OK
Panduan

12 Contoh Seni Rupa Kontemporer, Gambar, dan Nama Senimannya

09 Agustus 2024 · 5 min read Author: Ilham Budhiman · Editor: M. Iqbal

contoh seni rupa kontemporer

Contoh seni rupa kontemporer rupanya sangat mudah dijumpai dalam kehidupan sehari-hari. Penasaran apa saja? Berikut penjelasannya, Property People!

Seiring perkembangan zaman, seni rupa turut berkembang menyesuaikan kondisi saat ini, salah satunya dengan kehadiran seni rupa kontemporer.

Menurut buku Warna Seni Rupa dalam Multidimensi oleh Fakultas Seni Rupa dan Desain Institut Seni Indonesia Denpasar, sederhananya, seni kontemporer merupakan upaya menciptakan konsep baru yang berakar dari konsep sebelumnya.

Namun, apa itu seni rupa kontemporer? Apa pengertian seni rupa kontemporer selengkapnya?

Dalam buku Pengetahuan Dasar Seni Rupa oleh Sofyan Salam, Sukarman, Hasnawati, dan Muhammad Muhaemin, seni rupa kontemporer diartikan sebagai seni masa kini.

Seni kontemporer adalah satu cabang seni yang terpengaruh dampak modernisasi.

Jadi, seni rupa kontemporer bersifat kekinian, modern, atau sesuatu yang sama dengan kondisi waktu yang sama atau saat ini.

Ciri-ciri seni rupa kontemporer tidak terikat oleh aturan-aturan zaman dulu dan berkembang sesuai zaman.

Adapun, jenis seni rupa kontemporer terdiri dari pop art dan optic art.

Menariknya, ada lebih dari 12 contoh seni rupa yang mesti kamu ketahui.

Simak contoh karya seni rupa kontemporer di bawah ini, yuk!

12 Contoh Seni Rupa Kontemporer

1. Seni Instalasi

contoh seni rupa kontemporer Christo and Jeanne-Claude

Sumber: britannica.com

Seni instalasi adalah contoh seni rupa kontemporer yang memanfaatkan ruang secara keseluruhan yang dapat menciptakan pengalaman bagi penonton.

Seni rupa kontemporer yang satu ini biasanya menggunakan berbagai bahan dan media guna memasang, menyatukan, serta mengkontruksi sejumlah benda.

Beberapa seniman instalasi yang terkenal adalah Christo and Jeanne-Claude, Yayoi Kusama, dan Olafur Eliasson.

2. Seni Digital

seni digital Nam June Paik

Sumber: sfmoma.org

Seni digital adalah seni rupa kontemporer yang diciptakan atau diproduksi menggunakan teknologi digital, seperti seni virtual, seni interaktif, dan seni multimedia.

Seni digital biasanya bersifat eksperimental dan mengeksplorasi berbagai tema.

Beberapa seniman seni digital yang terkenal antara lain Nam June Paik, Roy Ascott, dan Bill Viola.

3. Seni Fotografi Konseptual

contoh seni rupa kontemporer

Sumber: viewbug.com

Contoh karya seni rupa kontemporer lainnya, yaitu seni fotografi konseptual.

Fotografi konseptual biasanya diciptakan melalui penggabungan gambar atau manipulasi digital.

Melansir canon-asia.com, fotografi konseptual dapat dianggap sebagai genre seni fotografi yang menggambarkan suatu ide.

Sejumlah fotografer terkenal di dunia antara lain Sally Mann, Henri Cartier-Bresson, hingga Lee Jeffries.

4. Seni Grafiti dan Street Art

seni rupa kontemporer

Sumber: cntraveler.com

Selanjutnya seni grafiti atau street art, Property People.

Seni rupa satu ini merupakan karya seni kontemporer yang diciptakan di tempat umum, contohnya dinding gedung, jalan, dan fasilitas umum.

Biasanya, gambar seni rupa kontemporer tersebut berisi pesan sosial atau politik.

Salah satu seniman grafiti terkenal di dunia adalah Jean-Michel Basquiat.

5. Seni Pahat dan Patung

contoh seni rupa kontemporer

Sumber: mediastorehouse.com

Seni pahat dan patung adalah karya seni tiga dimensi, bukan seni rupa dua dimensi.

Kekinian, seni rupa ini dibuat dengan inovatif yang mencakup berbagai materi, seperti kayu, logam, kaca, atau plastik.

Dengan pendekatan tersebut membuat seni pahat dan seni patung lebih inovatif dan eksperimental.

