Jika ingin memilih tempat tinggal dan berbisnis di kota pinggiran Jakarta lebih baik memilih Kota Depok atau Tangerang ya? Coba pertimbangkan terlebih dahulu berbagai faktor sebelum memutuskan berbisnis dan tinggal di Depok atau Tangerang lewat artikel ini ya!
Kota Depok dan Tangerang jadi dua kota satelit Jakarta yang potensial dan sangat layak dipertimbangkan untuk menjadi tempat tinggal.
Kedua kota tersebut memiliki akses yang dekat dengan ibu kota, tetapi dengan kondisi yang tidak seramai dan sepadat Jakarta.
Kedua kota ini juga layak dijadikan tempat tinggal alternatif yang lebih baik dibandingkan tinggal atau membeli hunian tepat di pusat Kota Jakarta.
Dari sisi bisnis pun Kota Depok dan Tangerang memiliki potensi yang sangat besar, tak heran banyak tempat usaha hingga pabrik berdiri di kedua kota ini.
Nah, untuk kamu yang sedang mempertimbangkan berbisnis dan tinggal di Depok atau Tangerang, cobalah simak perbandingan kedua kota ini lewat ulasan berikut.
Setelah membaca artikel ini, kamu pasti bisa menentukan sebaiknya lebih memilih tinggal di Depok atau Tangerang.
Simak artikelnya hingga usai, yuk!
Perbandingan Tinggal di Depok dan Tinggal di Tangerang
1. Infrastruktur Jalan dan Penunjangnya
Untuk infrastruktur jalan, Kota Depok terasa agak kurang jika dibandingkan dengan Kota Tangerang.
Jalan yang ada di Kota Depok masih banyak yang berukuran sempit dan tidak memiliki marka yang jelas sehingga kerap terjadi kemacetan di beberapa titik karena kendaraan yang padat.
Lampu penerang di Kota Depok juga terasa minim dengan penerangan jalan yang hanya terfokus ke wilayah Margonda dan sekitarnya saja.
Alhasil, masih banyak wilayah Kota Depok yang tidak tercover lampu jalan, sehingga kurang nyaman untuk dilewati pada malam hari.
Sedangkan untuk infrastruktur jalan, Kota Tangerang memiliki jalan yang lumayan lebar dan kualitas jalan yang lumayan bagus.
Penerangan jalan di kota ini juga cukup memadai sehingga terasa nyaman dilewati pada malam hari.
Baca Juga: 5 Bisnis Franchise Dibawah 5 Juta yang Bisa Cuan Besar dengan Modal Kecil!
2. Peluang Bisnis
Kota Depok dan Tangerang memiliki peluang bisnis yang sama besar meskipun dengan kriteria dan potensi bisnis yang berbeda.
Kota Depok didominasi pelajar serta pekerja, sehingga peluang usaha yang potensial ada di bidang seperti warung makan, laundry, serta bimbingan belajar. Sementara Kota Tangerang berisi kawasan industri dan bisnis serta kompleks perumahan, sehingga sangat cocok untuk bisnis waralaba, ritel, logistik, hingga transportasi.
Jika tujuan utama adalah untuk pengembangan bisnis, sebaiknya pemilihan antara Kota Depok atau Tangerang disesuaikan dengan bidang bisnis yang dijalankan.
Meskipun begitu, dari sisi bisnis kedua kota ini sangat potensial karena jumlah penduduk yang banyak (Kota Depok ±2 juta penduduk dan Kota Tangerang ±2,5 juta penduduk), infrastruktur yang baik, serta daya dukung bisnis seperti ruko yang memadai.
Untuk pilihan ruko, tersedia ruko-ruko di SPBU Pertamina yang tersebar di berbagai penjuru Depok dan Tangerang. Ruko di SPBU Pertamina dipastikan berlokasi strategis.
Tidak perlu khawatir, kamu bisa memilih dari ribuan ruang usaha di jaringan SPBU yang tersebar.
Faktor lainnya yaitu berkaitan dengan jumlah kunjungan ke SPBU Pertamina yang tidak pernah sepi sehingga kamu pun punya calon pembeli potensial yang tak terbatas.
Keuntungan lainnya yang bisa didapatkan jika membuka usaha di ruko SPBU Pertamina, yaitu:
- Jaringan luas dan lokasi strategis
- Akses yang mudah
- Traffic pengunjung yang tinggi
- Jam operasional yang panjang, bahkan bisa 24 jam
- Fasilitas lengkap (toilet, tempat ibadah, mesin ATM, tempat parkir, dan lain sebagainya)
- Sistem keamanan yang terjamin
- Harga sewa ruko yang terjangkau
Jika berminat dengan ruko di SPBU Pertamina, kamu bisa membaca informasi lebih lengkap di https://mitraspbu.com/ atau menghubungi call center di nomor 135.
3. Kualitas Udara
Kualitas udara juga menjadi faktor terbesar dalam kenyamanan tinggal.
Untuk hal ini, Kota Depok yang terletak di Jawa Barat, memiliki banyak lembah dan bukit, serta posisinya yang tinggi dan jauh dari pusat Industri membuat udaranya terasa lumayan adem dan sejuk.
