OK
Panduan

Survei LSI Juli 2023: Elektabilitas Capres Prabowo Subianto Ungguli Ganjar dan Anies

17 Juli 2023 · 2 min read Author: Christantio Utama

Elektabilitas Capres

Sumber: Cnbcindonesia.com

Sosok Prabowo Subianto unggul dalam elektabilitas Capres bulan Juli 2023 menurut Lembaga Survei Indonesia. Simak informasinya!

Pembahasan tentang siapa calon presiden tahun 2024 nanti semakin memanas seiring mendekatnya periode kampanye.

Bukan hanya itu, banyak lembaga survei yang mengadakan survei untuk mengetahui siapa capres yang paling potensial untuk menang.

Salah satu lembaga yang baru-baru ini merilis surveinya adalah Lembaga Survei Indonesia (LSI).

Kira-kira siapa nama yang memimpin?

Yuk, langsung saja kita simak informasi singkatnya berikut ini.

Elektabilitas Prabowo Ungguli Ganjar Pranowo dan Anies Baswedan

elektabilitas capres juli 2023

Sumber: Detikcom

Hasil survei LSI dirilis pada Selasa (11/7/2023) dengan sampel adalah warga negara Indonesia yang berusia 17 tahun ke atas atau sudah menikah dan memiliki telepon/cellphone, sekitar 83% dari total populasi nasional.

Periode survei sendiri dilakukan pada 1-8 Juli 2023.

Pemilihan sampel dilakukan melalui metode random digit dialing (RDD).

RDD adalah teknik memilih sampel melalui proses pembangkitan nomor telepon secara acak. Wawancara dengan responden dilakukan lewat telepon oleh pewawancara yang dilatih.

Dengan teknik RDD sampel sebanyak 1.242 responden dipilih melalui proses pembangkitan nomor telepon secara acak, validasi, dan screening.

Margin of error survei diperkirakan sekitar 2.8% pada tingkat kepercayaan 95%, asumsi simple random sampling.

Dari hasil tersebut terlihat bahwa:

  1. Prabowo Subianto 35,8%
  2. Ganjar Pranowo 32,2%
  3. Anies Baswedan 21,4%

“Prabowo unggul 3,6%. Sudah cukup bagus tapi belum mencapai dua kali margin of error,” terang Direktur Eksekutif LSI, Djayadi Hanan.

Berdasarkan tren, nama Prabowo mengalami peningkatan dari sebelumnya 30,3% pada April lalu menjadi 35,8% pada Juli.

Nama Ganjar Pranowo juga mengalami peningkatan dari April lalu 26,9% menjadi 32,2% pada Juli. Sedangkan nama Anies mengalami penurunan dibanding April lalu 25,3% menjadi 21,4% pada Juli.

“Terjadi tren penguatan dukungan kepada Prabowo, secara konsisten sejak Januri 2023 sampai sekarang,” ucap Djayadi.

“Yang menarik juga adalah Anies juga mengalami penurunan,” tambahnya.

Meskipun hasil elektabilitas tersebut bisa berubah kapan saja, namun hasil survei ini bisa menjadi patokan bagi kita masyarakat Indonesia untuk memilih calon presiden pada tahun depan.

Dan pastikan juga kamu tidak menjadi golongan putih ya karena suara kamu sangat berharga.

***

Semoga artikel ini bermanfaat ya, Property People!

Untuk mendapatkan penawaran terbaik seperti di Kota Baru Parahyangan Jawa Barat.

Buka lembaran baru dan wujudkan impianmu, kami selalu #AdaBuatKamu.

Jangan sampai ketinggalan untuk mendapatkan berita dan tips terbaru mengenai dunia properti dalam negeri serta mancanegara di artikel Rumah123.com.


Tag: , ,


Christantio Utama
Lulusan Binus jurusan Hubungan Internasional. Mengawali karier sebagai jurnalis di Detikcom pada 2018 dan sekarang bekerja di 99 Group sebagai penulis artikel. Tio rutin menulis tentang properti, gaya hidup, dan teknologi.
Selengkapnya

IKLAN

Tutup iklan
×

SCROLL UNTUK TERUS MEMBACA