Di Indonesia, seniman atau pematung paling terkenal adalah I Nyoman Nuarta, Arby Samah, Nyoman Tjokot, Edhi Sunarso, hingga Dolorosa Sinaga.

6. Seni Kinetik

seni rupa kontemporer Alexander Calder

Sumber: broadsheet.com.au

Apakah kamu tahu apa itu seni kinetik?

Seni kinetik adalah seni yang mengekplorasi efek gerak suatu bagian atau keseluruhan benda sehingga menghasilkan ilusi optik.

Melansir galerisoemardja.itb.ac.id, hal tersebut terdiri dari bagian yang khusus dirancang untuk digerakkan oleh mekanisme internal maupun stimulus eksternal, seperti cahaya atau udara.

7. Seni Performance

contoh seni rupa kontemporer

Sumber: hyperallergic.com

Seni performance adalah contoh seni rupa kontemporer yang menampilkan karya berkaitan dengan ekspresi, bunyi, dan gerakan sehingga menjadi pertunjukan yang indah.

Dalam aksinya, seni rupa kontemporer satu ini melibatkan interaksi penonton.

Salah satu seniman seni pertunjukan yang terkenal adalah Marina Abramović.

Baca Juga: 8 Contoh Seni Rupa Tradisional dan Asal Daerahnya, Sudah Tahu?

8. Seni Rupa Lingkungan

contoh seni rupa kontemporer andy goldsworthy

Sumber: independent.co.uk

Seni lingkungan adalah bentuk seni yang berfokus pada hubungan antara manusia dan alam.

Menariknya, seni lingkungan biasanya bersifat permanen dan ditempatkan di luar ruangan.

Beberapa seniman seni lingkungan yang terkenal, yaitu Andy Goldsworthy, Christo and Jeanne-Claude, dan Olafur Eliasson.

9. Seni Internet

contoh seni rupa kontemporer Cory Arcangel

Sumber: coryarcangel.com

Berikutnya seni internet, yaitu bentuk seni yang dibuat untuk didistribusikan melalui internet.

Seni internet biasanya bersifat interaktif dan disebut juga sebagai net art.

Beberapa seniman seni internet yang terkenal adalah Cory Arcangel, Jodi, dan Olia Lialina.

10. Seni Video

seni kontemporer Bruce Nauman

Sumber: hyperallergic.com

Contoh karya seni rupa kontemporer lainnya seni video.

Seni video adalah bentuk seni yang menggunakan video sebagai media utamanya.

Biasanya, bersifat eksperimental dan mengeksplorasi berbagai tema, seperti identitas, budaya, hingga politik.

Dua seniman video yang terkenal adalah Nam June Paik dan Bruce Nauman.

11. Seni Lukis Abstrak

seni rupa kontemporer jackson pollock

Sumber: jackson-pollock.org

Seni lukis terus mengalami perkembangan zaman yang disesuaikan dengan masa kini.

Nah, dalam konteks seni kontemporer, seni lukis abstrak merupakan salah satu contohnya.

Seni rupa satu ini adalah karya seni yang tidak menggambarkan objek atau subjek nyata secara jelas.

Seniman lebih fokus pada ekspresi emosi, warna, bentuk, dan garis.

Adapun, seniman yang paling terkenal dalam seni lukis abstrak, yaitu Jackson Pollock dengan teknik dripping catnya yang khas.

12. Seni Kolase

contoh karya seni rupa kontemporer Richard Hamilton

Sumber: fiverr.com

Terakhir adalah seni kolase.

Seni kolase adalah karya seni yang dibuat dengan menggabungkan berbagai bahan, seperti kertas, kain, foto, atau benda-benda lainnya.

Nah, kolase tersebut disusun secara artistik sehingga menjadi bentuk atau gambar yang bertujuan menyampaikan pesan tertentu.

Salah satu seniman seni kolase terkenal adalah Richard Hamilton.

***

Itulah contoh seni rupa kontemporer.

Semoga pembahasannya bermanfaat, ya.

Simak artikel lainnya melalui situs artikel.rumah123.com dan Google News.

Temukan ragam pilihan properti idaman melalui portal Rumah123.

Buruan cek dari sekarang karena yang kamu butuhkan #SemuaAdaDisini.

**gambar cover: W. Kamajaya/Shutterstock.com


Tag:


Ilham Budhiman

Lulusan Sastra Daerah Unpad yang pernah berkarier sebagai wartawan sejak 2017 dengan fokus liputan properti, infrastruktur, hukum, logistik, dan transportasi. Saat ini, fokus sebagai penulis artikel di 99 Group.
Selengkapnya

IKLAN

Tutup iklan
×

SCROLL UNTUK TERUS MEMBACA