7 Inspirasi Warna Pintu Rumah Terbaik 2021 Menurut Feng Shui. Undang Rezeki dan Keharmonisan Keluarga!
Warna pintu rumah sangat penting untuk kita perhatikan agar tampilan hunian secara keseluruhan bisa cantik dan menarik.
Selain dari sisi tampilan, warna pintu depan rumah juga memiliki energi tersendiri yang dapat menghasilkan aura positif dalam rumah.
Entah itu untuk keharmonisan keluarga hingga rezeki yang didapatkan oleh penghuni rumah.
Oleh karena itu, kamu harus memastikan bahwa pintu rumah kamu memiliki warna yang tepat sesuai dengan ilmu fengsui.
Yuk, langsung saja kita simak 7 inspirasi warna pintu rumah terbaik 2021 menurut fengsui yang bisa kamu jadikan referensi berikut ini.
7 Warna Pintu Rumah Terbaik Menurut Fengsui
1. Warna Pintu Rumah Kuning
Pertama ada warna kuning.
Kuning merupakan salah satu elemen tanah dalam ilmu fengsui.
Elemen tanah sendiri menggambarkan semuanya tentang perawatan diri, membumi dan mendukung kesejahteraan.
Selain itu, warna kuning juga membawa ketenangan, dan keharmonisan dalam rumah kamu.
2. Kombinasi Warna Merah dengan Tekstur Kayu
Kedua ada warna pintu merah.
Merah menghadirkan suasana hunian yang bersemangat dan penuh dengan motivasi.
Menurut ilmu fengsui, merah melambangkan keberuntungan, perlindungan, dan energi api.
Aspek elemen api dapat membantu kamu untuk menonjol, dilihat, dan membawa inspirasi keseluruhan ke dalam rumah.
Dari estetika sendiri, merah menjadikan fasad rumah kamu menjadi daya tarik tersendiri bagi orang yang lewat di depan rumah.
3. Warna Pintu Rumah Putih
Di antara warna yang lain, putih menjadi salah satu warna yang paling populer karena menghadirkan suasana elegan di dalam maupun luar rumah.
Dalam fengsui sendiri, putih termasuk dalam elemen logam.
Elemen logam memunculkan presisi, keindahan, dan keanggunan.
Sehingga cocok buat kamu yang ingin menghadirkan suasana ceria dan bahagia di dalam rumah.
4. Kombinasi Hitam Monokrom yang Elegan
Keempat ada warna hitam.
Warna hitam dalam pintu rumah, akan memberikan kemakmuran di dalam rumah kamu.
Sebab hitam dapat menyerap berbagai energi positif, dan memberikan dampak baik terhadap kehidupan penghuni rumah.
5. Warna Pintu Rumah Cokelat
Selain putih, cokelat juga menjadi warna favorit masyarakat Indonesia untuk dijadikan cat pintu.
Cokelat dipilih karena memiliki dasar warna yang sama, dengan material pintu kayu.
Cokelat erat kaitannya dengan elemen tanah dalam ilmu fengsui.
Dan dapat digunakan untuk menyeimbangkan, dan memelihara penghuni di dalam rumah.
6. Warna Pintu Rumah Biru Muda
Keenam ada biru muda.
Warna ini memiliki elemen energi kayu dalam fengsui.
Elemen kayu mendongkrak pertumbuhan, dan memupuk kebaikan dan fleksibilitas.
Warna elemen kayu yang cerah, juga menghadirkan energi kehidupan dan dapat mengangkat rezeki dan kebaikan rumah kamu.
7. Warna Pintu Rumah Hijau
Terakhir ada warna hijau
Mirip seperti biru muda, warna hijau pada pintu rumah juga memiliki elemen kayu dalam fengsui.
Hijau menghadirkan suasana yang indah, dan nyaman dipandang mata.
Selain itu, hijau juga membawa keharmonisan serta kesejukan bagi penghuni rumah.
Nah, itulah daftar 7 inspirasi warna pintu rumah terbaik 2021 menurut feng shui yang bisa kamu pilih.
Dari ketujuh warna di atas, kira-kira mana nih yang sesuai dengan desain hunian kamu?
Semoga bermanfaat, ya!
Jika kamu sedang mencari rumah, apartemen, tanah atau yang lainnya di marketplace properti tepercaya dan aman, bisa mengunjungi laman Rumah123.com untuk mendapatkan penawaran terbaik seperti di Opus Park Jakarta Pusat.
Dan jangan sampai ketinggalan untuk mendapatkan berita dan tips terbaru mengenai dunia properti dalam negeri serta mancanegara di artikel Rumah123.com.