OK
Panduan

4 Cara Menghilangkan Bunga Es Pada Kulkas

19 Juli 2022 · 3 min read Author: Kartika Ratnasari

Jangan biarkan bunga es membandel di kulkas mu, begini cara membersihkannya!

Bunga es kulkas memicu kerusakan terjadi lebih cepat - Rumah123.com

Bunga es kulkas memicu kerusakan terjadi lebih cepat – Rumah123.com

Kulkas merupakan salah satu peralatan rumah tangga yang sering digunakan oleh penggunanya. Biasanya, kulkas digunakan untuk menyimpan makanan atau minuman beku, menyimpan sayuran, mendinginkan minuman, membuat es batu ataupun kegiatan-kegiatan rumahan lainnya. Ketika membuka kulkas, pasti kamu sering menemukan bunga es ketika membuka pintu kulkas. Kamu mungkin akan membiarkan bunga es tersebut mengendap di dalam kulkas.

Padahal hal tersebut sangat keliru dan tidak sebaiknya kamu membiarkannya menumpuk di dalam freezer kulkas. Keberadaan bunga es tak hanya menghalangi kamu ketika ingin mengambil sesuatu yang berada di freeze, melainkan juga akan membuat kulkas menjadi cepat rusak. Untuk itu, jangan biarkan freezer mu full dengan bunga es ya! Cara membersihkannya gak susah kok. Yuk simak caranya di bawah ini!

Baca juga: Selain Makanan, Kulkas Juga Bikin Awet 7 Barang Ini

Cabut colokan kulkas

Jika kamu ingin membersihkan kulkas dari bunga es, langkah pertama yang harus dilakukan adalah mencabut colokan kulkas dari sambungan listrik. Tujuannya adalah untuk mengurangi hawa dingin yang ada di dalam kulkas. Saat hawa dingin berkurang, otomatis bunga es yang mengendap di dalam freezer akan meleleh dan berkurang sehingga memudahkan kamu untuk membersihkan bunga es yang membandel dari kulkas.

Keluarkan semua isi kulkas

Tahap selanjutnya adalah kamu harus mengeluarkan semua isi kulkas seperti sayuran, makanan, minuman, botol-botol. Setelah itu, biarkan kulkas kosong untuk memudahkanmu membersihkan bunga es di dalam freezer. Hal ini dilakukan dengan tujuan untuk mempermudah kamu menghilangkan bunga es. Tapi fungsi lainnya adalah untuk tidak mengeluarkan aroma yang mengendap akibat pencampuran bau dari barang-barang isi kulkas.

Baca juga: Penyebab Kulkas Tidak Dingin dan 4 Langkah Mudah Mengatasinya

Masukkan air hangat ke dalam kulkas

Saat kulkas kamu tidak lagi dialiri oleh aliran listrik dan keadaan kulkas sudah kosong, kamu dapat langsung memasukkan air hangat ke dalam kulkas. Ini merupakan langkah lain untuk membantu kamu menghilangkan bunga es. Kalau mau lebih cepat, kamu dapat menaruh beberapa air hangat di beberapa tempat dalam kulkas. Pastikan saat kamu memasukkan air hangat, kulkas tidak sedang dialiri oleh kabel listrik. Karena jika tidak, pengatur suhu kulkas akan rusak. Jangan lupa jika kamu sedang melakukan tahap ini, biarkan pintu kulkas tetap terbuka.

Selalu tutup pintu kulkas dengan benar

Jika kulkas sudah bersih dari bunga es yang sebelumnya membandel, saatnya kamu melakukan pencegahan supaya hal serupa tidak berulang. Caranya, kamu harus menutup pintu kulkas dengan baik, jangan sampai kamu tidak menutup pintu kulkas dengan tidak rapat. Apalagi jika masih ada celah yang dapat membuat pengembunan dan memicu  munculnya bunga es, sehingga membuat kulkas kamu lebih cepat rusak. Selain itu, pastikan kamu tidak terlalu sering menggunakan suhu yang terlalu dingin untuk kulkasmu.

Itulah beberapa cara untuk menghilangkan bunga es yang membandel pada kulkas mu. Jika sudah ada tanda-tanda bunga es akan muncul, alangkah baiknya kamu cepat-cepat melakukan cara diatas supaya bunga es tidak menjadi menumpuk dan mengganggu isi kulkasmu.

 


Tag: , ,


Kartika Ratnasari

Content Editor

Kartika Ratnasari adalah seorang Content Editor untuk Berita 99 dan Artikel Rumah123. Ia telah berkecimpung di dunia penulisan sejak tahun 2016. Lulusan Komunikasi UI ini sering menulis di bidang properti, keuangan, dan lifestyle.
Selengkapnya

IKLAN

Tutup iklan
×

SCROLL UNTUK TERUS MEMBACA