Catat, Ini Daftar Tarif Tol Surabaya-Malang 2022, Cek Dulu Sebelum Jalan, ya!
Ingin melakukan perjalanan dari Surabaya ke Malang? Cek terlebih dahulu daftar tarif tol Surabaya-Malang terbaru 2021, supaya tidak salah ya.
Bagi kamu yang ingin melakukan perjalanan darat dengan menggunakan jalan bebas hambatan atau tol, tentu harus mempersiapkan saldo kartu tol kamu supaya tidak ada kendala selama perjalanan.
Pasalnya, sering kali beberapa pengemudi mengalami kehabisan saldo kartu tol, ketika beradaa di gerbang tol saat melakukan pembayaran.
Nah, untuk menyiasati hal tersebut, kamu bisa melakukan pengecekan kartu tol sebelum melakukan perjalanan.
Hal lain yang bisa kamu lakukan untuk menghindari hal tersebut adalah dengan mencari tahu kabar terbaru tarif tol yang akan kamu lewati.
Tentu saja hal ini dapat memudahkan kamu dalam berkendara. Nah, berikut update tarif tol Surabaya-Malang 2021.
Rute Tol Surabaya-Malang
Dilansir dari laman Kompas.com, tarif tol Surabaya-Malang 2021 paling sering dicari oleh masyarakat, karena banyak sekali kendaraan menuju daerah tersebut.
Nah, sebelum kamu mengetahui rincian tarif tol Surabaya-Malang, ada baiknya untuk pahami rute perjalanan yang harus kamu tempuh supaya tidak salah masuk gerbang tol.
Hal ini dikarenakan terdapat sejumlah ruas tol yang harus dilalui, tarif ruas tol sepanjang Surabaya hingga Malang berbeda-beda.
Setidaknya ada tiga ruas tol yang harus dilalui untuk perjalanan dari Surabaya ke Malang, yaitu Tol Surabaya-Gempol, Tol Gempol-Pandaan, dan Tol Pandaan-Malang.
Jika kamu dari Surabaya ingin ke Malang, gerbang tol pertama yang harus dilalui adalah Tol Dupak atau Waru pada ruas tol Surabaya-Gempol.
Setelah itu, Tol Surabaya-Gempol, ikuti rute untuk melanjutkan perjalanan ke Tol Gempol-Pandaan. Lalu, lanjutkan perjalanan hingga masuk jalan Tol Pandaan-Malang.
Jika sudah masuk ruas Tol Pandaan-Malang, lanjutkan hingga masuk wilayah Malang dan pastikan keluar gerbang tol terdekat dengan tujuan kamu.
Untuk menuju Malang, kamu bisa keluar di pintu tol Lawang, Singosari, Pakis, atau Malang dari arah Tol Pandaan-Malang.
Tarif Tol Surabaya-Malang Terbaru
Berikut rincian biaya Tol Surabaya-Malang terbaru yang mengacu pada ketetapan tarif yang berlaku pada masing-masing ruas yang dilalui untuk kendaraan Golongan 1 meliputi:
Tarif Tol Surabaya-Gempol 2022:
– Dupak-Waru (sistem terbuka): Rp5.000
– Waru-Porong: Rp9.000
– Sidoarjo-Porong: Rp5.500
– Seksi Porong-Kejapanan: Rp6.000
– Seksi Kejapanan-Gempol: Rp3.000
Tarif Tol Gempol-Pandaan 2021:
– Gempol IC-Gempol JC: Rp3.000
– Ruas Gempol IC-Gempol-Pandaan IC: Rp11.000
– Gempol JC-Pandaan IC: Rp8.500
– Pandaan IC-Pandaa: Rp1.500
Tarif Tol Pandaan-Malang 2021:
– Pandaan-Purwodadi: Rp14.000
– Pandaan-Lawang: Rp21.000
– Pandaan-Singosari: Rp27.500
– Pandaan-Pakis: RP32.000
– Pandaan-Malang: Rp34.500
Nah, itulah tarif Tol Surabaya-Malang terbaru 2021, pastikan saldo kartu elektronik kamu memang cukup ya, jangan sampai kurang.
Rumah123.com sempat membahas mengenai Tol Jogja-Solo, dalam proses pembangunannya menemukan harta karun candi!
Temukan juga ulasan mengenai peluang investasi properti di sekitar kawasan Tol Gempol-Pasuruan, hanya di artikel.rumah123.com.
Situs properti Rumah123.com selalu menghadirkan artikel dan tips menarik mengenai properti, desain, hukum, hingga gaya hidup.
Saatnya kamu memilih dan mencari properti terbaik untuk tempat tinggal atau investasi properti seperti Premier Terrace.