Daftar Perusahaan Surya Darmadi, Pemecah Rekor Korupsi Terbesar di Indonesia Rp78 Triliun
Simak perusahaan Surya Darmadi, Koruptor terbesar di Indonesia yang telah merugikan negara Rp78 triliun. Cari tahu di sini!
Pengusaha dan konglomerat Surya Darmadi memecahkan rekor kasus korupsi terbesar di Indonesia dengan jumlah kerugian negara mencapai Rp78 triliun.
Rekor korupsi tersebut jauh lebih besar dibandingkan kerugian negara yang diakibatkan oleh Asabri dan Jiwasraya.
Diketahui, kasus korupsi Surya Darmadi terkait izin lokasi dan izin usaha perkebunan kelapa sawit sebesar 37,095 Hektare.
Selain kasus izin lahan, Surya Darmadi juga dijerat atas kasus suap yang juga melibatkan mantan Gubernur Riau Annas Maamun.
Berdasarkan fakta tersebut, Pemerintah Indonesia telah memberikan status buronan kepada Surya sejak 2019 silam.
Ternyata, sosok Surya Darmadi bukanlah pemain baru dalam industri kelapa sawit, bahkan sudah berpengalaman sejak lama.
Bahkan, Forbes menobatkan ia sebagai orang terkaya nomor 28 di tahun 2018 dengan total kekayaan Rp20,73 triliun.
Beranjak dari fakta tersebut, apa saja sumber kekayaan dan perusahaan Surya Darmadi? Simak pembahasannya bersama-sama!
Daftar Perusahaan Surya Darmadi, Koruptor 78 Triliun yang Pecah Rekor di Indonesia
1. Darmex Agro Group
Perusahaan Surya Darmadi yang sangat fenomenal berasal dari industri kelapa sawit yang ia miliki melalui unit bisnis Darmex Agro Group.
Perusahaan ini berdiri sejak 1987 melalui perusahaan Duta Palma Nusantara, kemudian mengubah nama menjadi Darmex Agro Group pada tahun 1994.
Pada tahun 2002, Darmex Agro Group telah memiliki 60 ribu hektare perkebunan dengan kapasitas pemurnian CPO 900 ton per hari (tpd), sedangkan pengolahan kernel 600 tpd.
Pada 2010 silam, perusahaan ini telah memiliki 160 ribu hektare lahan kelapa sawit dengan 8 mill yang tersebar di Riau, Jambi dan Kalimantan Barat.
2. Bank Kesawan
Tak hanya industri kelapa sawit yang menjadi sumber kekayaan utamanya, perusahaan Surya Darmadi berikutnya adalah Bank Kesawan atau saat ini bernama Bank QNB Indonesia Tbk.
Kepemilikan Bank Kesawan yang dilakukan oleh Surya Darmadi melalui Darmex Agro dengan total saham 99%, kemudian pada 1998 perusahaan ini resmi melantai di bursa saham dengan kode BKSW.
Selanjutnya, Surya Darmadi kemudian menjual saham Bank Kesawan kepada Adi Sumasto Rp36 miliar, lalu dilaporkan dengan tuduhan penipuan dan penggelapan terkait Batas Minimum Pemberian Kredit (BMPK).
Akibat kasus tersebut, Surya Darmadi dijatuhkan sanksi dan wajib memberikan penggantian denda senilai Rp50 miliar.
Itulah beberapa hal yang perlu kamu ketahui mengenai daftar perusahaan Surya Darmadi, koruptor yang telah merugikan negara Rp78 triliun.
Temukan berbagai inspirasi menarik seputar gaya hidup, selengkapnya di artikel.rumah123.com.
Kamu bisa wujudkan hunian idaman seperti Summarecon Mutiara Makassar , hanya di Rumah123.com dan 99.co, yang pastinya #AdaBuatKamu!