OK
Panduan

Sekali Jebol, Indonesia Tenggelam! Ini 9 Bendungan Raksasa Paling Mengerikan di Indonesia

19 Juli 2022 · 4 min read Author: Siti Nurhikmah

Indonesia diketahui mempunyai banyak bendungan raksasa yang cukup mengerikan. Sebab, jika salah satunya jebol, bukan tak mungkin Indonesia bisa tenggelam.

Bendungan merupakan bangunan yang digunakan untuk berbagai hal penting seperti menahan dan menampung air. 

Istilah bendungan kerap dikaitkan dengan kata waduk, sebab waduk merupakan output dari bendungan yang menjadi bentuk dari konstruksi bangunan. 

Dengan begitu, di mana ada bendungan, maka di sana ada pula waduk. 

Indonesia diketahui memiliki 500 bendungan air yang tersebar di berbagai pelosok nusantara. 

Namun, tahukah kamu ada sembilan bendungan raksasa di Indonesia yang menjadi kunci aliran air di Indonesia?

Sebab, jika bendungan tersebut jebol, maka Indonesia pun bisa saja tenggelam. 

Yuk simak sembilan bendungan raksasa paling mengerikan di Indonesia di bawah ini:

9 Bendungan Raksasa Paling Mengerikan di Indonesia

1. Waduk Jatigede

waduk jatigede

pu.go.id

Waduk Jatigede dibangun pada tahun 2008 dan diresmikan pada tahun 2015. 

Bendungan ini memiliki luas keseluruhan 4.980 hektare, dan wilayahnya mencakup daerah Majalengka dan Sumedang. 

Tujuan pembangunan Waduk Jatigede sendiri adalah untuk mengairi irigasi persawahan. 

2. Waduk Gajah Mungkur

Waduk Gajah Mungkur berada di Kabupaten Wonogiri, Jawa Tengah.

Luas genangan Waduk Gajah Mungkur mencapai 8.800 hektare dkapasitas maksimum atau saat puncak musim hujan. 

Wilayahnya mencakup tujuh kecamatan dan harus menggusur total 51 desa yang warganya dipindah ke Pulau Sumatera. 

Bendungan ini dibangun untuk mengendalikan banjir di sepanjang aliran Sungai Bengawan Solo.

3. Waduk Jatiluhur

Waduk Jatiluhur

Investor.id

Waduk Jatiluhur merupakan bendungan terbesar di Indonesia, bahkan di Asia Tenggara. 

Luas dari waduk ini mencapai 8.300 hektare, serta mencakup wilayah Kabupaten Purwakarta, Kabupaten Cianjur, dan Bandung. 

Bendungan ini dibangun sejak tahun 1957 dengan tujuan utama sebagai sumber mata air yang dapat mengairi irigasi sawah seluas 242.000 hektare. 

4. Waduk Kedung Ombo

Bendungan raksasa ini mulai dibangun pada tahun 1980 dengan luas total genangan mencapai 6.570 hektare. 

Waduk Kedung Ombo ini berada di tiga kabupaten di Jawa Tengah, yaitu Sragen, Grobogan, Boyolali. 

Pembangunannya seringkali dikaitkan dengan konflik pembebasan lahan di era Orde Baru antara pemerintah dengan masyarakat di sekitarnya.

5. Bendungan Karian

Bendungan Karian

Detikcom

Bendungan raksasa ini diketahui berada di desa Pasirtanjung, kecamatan Rangkasbitur, kabupaten Lebak, provinsi Banten.

Bendiungan ini memiliki kapasitas 314,7 m3, yang berfungsi sebagai sarana irigasi sawah, penyedia pasokan air dan sebagai pembangkit listrik.

Proyek ini mulai dikerjakan pada tahun 2015 dan rencananya akan selesai pada tahun 2022. 

6. Bendungan Batu Tegi

Waduk Batutegi ini berada di Pekon Batu Tegi, Air Naningan, Kabupaten Tanggamus, Provinsi Lampung. 

Terletak di antara dua bukit, Waduk Batutegi memiliki luas sekitar 3.560 hektare dengan kapasitas penampungan air mencapai 9 juta meter kubik. 

Fungsi utama bendungan ini yaitu sebagai pembangkit listrik tenaga air, sarana irigas, serta sebagai tempat wisata bagi masyarakat sekitar.

7. Bendungan Wonorejo

Bendungan Wonorejo

GoTravelly

Bendungan yang dibangun sekitar tahun 1977-1984 ini terletak di kecamatan Pagerwojo, kabupaten Tulungagung, provinsi Jawa Timur. 

Dengan kapasitas 122 juta m3, bendungan ini memiliki fungsi utama sebagai pusat tenaga listrik, irigasi, sumber air minum, pencegah banjir, dan juga sebagai tempat wisata.

8. Bendungan Karangkates

Bendungan Karangkates terletak di wilayah Malang, Jawa Timur dan membendung aliran Sungai Brantas. 

Dibangun pada tahun 1995, Waduk Karangkates berada di atas lahan seluas 6 hektare. 

Fungsi bendungan Karangkates ialah sebagai pembangkit listrik tenaga air berkapasitas 3 x 35 megawatt. 

9. Waduk Riam Kanan

Waduk Riam Kanan

Tribun

Waduk Riam Kanan merupakan salah satu waduk terbesar di Kalimantan Selatan. 

Keberadaan waduk ini difungsikan sebagai sumber air untuk PLTA.

Tak jauh dari waduk ini, ada sebuah danau wisata bernama Danau Wisata Riam Kanan.

Danau luas ini kerap dikunjungi para wisatawan, khususnya di akhir pekan.

Itulah 10 waduk raksasa di Indonesia yang akan mengerikan jika salah satunya jebol. 

Jangan lupa kunjungi artikel.rumah123.com untuk dapatkan artikel menarik lainnya seputar properti. 

Kamu juga bisa mencari properti yang sesuai kebutuhanmu seperti Golden Hills hanya di www.rumah123.com dan 99.co karena kami #AdaBuatKamu!


Tag: , ,


IKLAN

Tutup iklan
×

SCROLL UNTUK TERUS MEMBACA