OK
Panduan

12 Contoh Penutup Pidato Berbagai Topik yang Berkesan dan Mudah Diingat

17 Agustus 2022 · 4 min read Author: Reyhan Apriathama

penutup pidato

Cari tahu berbagai contoh penutup pidato yang bisa kamu sampaikan untuk mengakhiri acara penuh makna berikut ini.

Sebelum pidato berakhir, seorang penceramah atau pembicara akan menyampaikan kalimat penutup dengan nada menurun dan penekanan.

Hal tersebut bertujuan untuk memberi kesan ketegasan dan memberi kesan mendalam kepada pendengar pidato, sehingga memberi kesan menarik

Penutup pidato tersebut tidak lepas dari berbagai ungkapan kata maaf dan terima kasih, namun juga mempertegas isi risalah yang telah disampaikan.

Apa saja contoh dan isian penting pada penutup pidato? Simak pembahasannya bersama-sama!

Isi pada Contoh Penutup Pidato 

Sebelum kamu membuat penutup pidato, ada beberapa elemen penting yang perlu kamu ketahui berikut ini: 

1. Berisi Permohonan Maaf 

Kaidah pertama adalah permohonan maaf, mengingat pidato yang kamu sampaikan bisa saja menyinggung perasaan orang lain maupun pembahasan yang masih kurang lengkap.

2. Mengandung Unsur Imbauan atau Ajakan 

Setelah permohonan maaf, penutup pidato juga bersifat imbauan yang bersifat ajakan berdasarkan pembahasan yang telah disampaikan, baik keagamaan maupun bersifat umum. 

3. Berisi Harapan 

Tak hanya imbauan, kamu juga bisa memberi harapan pada penutup pidato, setelah imbauan secara bersamaan. 

4. Ucapan Terima Kasih 

Elemen lain yang perlu kamu jadikan acuan adalah ucapan terima kasih pada penutup pidato sebagai bagian dari apresiasi.

Contoh Penutup Pidato Keagamaan 

Penutup Pidato Keagamaan

1. “Dimana ada perkataan mungkin ada sebuah kesalahan, karena saya sadari sebagai manusia yang tak luput dari dosa dan kekhilafan, hal yang baik sepenuhnya adalah kehendak Allah.

Ceramah singkat ini saya akhiri dan mohon maaf apabila ada salah kata atau yang kurang berkenan, Wabillahi Taufik wal Hidayah Wassalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh.”


2. “Hadirin yang berbahagia, demikian risalah pidato singkat pada kesempatan ini kiranya Allah memberikan rahmat bagi kita semua, semoga bermanfaat!

Segala puji bagi Allah Tuhan semesta alam, akhir kata Wassalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh.”


3. “Sekian risalah singkat, bila ada kata yang berkenan untuk hadirin saya izin meminta maaf sebesar-besarnya karena seluruh kebaikan datangnya dari Allah SWT.

Kesalahan datang dari saya sebagai manusia yang tak luput dari salah, lupa dan dosa, saya akhiri kesempatan ini. Jazakallah Khairan Katsiran, Wassalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh.” 


4. “Inti dari sebuah pidato ini adalah berlomba-lomba dalam kebaikan sebagai pesan penuh makna bagi sesama umat manusia.

Kebaikan yang hakiki sepenuhnya hanya milik Allah, saya sebagai umat manusia hanyalah sebagai perantara yang menyampaikan risalah. Wassalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh.” 


5. “Kesimpulan ceramah pada kesempatan ini dapat menjadikan kita sebagai seseorang yang senantiasa untuk takwa kepada Allah SWT dan menjauhi larangannya.

Mohon maaf apabila ada kata-kata yang kurang berkenan pada majelis kesempatan ini, semoga teman-teman semuanya bisa mengambil intisari ceramah ini penuh makna.

Rabbana atina fid dunya hasanah wa fil akhirati hasanah waqina azabannar, Wassalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh.”

Contoh Penutup Pidato Pendidikan 

Penutup Pidato Pendidikan

1. “Menuntut ilmu bukan hanya wajib hukumnya namun juga menjadi landasan untuk masa depan cerah, semoga dengan menuntut ilmu kita bisa mewujudkan apa yang dicita-citakan, semoga ini bermanfaat untuk kalian semua.

Mohon maaf apabila ada kata-kata yang salah pada kesempatan pidato ini, semoga kita senantiasa diberi kesehatan dalam menuntut ilmu.

Akhir kata, saya ucapkan terima kasih, wassalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh.”


2. “Untuk itu, mari kita bersama-sama belajar demi meraih masa depan cerah. Akhir kata, Wassalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh.”


3. “Belajar bukan hanya untuk hari esok tapi untuk masa depan, semoga apa yang dicita-citakan dapat didengar oleh Allah SWT. Sekian, Wassalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh.” 

 

4. “Mari kita raih masa depan cerah dengan belajar yang baik, semoga kita senantiasa memperoleh ilmu yang bermanfaat. Terima kasih, Wassalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh.”

Contoh Penutup Pidato Tentang Bahaya Virus Corona  

Penutup Pidato Tentang Corona

1. “Virus corona memang berbahaya namun alangkah baiknya kita mencegah dengan menjaga protokol kesehatan yang ketat dan hidup sehat. Semoga kita senantiasa dijauhkan dari virus.

Semoga pidato ini bermanfaat untuk kita semua dan mohon maaf bila ada salah kata yang tidak berkenan. Wassalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh.”

 

2. “Dengan memakai masker, mencuci tangan, dan menjaga jarak, dan pola hidup sehat pasti virus corona akan semakin jauh, sehingga kita merasa lebih aman dan nyaman. Akhir kata, Wassalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh.”

 

3. “Virus corona masih ada, maka dari itu kita harus menjaga diri dengan 5M supaya tidak terpapar dari virus yang mematikan ini. Semoga bermanfaat, Wassalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh.” 

Itulah beberapa contoh penutup pidato yang bisa kamu jadikan referensi terbaik dalam berbagai kesempatan.

Temukan berbagai inspirasi menarik seputar gaya hidup, selengkapnya di artikel.rumah123.com

Kamu bisa wujudkan hunian idaman seperti Summarecon Mutiara Makassar , hanya di Rumah123.com dan 99.co, yang pastinya #AdaBuatKamu!

 


Tag: ,


Reyhan Apriathama
Seorang mas-mas penulis Rumah123.com yang suka otomotif, sepak bola, gadget, dan musik-musik lawas.
Selengkapnya

IKLAN

Tutup iklan
×

SCROLL UNTUK TERUS MEMBACA