OK
×
×
Punya rumah kecil belum tentu tak bisa dibuat mengesankan. Bahkan, kamu bisa lho membuat atap rooftop untuk area bersantai. Seperti ini contohnya!
Selain sebagai atap pelindung rumah, rooftop juga bisa digunakan sebagai area multifungsi untuk bersantai keluarga.
Asal rancangannya tepat, memaksimalkan area rooftop di rumah kecil bukanlah jadi masalah.
Kamu tak perlu repot-repot menyewa jasa desainer interior untuk menciptakan atap rooftop yang menawan, inspirasi berikut bisa jadi referensi yang tak kalah oke.
Cara memanfaatkan bagian kosong pada rooftop bisa dilakukan dengan penataan furniture dan elemen dekorasi yang tepat supaya space yang ada bisa terpakai secara optimal.
Contoh atap rooftop menawan di rumah kecil bisa kamu simak di sini!
Inspirasi desain rooftop kekinian ini bisa kamu tiru dengan menambahkan beberapa jenis tanaman hias.
Seperti kaktus atau pohon palem mini yang dipadukan dengan perabotan bergaya industrial untuk memberikan kesan yang selaras.
Tak lupa untuk menambahkan bohlam yang digantung pada seutas tali sebagai sumber pencahayaan di malam hari.
Jika kamu menginginkan area atap rooftop yang dapat difungsikan untuk berbagai kebutuhan, bisa dibiarkan kosong tanpa dekorasi apapun.
Ketika butuh digunakan sebagai area bersantai sambil selonjoran, kamu tinggal menambahkan karpet lantai atau kursi lipat portable sesuai keinginan.
Bagi keluarga besar atau penghuni yang sering mengadakan acara berkumpul, manfaatkan area rooftop secara maksimal.
Rooftop bisa digunakan ntuk area santai, dengan menambahkan perabotan permanen yang lengkap sesuai keperluan dan juga pergola agar tetap teduh.
Tempat liburan impian sejuta umat Instagram ini terkenal dengan bangunan rumah kecil yang punya rooftop cantik dengan kolam dan kursi pantai.
Kamu juga bisa lho mengadopsi konsep ini ke rooftop kecilmu.
Cocok dijadikan sebagai tempat bersantai dan pastinya sangat instagramable.
Membuat rooftop garden di hunian sempit bukan lagi jadi angan-angan.
Kamu dapat memakai alternatif karpet rumput untuk menutupi lantai dan tambahan beberapa jenis tanaman rambat tercantik untuk memberikan kesan alami pada atap.
Gaya unik yang ditawarkan oleh bohemian style decor bisa dibawa ke atap rooftop.
Dengan dekorasi khas seperti karpet lantai motif etnik, bantal grafis, dan selimut untuk menciptakan kesan yang makin nyaman.
Tak beda jauh dengan gaya bohemian sebelumnya, kamu dapat menyulap bagian rooftop dengan elemen dekorasi berwarna pastel cerah dengan penempatan yang sengaja dibuat penuh untuk memperkuat desain shabby chic yang diinginkan.
Ciptakan kesan asri ala urban forest dengan menambahkan tanaman rambat di teralis pembatas yang sekaligus mampu memberikan suasana yang lebih teduh di siang hari.
Baca juga: 16 Jenis Tanaman Merambat Cantik Terbaik untuk Kanopi dan Pagar
Area yang terbatas tidak jadi penghalang untuk menikmati pemandangan indah kota dari atap rooftop bergaya Swedia ini.
Dapatkan nuansa romantis di atap rumah dengan inspirasi desain penuh warna khas Inggris.
Perabotan berupa dek kayu besar bisa jadi pilihan utama ketika merancang atap rooftop dengan penambahan pergola supaya tetap teduh.
Desain berikutnya tampil minimalis, cocok di hunian kecil dengan hanya memaksimalkan perabotan kayu dan taman kecil di kedua sisinya.
Area didesain dengan dominasi warna putih pada perabotan untuk memberikan tampilan yang kalem dan lebih lega.
Cocok untuk para pecinta desain rumah minimalis!
Atap rooftop milik Liza Koshy ini dirancang dengan gaya bohemian decor dengan primadona berupa meja pembakaran.
Bagi kamu yang menyukai tampilan unik dan bold, inspirasi desain penuh warna ala samba el clasico ini bisa dicoba.
Desain industrial pada atap rooftop diberikan sentuhan alam berupa beberapa tanaman untuk menghidupkan suasana yang lebih asri.
Inspirasi yang tampak cantik ini bisa ditiru karena hanya membutuhkan beberapa dekorasi sesuai kebutuhan penggunanya saja.
Silakan dipilih desain atap rooftop rumah minimalis yang tampak memukau meski di area yang terbatas.
Simak berbagai ide menarik seputar hunian lainnya di artikel.rumah123.com!
Level 37 EightyEight@Kasablanka
Jl. Casablanca Kav.88
Jakarta Selatan
Jakarta 12870
Indonesia
Tambahkan Komentar