16 Gambar Lemari Gantung Dapur, Mau Cari Inspirasi Desain dan Warna Seperti Apa?
Bagi kamu yang sedang mencari inspirasi desain lemari gantung dapur, ada sejumlah gambar yang bisa menjadi ide, kamu tidak perlu bingung lagi.
Salah satu bagian dari kitchen set dapur yang harus tampil keren dan menarik sudah tentu adalah lemari dapur.
Bagian lainnya adalah meja dapur, keramik dapur minimalis, lantai dapur, dan masih banyak lagi.
Banyak desain yang bisa diaplikasikan pada lemari ini mulai dari desain interior, warna, material, dan lainnya.
Pastinya kamu pusing untuk memilih model lemari gantung dapur yang mana, apalagi semua pilihan bisa jadi menarik.
Kalau kamu memang berencana untuk merenovasi dapur agar lebih cantik, ada sejumlah gambar lemari gantung dapur yang bisa menjadi inspirasi.
Situs properti Rumah123.com akan mengulas sejumlah desain lemari gantung dari dapur terbaik untuk kamu.
Desain Lemari Gantung Dapur yang Bisa Menjadi Inspirasi
1. Lemari Dapur Berdesain Minimalis
Pilihan lemari dapur gantung minimalis tentunya memang disukai karena gaya dan desain yang simpel.
Apalagi kalau pilihan warna adalah warna kayu, seluruh bagian dapur memiliki warna yang sama termasuk lemari gantung dapur.
2. Lemari Gantung dari Kaca
Lemari dapur ini memiliki desain minimalis dengan memasang kaca pada sebagian besar bagian depan.
Kalau peralatan makan dan peralatan masak kamu memang cantik dan bisa dipamerkan, maka desain seperti ini memang cocok.
3. Lemari Berwarna Abu-Abu
Lemari gantung ini berwarna abu-abu dengan desain minimalis, warna yang sama juga diaplikasikan pada meja dapur.
Jumlah lemari dapur ini banyak untuk menjadi tempat penyimpanan peralatan makan dan peralatan masak.
4. Memilih Warna Hitam
Lemari dapur berwarna hitam tentunya terkesan elegan, apalagi jika seluruh kitchen set hingga meja dapur berwarna hitam.
Lemari dengan ukuran besar ini menjadi rak dapur serbaguna yang juga menjadi tempat penyimpanan.
5. Warna Putih yang Klasik
Saat memilih model lemari gantung dapur dengan warna putih, maka kesan dan nuansa klasik memang muncul.
Kalau kamu ingin dapur terlihat lebih luas dan lebih bersih, maka lemari atas pastinya cocok.
6. Memilih Lemari Dapur Minimalis
Lemari dapur minimalis dengan desain seperti ini bisa menjadi pilihan kalau rumah kamu bergaya kontemporer.
Kamu bisa memperlihatkan lemari gantung dapur dengan warna kayu yang lebih menarik ketimbang diaplikasikan cat.
7. Lemari Gantung Berukuran Kecil
Jika dapur memang berukuran kecil, kamu bisa mendesain lemari gantung dapur kecil untuk menyesuaikan ruangan.
Pilihan warna kayu tentunya cocok, kamu bisa menyesuaikan dengan dinding anti cipratan dan meja dapur.
8. Memanfaatkan Sudut Dapur
Jangan ragu untuk memanfaatkan setiap sudut dapur untuk memasang lemari gantung dapur minimalis.
Kamu memang harus memaksimalkan seluruh bagian dapur seperti juga dalam gambar ini, memasang rak di sudut dapur.
9. Lemari Dapur dengan Tiga Pintu
Lemari gantung dapur 3 pintu ini terlihat cantik dengan pilihan warna abu-abu, salah satu warna yang sering dipilih untuk dapur.
Saat membuat lemari dapur, kamu memang harus membuat yang besar karena jumlah peralatan masak dan peralatan makan biasanya banyak.
10. Memilih Warna yang Berbeda
Lemari ini memiliki warna yang berbeda, berwarna putih sementara kitchen cabinet di bawahnya berwarna abu-abu.
Banyak yang memilih warna berbeda antara lemari bagian atas dengan bagian bawah agar ada aksen yang membedakan.
11. Lemari Berukuran Kecil
Kamu tidak ingin memiliki lemari berukuran besar, buat saja lemari yang berukuran kecil, jadi pilihan kalau tidak suka lemari besar.
Untuk menyiasati bagian yang kosong, kamu bisa membuat rak biasa untuk menaruh peralatan makan.
12. Memilih Material Aluminium
Kamu bosan dengan material kayu untuk lemari, pilih saja material aluminium yang berkilau untuk lemari dapur gantung aluminium.
Mungkin kamu ingin memiliki dapur yang bernuansa seperti restoran, dapur yang digunakan ole chef.
13. Lemari Berdesain Kontemporer
Lemari ini berdesain kontemporer dengan memadukan warna hitam dan juga warna kayu, pilihan kalau bosan dengan desain klasik.
Untuk bagian lemari dapur memang berwarna kayu dengan desain yang minimalis, keren banget ya.
14. Material Stainless Steel yang Modern
Salah satu material yang bisa menjadi pilihan lemari dapur adalah stainless steel, tentunya jika kamu ingin hal yang berbeda.
Warna merah terang seperti ini bisa menjadi pilihan, dapur pun terlihat lebih berkilau dengan kehadiran lemari gantung dapur stainless.
15. Lemari Kecil yang Minimalis
Kalau kamu memiliki dapur berukuran kecil, pilih saja lemari dapur berukuran kecil dengan desain minimalis.
Agar lemari terlihat lebih cantik, aplikasikan warna abu-abu agar terkesan berbeda, namun terlihat cantik.
16. Lemari Gantung di Sudut Dapur
Salah desain yang memperlihatkan lemari berukuran kecil, hanya ada di sudut dapur., meski begitu tetap terlihat elegan.
Lemari gantung dapur kecil ini bisa menjadi pilihan, bagian lainnya bisa dipasang berupa rak untuk menaruh peralatan memasak.
Ada banyak pilihan untuk lemari gantung dapur ya, kamu bisa mencari lemari gantung dapur yang murah.
Bagi kamu yang tertarik untuk memasang lemari dari aluminium, jangan lupa untuk harga lemari gantung dapur aluminium.
Kalau kamu yang mencari lemari gantung dapur dari produsen furniture, kamu bisa mencari dengan mudah.
Seperti apa sih lemari gantung dapur Informa atau lemari dapur Informa, dan lemari gantung dapur Olympic.
Jika kamu melirik lemari gantung dapur Ikea, kamu bisa mencarinya di gerai Ikea Indonesia terdekat ya.
Banyak juga ya pilihan lemari gantung dapur untuk dapur kamu, semoga bisa menjadi inspirasi desain.
Jangan lupa untuk menyimak artikel lemari dapur minimalis modern, pastinya akan mempercantik interior ruangan.
Jangan lupa membaca artikel Rumah123.com untuk mendapatkan berita, tips, atau panduan yang menarik mengenai properti, desain, hukum, hingga gaya hidup.
Laman ini juga memudahkan bagi para pencari properti, penjual properti, hingga sekadar mengetahui informasi, karena Rumah123.com memang #AdaBuat Kamu.
Saatnya kamu memilih dan mencari properti terbaik untuk tempat tinggal atau investasi properti, hanya di Rumah123.com dan 99.co.