Punya Aset Miliaran, Intip Rumah Gubernur Terkaya di Kalimantan. Hunian Siapa yang Paling Mewah?
Penasaran dengan tampilan rumah gubernur terkaya di Kalimantan? Kira-kira kediaman siapa yang paling mewah? Yuk, simak ulasannya berikut ini.
Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) merilis Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) yang terbaru pada beberapa waktu lalu.
Dalam Laporan tersebut memperlihatkan total harta kekayaan para pejabat negara, termasuk para gubernur.
Dari laporan itu, terkuak total harta para gubernur terkaya di Pulau Kalimantan, seperti Sugianto Sabran, Sahbirin Noor, Isran Noor, dan Sutarmidji.
Bahkan, di antara mereka ada yang memiliki properti berbentuk tanah dan rumah hingga 18 aset.
Nah, kali ini Rumah123.com telah menghimpun berbagai potret rumah gubernur terkaya di Kalimantan dari berbagai sumber.
Potret Rumah Gubernur Terkaya di Kalimantan
1. Sugianto Sabran
Dikutip dari pengumuman LHKPN KPK Periodik tahun 2020, total kekayaan Gubernur Kalimantan Tengah Sugianto Sabran adalah sebesar Rp73.596.510.436.
Harta yang dimiliki gubernur dari PDI-P ini meliputi sejumlah tanah dan bangunan senilai Rp 21.450.000.000.
Mantan suami Ussy Sulistiawaty itu memiliki sebuah rumah mewah lantai 2 yang berada di Pangkalan Bun, Kotawaringin Barat, Kalteng.
2. Sahbirin Noor
Menurut LHKPN KPK tahun 2020, tercatat total harta kekayaan Gubernur Kalsel Sahbirin sebesar Rp23.190.195.790 alias Rp23,1 miliar.
Dia memiliki harta berupa 14 bidang tanah dan bangunan senilai total Rp14.749.700.000 atau Rp14,7 miliar.
Rumah gubernur terkaya di Kalimantan ini punya halaman luas dan biasa digunakan untuk pengajian.
3. Isran Noor
Berdasarkan LHKPN yang diunggah di laman resmi KPK, Gubernur Kaltim ini melaporkan harta kekayaannya senilai Rp18.749.898.418 atau Rp18,7 miliar.
Sebanyak Rp16,1 miliar di antaranya berbentuk 4 bidang tanah dan bangunan rumah mewah.
Salah satunya adalah sebuah rumah mewah dengan interior yang didominasi warna putih, serta dilengkapi set sofa mewah dan lukisan di dinding.
4. Sutarmidji
Dalam LHKPN KPK terungkap bahwa total harta kekayaan Sutarmidji sebesar Rp7.493.550.520 atau Rp7,4 miliar.
Harta Gubernur Kalimantan Barat tersebut mencangkup 18 tanah dan bangunan senilai total Rp5.147.367.000 atau Rp5,1 miliar.
Kediaman politisi PPP ini dihiasi oleh berbagai furnitur klasik dari material kayu yang mewah.
Nah, itulah potret rumah gubernur terkaya di Pulau Kalimantan. Menurut kamu kediaman siapa yang paling mewah?
Baca juga ulasan artikel terkait rumah pejabat tanah air lainnya, hanya di artikel.rumah123.com.
Bila kamu ingin cari rumah impian, yuk temukan beragam rekomendasi terbaiknya di Rumah123.com dan 99.co, karena kami #AdaBuatKamu.
Rekomendasi terbaik untuk memiliki rumah tapak di kawasan Bekasi, Jawa Barat pastinya adalah Srimaya Residence.