70 Contoh Motto Hidup Mahasiswa Singkat dan Bermakna
Motto hidup mahasiswa diperlukan untuk keperluan skripsi dan demi motivasi belajar. Cek beberapa referensinya di sini!
Menjadi mahasiswa bukanlah perkara yang mudah.
Mereka mesti belajar dengan keras agar gelar yang diidamkan sanggup direngkuh dengan paripurna.
Maka, tak mengherankan kalau mahasiswa perlu mempunyai motivasi untuk diri sendiri yang berlipat.
Tak hanya dari orang sekitar, sejatinya motivasi haruslah datang dari kesadaran diri sendiri.
Nah, sebagai pemantik motivasi, kamu bisa menggunakan moto hidup tertentu.
Motto hidup mahasiswa bisa jadi pembakar supaya semangat belajar terus membara.
Malah, kamu bisa menggunakan motto hidup mahasiswa untuk disematkan di dalam skripsi.
Menurut buku Bahagia Itu Sederhana Syukur Apa yang Ada yang ditulis oleh Catur_ps, kehadiran motto hidup sangatlah penting.
Sebab, pada dasarnya motto hidup atau tujuan hidup sangat dibutuhkan agar menjadi cambuk dalam mencapai sesuatu yang kita inginkan.
Motto hidup mahasiswa secara tak langsung menjadi motivasi saat semangat kamu sedang turun.
Berangkat dari hal di atas, artikel ini akan memberikan contoh motto hidup mahasiswa.
Siapa tahu salah satu moto hidup keren berikut bisa jadi referensi untukmu.
Dirangkum dari banyak sumber, simak ulasan ini sampai selesai, ya!
70 Contoh Motto Hidup Mahasiswa
1. Motto Hidup Mahasiswa Lucu
1. Semua bisa ditunda kecuali tugas kuliah dan skripsi!
2. Kuliah bukan mi instan yang bisa diraih dalam waktu singkat.
3. Biarkan lelah sekarang asal bisa lulus tepat waktu.
4. Kuliah harus seperti saat puasa, haus dan lapar dengan ilmu pengetahuan!
5. Tetap semangat kalau tidak ya harus tetap semangat!
6. Kuliah penuh adegan dewasa, ada lelah, seru, bahagia, dan tangisan.
7. Kuliahlah seolah-olah besok libur panjang.
8. Cobalah untuk kuliah agar waktu kosong jadi bermanfaat.
2. Motto Hidup Mahasiswa dari Lirik Lagu
9. Kau bisa patahkan kakiku
Tapi tidak mimpi-mimpiku
Kau bisa lumpuhkan tanganku
Tapi tidak mimpi-mimpiku
(Tulus, “Manusia Kuat”)
10. Lupakan luka karena untuk terus berada di dalam garis
Kau tahu pasti jadi orang harus optimis
(Bondan Prakoso & Fade2Black)
11. Syukuri apa yang ada
Hidup adalah anug’rah
Tetap jalani hidup ini
Melakukan yang terbaik
(d’Masiv, “Jangan Menyerah”)
12. Hari-harimu berarti
Jangan pikirkan yang kemarin
Biarlah dia hangus terbakar sirna ambisi
(Isyana Sarasvati, “Untuk Hati yang Terluka”)
13. Tenangkan hati
Semua ini bukan salahmu
Jangan berhenti
Yang kau takutkan takkan terjadi
(Kunto Aji, “Rehat”)
14. Kesedihan hari ini
Bisa saja jadi bahagia esok hari
Walau kadang kenyataan
Tak selalu seperti apa yang diinginkan
(d’Masiv, “Esok ‘kan Bahagia”)
15. Tenang, tenang yang tak kunjung datang
Menanti-nanti cahaya-Mu, beri aku petunjuk-Mu
Tenang, tenang, oh, datanglah tenang hari ini
(Yura Yunita, “Tenang”)
16. Buka kita buka hari yang baru
Sebarkan semangat langkah ke depan
Jadi pribadi baru
Buka kita buka jalan yang baru
Tebarkan senyum wajah gembira
Dalam suasana baru
(Lala Karmela, “Buka Semangat Baru”)
17. Tetes air mata
Mengalir di sela derai tawa
Selamanya kita
Tak akan berhenti mengejar terus mengejar matahari
(Ari Lasso, “Mengejar Matahari”)
18. Kita ‘kan bertahan
