OK
Panduan

12 Tanaman Hias Gantung Tercantik, Bikin Rumah Makin Asri

19 Juli 2022 · 4 min read Author: Wahyu Ramadhan

Bikin rumah tampil lebih asri dan memukau meski di lahan sempit? Pasti bisa dengan rekomendasi jenis tanaman hias gantung tercantik berikut!

tanaman hias gantung

Menambah aksen hijau ke rumah dengan memelihara tanaman bisa jadi cara untuk mempercantik penampilan taman sekaligus memberikan nuansa yang lebih asri. 

Apalagi sejak popularitas taman gantung yang kian menanjak, lahan minimalis pun tak lagi jadi hambatan untuk kamu yang ingin menghadirkan sentuhan alam di rumah. 

Yuk intip rekomendasi tanaman hias gantung terbaik yang bakal bikin taman di rumah kamu tampil lebih memukau berikut ini!

Jenis Tanaman Hias Gantung yang Cocok di Rumah 

1. Tanaman Gantung Sedum Morganianum

tanaman hias gantung sedum morganianum

Sumber: CactusPlaza

Dikenal juga dengan istilah kaktus anggur, Sedum morganianum memiliki penampilan unik bak sukulen berukuran kecil seperti buah yang tumbuh bergerombol dan menjuntai ke bawah.  

2. Dischidia Geri 

Apple leaf atau Dischidia geri bisa jadi salah satu jenis tanaman hias gantung yang kamu pelihara untuk jadi hiasan di teras rumah minimalis kamu. 

Perhatikan asupan cahaya dalam penempatan pot, karena spesies ini mudah rusak jika terpapar sinar matahari langsung. 

3. Bunga Gantung Begonia 

tanaman hias gantung begonia - rumah123.com

Popularitas bunga begonia sebagai tanaman hias gantung sudah tidak perlu diragukan lagi. 

Tergolong ke dalam tumbuhan berbunga abadi, kamu bisa menikmati warna kelopaknya yang cerah sepanjang tahun. 

4. Tali Hati 

Tren dalam pertamanan kini sedang banyak melirik jenis tanaman gantung Ceropegia woodii alias si tali hati. 

Batangnya berukuran kecil tumbuh memanjang bak sulur dengan perawatan yang mudah sehingga cocok untuk pemula sekalipun. 

5. Creeping Charlie

tanaman hias gantung creeping charlie

Sumber: Shopee.co.id

Tanaman hias daun asal Amerika Selatan ini tersohor dengan istilah creeping charlie

Sekilas melihat, kamu mungkin akan mengira kalau ini merupakan daun mint yang tampak dari bentuk serta warnanya yang cukup mirip. 

Bedanya ada pada kemampuan tumbuh daun creeping charlie yang lebih cepat, sehingga bisa dijadikan sebagai tanaman merambat

6. Tanaman Hias Gantung Tradescantia

Tak melulu berwarna hijau, beberapa jenis tanaman gantung hias juga punya tampilan daun yang cantik dengan variasi unik, salah satunya tradescantia ini. 

Corak garis-garis daunnya punya kombinasi warna mulai dari ungu, hijau, putih, dan silver. 

Kemampuan adaptasinya di berbagai lingkungan juga sangat baik, selama pertumbuhan akarnya selalu terjaga. 

7. Tanaman Rmbat Gantung Jenggot Putih 

tanaman hias gantung spanish moss

Sumber: Tokopedia

Spanish moss atau jenggot putih merupakan salah satu tanaman hias gantung yang berasal masih berkerabat dengan lumut-lumutan. 

Bentuknya sendiri tampak seperti rumput berwarna hijau pucat yang tumbuh menjuntai ke bawah layaknya jenggot pada manusia.

8. Sirih Belanda Variegata 

Untuk kamu yang super sibuk dan belum punya pengalaman menanam tanaman hias gantung sebelumnya, sirih belanda variegata adalah rekomendasi terbaik yang dapat dipilih. 

Spesies bernama latin Philodendron scandens medio pictum memiliki corak hijau yang cerah pada daunnya yang berbentuk seperti hati. 

Perawatannya juga sederhana, asalkan ditempatkan di tempat yang terkena matahari dan rutin disiram. 

9. Spider Plant 

tanaman hias gantung spider plant

Sumber: GrowJoy

Chlorophytum comosum atau spider plant adalah jenis tanaman hias gantung daun yang tumbuh rimbun memanjang dengan corak garis warna putih kekuningan.  

Budidaya tumbuhan asli Afrika Selatan ini sangat mudah dilakukan di berbagai tempat dan di Indonesia sendiri tergolong banyak diminati oleh para pehobi.

10. Bunga Anggrek 

Kalau kamu mencari sentuhan memukau dari bunga berwarna-warni sebagai dekorasi rumah, bunga anggrek adalah rekomendasi yang patut dipertimbangkan. 

Pesona bunganya yang anggun dengan variasi warna menarik bakal taman kamu jadi perhatian para tamu yang datang. 

Durasi mekar bunga anggrek juga relatif lebih lama hingga 6 minggu dibanding dengan spesies lainnya. 

11. Tanaman Hias Gantung Carnosa Compacta

tanaman hias gantung carnosa compacta

Sumber: Growlithops

Rupa tanaman hias daun berikutnya cukup unik, permukaannya mengkilap dengan tekstur yang menyerupai plastik. 

Harga tanaman hias Carnosa compacta juga terjangkau, sekitar Rp100-150 ribuan di pasaran. 

12. Sirih Blaster Heart 

Kalau kamu lebih suka tampilan yang simpel untuk di taman minimalis, sirih blaster heart cocok dijadikan ke dalam koleksimu. 

Sesuai namanya, bentuk daun sirih ini menyerupai hati dengan corak warna hijau dan putih. 

Temukan inspirasi dekorasi hunian memukau lainnya di artikel.rumah123.com!


Tag: , , ,


IKLAN

Tutup iklan
×

SCROLL UNTUK TERUS MEMBACA