Berbeda dengan Kota Tangerang yang secara letak wilayah dekat dengan pesisir, serta banyaknya kawasan Industri di Tangerang membuat kualitas udara di kota ini kurang bersahabat.
Kota Tangerang terasa agak gersang dan panas, bahkan menurut lembaga indeks polusi independen IQAir, daerah Kota Tangerang hampir selalu menempati urutan tiga terasa kota paling parah polusinya di seluruh Indonesia.
4. Akses Jalan dan Angkutan Umum
Untuk akses jalan, poin yang paling dinilai ialah kota mana yang paling mudah akses jalannya dan angkutan umumnya.
Terutama untuk pulang pergi menuju dan dari daerah Jakarta sebagaimana mayoritas adalah pekerja di ibu kota.
Kota Depok terus mengembangkan infrastrukturnya sehingga meningkatkan konektivitas transportasi menuju dan dari Jakarta.
Selain dilewati jalan tol tertua di Indonesia yaitu Jagorawi, Kota Depok juga telah memiliki tol Depok-Antasari, LRT Jabodebek, KRL Commuter Line, serta Busway Royal Trans.
Sementara Kota Tangerang, meskipun memiliki jalan yang lebar dan memadai, sayangnya letaknya cukup jauh dari pusat Kota Jakarta sehingga waktu tempuh dari dan menuju kawasan Tangerang cukup lama.
Wilayah Tangerang belum dilengkapi dengan sarana transportasi umum yang memadai karena belum terjangkau LRT serta stasiun KRL yang masih terbatas rute dan jam operasionalnya.
Sehingga transportasi umum hanya bisa mengandalkan bus APTB dan Patas AC atau transportasi pribadi untuk pilihan yang lebih nyaman.
Baca Juga: Apa Itu Ruko? Cari Tahu Investasi Properti Komersial Ini, Pastinya Cuan!
5. Fasilitas Pendidikan
Salah satu kunci kesuksesan di zaman yang serba modern dan digital ini ialah pendidikan.
Tentu akan lebih nyaman tinggal di kota yang mempunyai banyak fasilitas pendidikan yang baik dan modern ketimbang yang tidak bukan?
Untuk hal ini, Kota Depok tentu punya banyak fasilitas pendidikan terbaik dengan beberapa Universitas seperti Universitas Indonesia, Universitas Pancasila, Universitas Gunadarma, Sekolah Bilingual Pribadi, Kinderfield, dan masih banyak lagi.
Kota Tangerang juga tentu tidak mau ketinggalan kalau soal pendidikan. Banyak sekali institusi bertaraf internasional yang letaknya di Tangerang.Misalkan Stella Maris International School, Al Azhar BSD, UPH, dan masih banyak lagi.
6. Pusat Perbelanjaan dan Hiburan
Tinggal di kota yang punya pusat perbelanjaan dan hiburan yang memadai tentu sangat menyenangkan.
Aktivitas rekreasi dan relaksasi jadi lebih mudah karena tidak perlu jauh-jauh keluar kota, cukup berkeliling di sekitar tempat tinggal untuk mendapatkan hiburan yang memadai.
Soal hiburan, Kota Depok menawarkan banyak pusat perbelanjaan yang bagus dan lengkap, sebut saja Margo City, Pesona Square, Depok Town Square, Cinere Bellevue, dan lain sebagainya .
Namun, kalau pilihan hiburan selain mal misalkan seperti taman, skate park, food festival, dan lain sebagainya di Kota Depok terasa cukup minim.
Soal pusat perbelanjaan, Kota Tangerang juga tidak mau ketinggalan.
Banyak sekali mal bagus bertebaran di Kota Tangerang seperti misalnya Living World Alam Sutera, Bintaro Jaya Xchange, The Breeze, Supermall Karawaci, dan masih banyak lagi.
Perbedaannya, Kota Tangerang juga punya banyak wisata alam dan wisata taman yang menjadi alternatif menarik.
Selain itu, banyak acara dan festival menarik yang digelar di Kota Tangerang karena punya banyak venue yang megah untuk menggelar acara.
Buat yang suka udara sejuk, transportasi umum yang memadai, serta peluang bisnis di sektor massal seperti f&b dan fashion, kamu bisa pilih Kota Depok.
Namun, jika kamu suka pergi ke tempat rekreasi, kuliner yang menarik dan mal serta menyukai infrastruktur jalan yang modern, kamu bisa memilih Kota Tangerang sebagai kota tempat tinggal.
Nah, setelah membaca ulasan kedua kota tersebut, kamu lebih memilih tinggal di Depok atau Tangerang?
***
Itulah ulasan mengenai perbandingan tinggal di Kota Depok atau Tangerang.
Jika sedang mencari tempat usaha di Kota Depok atau Tangerang, coba saja kunjungi situs https://mitraspbu.com/ untuk mendapatkan pilihan lokasi terbaik.
Semoga rekomendasi di atas bermanfaat, Property People.
Baca artikel informatif lainnya di artikel.rumah123.com dan Google News.
Dapatkan hunian impian Anda di Rumah123 karena #SemuaAdaDisini.
Tak lupa, kunjungi Teras123 untuk ngobrolin properti, ya!
**Header: tangerangkota.go.id, radardepok.com