OK
Dijual
Disewa
Properti Baru
Panduan

7 Pilihan Material Meja Dapur Mulai dari Marmer, Granit, Kayu, Hingga Keramik. Semua Punya Kelebihan dan Kekurangan

19 Juli 2022 · 4 min read Author: Dodiek Dwiwanto

 meja dapur

Ada sejumlah pilihan material meja dapur mulai dari marmer, granit, kayu, keramik, dan lainnya. Setiap bahan memiliki keunggulan dan kekurangan. 

Kamu sedang berencana untuk merenovasi dapur atau sedang merapikan dapur di rumah baru? 

Kitchen set yang baru, meja dapur, dinding anti cipratan pastinya sudah dirancang dan dipersiapkan. 

Semakin banyak pilihan untuk meja dapur dibandingkan dahulu, biasanya orang Indonesia hanya menggunakan keramik. 

Namun, kamu bisa mempertimbangkan marmer, granit, kayu, kuarsa, beton, hingga stainless steel

Situs properti Rumah123.com akan menjelaskan kelebihan dan kekurangan sejumlah material meja dapur. 

Rumah123.com mengolahnya dari situs desain dan gaya hidup thespruce.com agar bisa lebih mudah dipahami. 

Pilihan Material Meja Dapur 

meja dapur

1. Granit 

Di negara-negara Barat, granit pernah menjadi salah satu pilihan material untuk meja dapur, seolah tidak ada pilihan lain. 

Bahan granit ini menunjukkan sesuatu yang elegan dan membuat meja dapur terlihat semakin mewah.

Kelebihan granit adalah sangat kuat, memiliki banyak variasi warna, tidak menyerap air, dan terlihat keren. 

Kekurangan granit adalah sangat mahal, susah saat dipotong, bisa retak kalau pemasangan salah, hingga pisau dapur bisa cepat tumpul terkena granit. 

meja dapur

2. Marmer 

Batu alam ini juga terkesan mewah dan tidak hanya dipasang untuk lantai, melainkan bisa untuk meja dapur. 

Bahan marmer ini juga membuat meja dapur semakin mewah, meski material ini rentan terhadap goresan. 

Kelebihan marmer adalah tahan air, tahan panas, membuat meja dapur terlihat mewah, dan punya motif yang unik. 

Kekurangan marmer adalah harganya yang cukup mahal, mudah tergores dan sulit untuk diperbaiki, 

meja dapur

3. Kuarsa 

Batu buatan ini mengandung partikel kuarsa dan mineral yang dibentuk dan disatukan dengan resin. 

Lantaran bukan batuan alam, material kuarsa tidak memerlukan lapisan pelindung agar bisa tahan lama. 

Kelebihan kuarsa adalah mudah dalam perawatan, bisa dirancang sesuai ukuran dan bentuk yang diinginkan. 

Kekurangan kuarsa adalah material ini ternyata juga mahal dan bobot dari bahan ini ternyata sangat berat. 

meja dapur

4. Keramik 

Keramik atau ubin memang menjadi salah satu pilihan meja dapur bagi kebanyakan orang Indonesia terutama karena murah. 

Namun, sekarang sudah banyak pilihan keramik yang keren dan memiliki motif bagus seperti tegel kunci.

Kelebihan keramik adalah mudah dibersihkan, harga terjangkau, bisa dipasang sendiri, tahan panas, dan punya banyak motif dan warna. 

Kekurangan keramik adalah keramik pesanan biasanya sangat mahal, mudah pecah, bisa tergores dan sulit dibersihkan. 

meja dapur

5. Kayu 

Material kayu bisa menjadi pilihan meja dapur, meski memang masih jarang dibandingkan material lainnya. 

Kalau di negara-negara Barat, ada banyak pilihan kayu untuk meja dapur termasuk pilihan warna dan cara memolesnya. 

Kelebihan kayu adalah relatif mudah dibersihkan, tahan lama kalau dirawat, cocok untuk desain dapur bergaya country

Kekurangan kayu adalah mudah tergores oleh pisau, bisa rusak oleh air, bakteri bisa muncul kalau tidak dirawat. 

meja dapur

6. Stainless Steel 

Kalau dapur atau rumah bergaya kontemporer atau industrial, maka meja dapur dari stainless steel jadi pilihan. 

Material stainless steel tentunya masih jarang untuk menjadi pilihan, namun tidak ada salahnya tampil beda. 

Kelebihan stainless steel adalah mudah dibersihkan, termasuk material yang premium, dan pilihan pas untuk dapur modern. 

Kekurangan stainless steel adalah bahan ini termasuk berisik dan termasuk mahal, dan mudah tergores. 

meja dapur

7. Beton 

Jika kamu ingin meja dapur dari material yang berbeda, kamu bisa memilih beton untuk meja dapur. 

Beton tidak hanya untuk lantai atau dinding, tapi bisa untuk meja dapur dan tentunya bahan ini sangat kuat. 

Kelebihan beton adalah bisa diwarnai, tahan gores, tahan panas, terlihat berbeda, dan bisa didekorasi. 

Kekurangan beton adalah bisa retak setelah cukup lama, mahal lantaran dibikin secara pesanan. 

Jangan lupa membaca artikel Rumah123.com untuk mendapatkan berita, tips, atau panduan yang menarik mengenai properti, desain, hukum, hingga gaya hidup.

Laman ini juga memudahkan bagi para pencari properti, penjual properti, hingga sekadar mengetahui informasi, karena Rumah123.com memang #AdaBuat Kamu.

Saatnya kamu memilih dan mencari properti terbaik untuk tempat tinggal atau investasi properti, hanya di Rumah123.com dan 99.co.


Tag: , ,


Dodiek Dwiwanto
Penulis sekaligus Editor Rumah123.com. Hobi menonton tayangan desain rumah dan gaya hidup di HGTV saat senggang. Lagi mencari tahu dan belajar soal investasi saham properti dan crowdfunding. Siapa tahu jadi investor.
Selengkapnya