OK
Panduan

Sssttt, Yuk Cari Tahu Cara Atasi Cat Tembok yang Mengelupas

22 Nopember 2023 · 2 min read Author: Dodiek Dwiwanto

Home Improvement. Ladder, paint can and paint roller near a wall of yellow colour. 3d illustration

Ilustrasi (Rumah123/iStockphoto)

Ah, bete banget kan kalau tahu tembok interior atau eksterior kamu mengelupas? Mau di mana pun, interior atau eksterior pasti membuat kamu senewen karena rumah terlihat jelek.

Untuk mengatasi cat tembok mengelupas ini gampang kok asal kamu tahu penyebabnya. Setelah itu, kamu bisa beraksi lagi dengan mengecat ulang.

Baca juga: Cat Dinding Warna Hitam? Siapa Takut!

Kamu harus merencanakan perbaikan dengan baik lho. Tujuannya agar kamu tidak lagi melakukan pengecatan berulang kali.

Nah, apa saja ya langkah yang mesti kamu lakukan agar perbaikan dinding bisa mencegah adanya pengelupasan cat. Simak dulu nih.

Baca juga: Nah, Ini Dia Nih Cara Tepat Mengecat Dinding Rumah

Pertama, kerok semua lapisan cat sampai ke permukaan tembok. Kalau kamu ingin dinding kamu rata dan mulus, mau tidak mau lapisan cat lama harus dikerok.

Kalau hal ini tidak dilakukan maka cat lama akan bertumpuk dengan cat baru. Ada kemungkinan keduanya tidak bisa menyatu dan cat tembok kembali mengelupas.

Baca juga: Awas, Jangan Sembarangan Mengecat Dinding dengan Dua Warna

Kedua, aplikasikan cat dasar yang tahan terhadap alkali. Kamu harus memberikan cat dasar sebelum melakukan pengecatan akhir.

Pemberian cat dasar membuat finishing cat menjadi lebih baik karena daya rekat cat akan semakin sempurna.

Baca juga: Mau Ganti Cat Dinding Jadi Hitam? Nah, Ini Ada Trik dan Tipsnya

Ketiga, aplikasikan cat akhir dan pastikan menggunakan cat yang berkualitas. Kamu harus menggunakan cat yang berkualitas agar hasilnya maksimal.

Pastikan kamu menggunakan cat interior untuk bagian dalam rumah, sedangkan untuk bagian luar bangunan gunakan cat eksterior. Cat eksterior biasanya waterproof lantaran memang diperuntukkan agar bisa tahan air hujan.



Dodiek Dwiwanto
Penulis sekaligus Editor Rumah123.com. Hobi menonton tayangan desain rumah dan gaya hidup di HGTV saat senggang. Lagi mencari tahu dan belajar soal investasi saham properti dan crowdfunding. Siapa tahu jadi investor.
Selengkapnya

IKLAN

Tutup iklan
×

SCROLL UNTUK TERUS MEMBACA