Hadapi rintangan
Perlahan-lahan dan menang
Jalani hari dengan berani
Tegaskan suara hati
(J-Rocks, Meraih Mimpi)
3. Motto Hidup Mahasiswa dari Tokoh Terkenal
19. “Orang pandai adalah orang yang merenungkan suatu masalah sebelum terjadinya, lalu menyiapkan bekal untuk menghadapinya.” (Hasan Al Banna)
20. “Usaha dan keberanian tidak cukup tanpa tujuan dan arah perencanaan.” (John F. Kennedy)
21. “Bila kau tak tahan lelahnya belajar maka kau harus menahan pedihnya kebodohan.” (Imam Syafi’i )
22. “Beberapa orang memimpikan kesuksesan, sementara yang lain bangun setiap pagi untuk mewujudkannya.” (Hayne Huizenga)
23. “Tidak ada yang akan berhasil kecuali kamu melakukannya.” (Maya Angelou)
4. Motto Hidup Mahasiswa dari Al-Qur’an
24. “Maka sesungguhnya beserta kesulitan ada kemudahan.” (QS. Al-Insyirah: 5)
25. “Cukuplah Allah menjadi Penolong kami dan Allah adalah sebaik-baik Pelindung.” (QS. Ali Imran: 173)
26. “Dan Kami menjadikan siang untuk mencari penghidupan.” (QS. An-Naba: 11)
27. “Dan mohonlah pertolongan (kepada Allah) dengan sabar dan salat.” (Al-Baqarah: 45)
28. “Sungguh, manusia berada dalam kerugian, kecuali orang-orang yang beriman dan mengerjakan kebajikan serta saling menasihati untuk kebenaran dan saling menasihati untuk kesabaran.” (Al ‘Asr: 2—3)
29. “Kamu adalah umat yang terbaik yang dilahirkan untuk manusia, menyuruh kepada yang ma’ruf, dan mencegah dari yang munkar, dan beriman kepada Allah.” (QS. Ali Imran: 110)
30. “Maka nikmat Tuhanmu yang manakah yang kamu dustakan?” (Ar Rahman: 13)
5. Motto Hidup Mahasiswa untuk Diri Sendiri
31. Hidup tak selalu harus berlari. Tak mengapa berjalan, asalkan bisa sampai.
32. Belajar hidup untuk hari ini. Biarlah masa lalu jadi masa lalu. Sementara masa depan biarkan tetap jadi misteri.
33. Tak ada keberuntungan. Semuanya berasal dari usaha keras hari ini.
34. Bila satu pintu tertutup, carilah pintu lain yang bisa terbuka.
35. Penundaan membuat sagalanya jadi sulit. Bergeraklah, walau itu sedikit.
36. Hal yang besar diawali dari hal-hal kecil.
37. Berhasil adalah akumulasi dari rentetan kegagalan yang berulang.
38. Memulai akan selalu jadi hal yang berat.
39. Disiplin merupakan perjalanan yang panjang. Cobalah sedikit demi sedikit.
40. Dunia memungkinkan kamu jadi apa pun. Cobalah pilih untuk jadi orang baik.
6. Motto Hidup Mahasiswa yang Memotivasi
41. Belajar adalah cahaya menuju masa depan yang lebih baik.
42. Percayalah, konsistensi adalah kunci meraih impian.
43. Sukses bukanlah tujuan, tetapi perjalanan penuh pengembangan diri
44. Kesempatan tidak datang dua kali, manfaatkan setiap momen yang ada.
45. Kegigihan adalah teman setia yang bisa menaklukkan banyak hal.
46. Jangan takut gagal, karena dari kegagalan kita belajar yang paling berharga
47. Berkembanglah sebagai individu yang selalu ingin tahu dan ingin belajar lebih banyak.
48. Pendekatan positif menghasilkan hasil positif dalam akademik dan kehidupan.
49. Pahami bahwa setiap tantangan adalah kesempatan untuk tumbuh dan berkembang.
50. Terus bergerak maju, walaupun langkah pertama terasa sulit.
7. Motto Hidup Mahasiswa yang Bermakna
51. “Ilmu adalah harta yang tidak akan pernah habis, jadi selalu tanamkan dalam diri untuk terus belajar.”
