OK
Panduan

Mau Ganti Cat Dinding Jadi Hitam? Nah, Ini Ada Trik dan Tipsnya

22 Nopember 2023 · 2 min read Author: Dodiek Dwiwanto

Ilustrasi (Foto: Rumah123/iStockphoto)

Ilustrasi (Foto: Rumah123/iStockphoto)

Tidak ada salahnya kok bagi kamu untuk melakukan eksperimen interior dengan mengubah cat dinding salah satu ruangan di rumah kamu.

Cat hitam bisa diaplikasikan pada salah satu dinding. Cat hitam? Tenang saja, cat hitam  menghadirkan karakter maskulin dan kesan mewah lho.

Baca juga: Awas, Jangan Sembarangan Mengecat Dinding dengan Dua Warna

Tetapi sebelum kamu mengaplikasikannya pada dinding kamu, coba deh baca dulu trik dan tipsnya berikut ini.

Pertama, kamu harus mengaplikasikannya sedikit saja terlebih dulu. Dari empat sudut dinding, warnai saja salah satunya. Setelah selesai, maka tampilan ruang kamu akan berubah.

Baca juga: Nah, Ini Dia Nih Cara Tepat Mengecat Dinding Rumah

Kedua, kamu bisa menggunakan warna hitam yang mengkilap. Kalau kamu ingin mengaplikasikan warna ini pada dinding, pastikan kalau dinding memang rata sempurna. Jika tidak, warna hitam yang menonjolkan bagian yang tidak rata.

Ketiga, kamu harus memerhatikan pencahayaan. Warna hitam memberikan kesan gelap karena itu kamu tidak bisa mengaplikasikannya pada ruangan yang kurang pencahayaan alami atau pun kurang cahaya lampu.

Baca juga: Begini Nih, Cara Mencegah Cat Dinding Mengelupas

Keempat, kamu bisa bermain gradasi warna. Kalau ruangan kamu berukuran besar, kamu bisa mengaplikasikan warna hitam hingga separuh tinggi dinding, kemudian kamu bisa mengecat sisa dinding dengan warna abu-abu, sementara bagian plafon dicat warna putih.

Kelima, kamu dapat mengombinasikan warna hitam dengan warna merah dan material kulit. Kamu bisa menaruh material kulit berwarna hitam plus menambahkan bantal berwarna merah dan lampu berwarna merah. Maka nuansa gothic pun dapat dirasakan di ruangan ini.



Dodiek Dwiwanto
Penulis sekaligus Editor Rumah123.com. Hobi menonton tayangan desain rumah dan gaya hidup di HGTV saat senggang. Lagi mencari tahu dan belajar soal investasi saham properti dan crowdfunding. Siapa tahu jadi investor.
Selengkapnya

IKLAN

Tutup iklan
×

SCROLL UNTUK TERUS MEMBACA