Contoh Kerajinan Bahan Keras yang Sering Ditemui dalam Kehidupan Sehari-hari
Contoh kerajinan bahan keras yang sering kali ditemui dalam kehidupan sehari-hari di antaranya adalah tas rotan, cobek, guci, patung logam, dan lain sebagainya. Baca ulasan lengkapnya lewat artikel berikut ini!
Secara umum, kerajinan adalah kegiatan yang melibatkan keterampilan khusus seseorang dengan sentuhan nila-nilai seni.
Adanya nilai seni serta estetika dalam produk kerajinan membuat hasil akhir barang yang dibikin memiliki nilai tersendiri.
Merujuk pada sifatnya, terdapat 3 jenis kerajinan yakni kerajinan bahan keras, kerajinan bahan semi keras, dan kerajinan bahan lunak.
Pada artikel ini, kami akan berfokus pada contoh kerajinan bahan keras beserta teknik pembuatannya.
Namun, ada baiknya kamu mengetehui terlebih dahulu pengertian kerajinan bahan keras berikut ini.
Pengertian Kerajinan Bahan Keras
Menurut buku Perpustakaan & Ekonomi Kreatif, kerajinan bahan keras adalah kerajinan yang menggunakan bahan dasar yang bersifat keras, padat, kuat dan susah untuk diubah bentuknya.
Kerajinan bahan keras ini pun terbagi menjadi dua, yaitu bahan keras alami dan bahan keras buatan.
Contoh bahan keras alami adalah kayu, rotan, batu, bambu, tulang dan sejenisnya sedangkan contoh bahan keras buatan di antaranya kaca, kaleng, kawat, semen dan lain-lain.
Contoh Kerajinan Bahan Keras
Untuk mengetahui contoh kerajinan bahan keras sesuai kategori alami dan buatan, berikut ini beberapa sampelnya.
1. Contoh Kerajinan Bahan Keras Alami
Inilah sederet contoh kerajinan bahan keras alami yang sering ditemui dalam kehidupan sehari-hari.
- Ukiran kayu
- Tas rotan
- Meja dari kayu
- Kursi dari kayu
- Lemari
- Cobek
- Anyaman
- Patung
- Perhiasan
- Gelang
- Kalung
2. Contoh Kerajinan Bahan Keras Buatan
Berikut ini beberapa contoh produk kerajinan bahan keras buatan yang sering dijumpai.
- Botol kaca
- Piring kaca
- Cermin
- Vas bunga
- Guci
- Patung logam
- Dekorasi dinding yang terbuat dari logam
- Gelas
Teknik Pembuatan Kerajinan Bahan Keras
Terdapat beberapa teknik dalam pembuatan kerajinan bahan keras. Lantas teknik apa yang serign digunakan?
1. Teknik Pahat atau Ukir
Teknik ini termasuk ke dalam karya seni tiga dimensi yang proses pembuatannya menggunakan sejumlah perkakas seperti alat martil, kikir, dan sejenisnya.
Untuk material bahan keras berupa kayu atau batu, teknik pahat kerap digunakan meskipun memiliki tingkat kesulitan tertentu.
2. Teknik Anyaman
Teknik anyaman dalam pembuatan kerajinan bahan keras dilakukan dengan cara menyilangkan bahan anyam berupa lungsin dan pakan.
Namun, tidak semua bahan keras bisa dilakukan dengan teknik anyaman, lo.
Adapun bahan keras yang dapat dianyam antara lain rotan, tumbuhan kering, akar lidi, bambu, dan lain sebagainya.
3. Teknik Lukis
Teknik lukis dilakukan menggunakan alat lukis khusus yang terdiri atas beberapa jenis seperti dussel, plakat, mozaik, spray, dan lain-lain.
Contoh kerajinan bahan keras yang menggunakan teknik lukis adalah guci atau sejumlah peralatan dekorasi rumah.
4. Teknik Potong Sambung
Memotong dan menyatukan bahan-bahan supaya membentuk kerajinan tertentu disebut teknik potong sambung.
Teknik ini memerlukan sejumlah alat pendukung seperti gunting, cutter, dan sejenisnya.
5. Teknik Menatah
Teknik menatah dalam pembuatan kerajinan bahan keras dilakukan dengan cara menghias suatu bahan kerajinan dan memberi lubang-lubang halus agar menggambarkan suatu pola.
Teknik ini cukup sulit, tetapi bukan berarti tidak bisa dilakukan.
Bahan-bahan kerajinan keras yang kerap menggunakan teknik menatah adalah rotan, samak, dan kulit.
6. Teknik Cukil
Teknik cukil umumnya dilakukan pada tahap awal sebelum membuat kerajinan dari bahan keras.
Untuk alatnya, teknik ini menggunakan pisau cukil atau alat pahat ukir sehingga menghasilkan gambar atau pola tertentu.
7. Teknik Batik
Teknik batik termasuk salah satu yang cukup populer, yakni teknik pewarnaan untuk menghasilkan corak atau gambar tertentu.
Beberapa teknik batik yang sering dipakai adalah teknik cap, canting tulis, atau printing.
***
Demikian ulasan mengenai contoh kerajinan bahan keras beserta teknik pembuatannya.
Semoga bermanfaat, ya.
Baca informasi tak kalah menarik lainnya hanya di artikel.rumah123.com.
Apabila kamu memiliki pertanyaan seputar rumah, inilah saatnya buat ngobrolin properti di laman Teras123.
Ya, dapatkan informasi life hack seputar hunian dan rekomendasi properti terbaik hanya di Rumah123 karena #SemuaADAdiSini.