52. “Kejar impian dengan tekad yang penuh dan semangat yang gigih.”
53. “Meski tak meraih yang diharapkan, setidaknya perasaan akan puas bila sudah pernah mencobanya. Jadi, berusahalah!”
54. “Bermimpilah semaumu dan kejarlah mimpi itu sampai tercapai.”
55. “Cita-cita yang tinggi, berawal dari langkah yang kecil.”
56. “Hidup untuk hari ini. Besok, gimana biar tuhan yang mengaturnya.
57. “Belajar jadi investasi yang paling menguntungkan dalam jangka pendek dan panjang.”
58. “Syukuri hari ini. Nikmati hari ini. Hiduplah dari hari per hari.”
8. Motto Hidup Mahasiswa Aesthetic
Motto hidup mahasiswa berikut ini, dikutip Bisikan Hati dalam Rangkaian Kata yang ditulis oleh Herry Budi Rachmadi.
59. “Kesabaran adalah obat terbaik dari segala kesulitan.”
60. “Kesempurnaan hanya bisa dicapai apabila keduanya tidak merasa ada pertentangan yang berarti.”
61. “Mencari cinta yang sempurna adalah keserakahan seorang manusia dalam menentukan pilihan.”
62. “Jangan gegabah dalam mengambil keputusan.”
63. “Pilihan tidak akan datang satu per satu, mereka akan datang bersamaan.”
64. “Manusia yang bijak adalah mereka yang dapat memanfaatkan tiap momen dalam hidup mereka.”
65. “Tidak ada yang buruk apabila kita meyakini segala hal yang baik.”
66. “Akan ada jalan bagi mereka yang mau berusaha dan tidak menyerah.”
67. “Jangan menyerah, karena dunia belum berakhir dan kau masih bisa bergerak dengan bebas.”
68. “Tidak ada yang membatasimu untuk terus bermimpi, karena sebenarnya semua hidup manusia berasal dari sebuah mimpi.”
69. “Kelebihanmu adalah senjata terkuat dalam menghadapi hidup yang ada di dunia ini.”
70. “Hidup tanja ujian dan hidup tanpa pilihan adalah sebuah hidup yang kosong dan hampa.”
Manfaat Mempunyai Motto Hidup untuk Mahasiswa
Meski dianggap sepele, motto hidup mahasiswa secara tak langsung mampu memompa semangat seorang mahasiswa dalam belajar.
Pasalnya, kata-kata motivasi yang ada di dalam moto bisa menjadi pengingat akan tujuan kita belajar untuk meraih cita-cita.
Selain itu, ada manfaat lain dari motto hidup mahasiswa, selengkapnya diurai dalam ulasan di bawah ini!
1. Sumber Motivasi
Motto yang isi kata-katanya positif dan penuh memotivasi bisa saja membantu mahasiswa untuk tetap bersemangat dalam mencapai sebuah tujuan.
2. Membantu Kepercayaan Diri Mahasiswa
Dengan hidup yang lebih semangat, kepercayaan diri pun pasti akan meningkat.
Makanya, buatlah moto yang benar-benar bisa “mengena” ke dalam hati supaya kamu bisa tergerak.
3. Membantu Mahasiswa Berada di Jalan yang Benar
Saat berkuliah, akan banyak rintangan yang membentang di depan.
Celakanya, rintangan tersebut bisa menghambat perjalanan seorang mahasiswa dalam meraih cita-citanya.
Kehadiran moto, sangat mungkin membuat mahasiswa untuk berada di jalan yang benar.
Pasalnya, moto bisa menjadi sebuah pengingat bagi seorang mahasiswa.
***
Itulah beberapa motto hidup mahasiswa.
Semoga bermanfaat, Property People.
Temukan bacaan menarik lainnya di artikel.rumah123.com.
Ikuti Google News dari Rumah123.com jika kamu tak mau ketinggalan banyak informasi terbaru.
Grand Al Ihsan Premiere merupakan perumahan islami yang lokasinya ada di Kota Bekasi.
Klik Rumah123.com untuk informasi lebih lanjut karena kami selalu #AdaBuatKamu.
Cek sekarang juga!