OK
Panduan

Kumpulan Doa untuk Ibu yang Sudah Meninggal Lengkap dengan Artinya. Yuk, Amalkan!

19 Juli 2022 · 3 min read Author: Kartika Ratnasari

Doa untuk Ibu yang Sudah Meninggal

Kehilangan sosok ibu untuk selama-lamanya merupakan patah hati terbesar setiap anak.

Bahkan jika sang anak sudah berkeluarga sekalipun, kehilangan ibu bisa membuat sedih berlarut-larut.

Hanya saja hidup harus berjalan, dan menangisi orang yang sudah meninggal hanya akan memberatkan perjalanan mendiang di alam kubur.

Bentuk kasih sayang terhadap ibu bisa kita tunjukkan dengan membacakan doa untuk ibu yang sudah meninggal.

Sebab, Rasulullah SAW pernah bersabda, “Jika seseorang meninggal dunia, maka terputuslah amalannya kecuali tiga perkara yaitu, sedekah jariyah, ilmu yang dimanfaatkan, dan doa anak saleh”.

Untuk itu, berikut adalah bacaan doa untuk ibu yang sudah meninggal lengkap dengan artinya.

Kamu bisa melafalkan doa ini saat ziarah makam atau selesai sholat.

Bacaan Doa untuk Ibu yang Sudah Meninggal

ceramah-singkat-tentang-sholat1

1. Doa untuk Ibu yang Sudah Meninggal agar Masuk Surga

اللَّهُمَّ اغْفِرْ لها وَارْحَمْها وَعَافِها وَاعْفُ عَنْها وَأَكْرِمْ نُزُلَها وَوَسِّعْ مُدْخَلَها وَاغْسِلْها بِالْمَاءِ وَالثَّلْجِ وَالْبَرَدِ
وَنَقِّها مِنْ الْخَطَايَا كَمَا نَقَّيْتَ الثَّوْبَ الْأَبْيَضَ مِنْ الدَّنَسِ وَأَبْدِلْها دَارًا خَيْرًا مِنْ دَارِها وَأَهْلًا خَيْرًا مِنْ أَهْلِها
وَزَوْجًا خَيْرًا مِنْ زَوْجِها وَأَدْخِلْها الْجَنَّةَ وَأَعِذْها مِنْ عَذَابِ الْقَبْرِ أَوْ مِنْ عَذَابِ النَّارِ

Allahummaghfirlaha warhamha wa ‘asfihaa wa fu’anhaa wakrim nudzulahaa wa wassi’ mudholahaa wagsilhaa bilmaai watsalji wal barodi wanaqqohaa min khotooyaa kamaa naqoitats tsaubal abyado minad danasi wabdilhaa daarol khoiron min daarihaa eaahlan khoiron min ahlihaa wajaudzan khoiron nin jaudzihaa waadhilnaj jannata wa a’idzahaa min adzaabil qobrii au min adzabin naar.

Artinya:

Ya Allah, ya Tuhanku ampunilah dia, dan berikanlah rahmat untuknya, selamatkanlah dirinya, maafkanlah dirinya seta tempatkanlah dia di tempat yang mulia (surga), perluaslah kuburnya, mandikan dirinya dengan air dari salju serta dari es.

Bersihkan dirinya dari seluruh kesalahan seperti Engkau membersihkan baju-baju yang putih dari kotoran, lalu berilah rumah yang jauh lebih baik dari rumahnya di dunia.

Berilah dirinya keluarga yang lebih baik daripada yang ia miliki di dunia, pasangkanlah dia dengan yang lebih baik dariapada pasangan yang ia miliki di dunia, serta masukanlah dia ke surga dan jagalah dia dari siksa kubur dan siksa api neraka.

2. Doa untuk Kedua Orang Tua

رَبِّ اغْفِرْ لِيْ وَلِوَالِدَيَّ وَارْحَمْهُمَا كَمَا رَبَّيَانِيْ صَغِيْرَا

Rabbighfirli wa li walidayya, warham huma kama rabbayani shaghira.

“Tuhanku, ampunilah dosaku dan (dosa) kedua orang tuaku. Sayangilah keduanya sebagaimana keduanya menyayangiku di waktu aku kecil.”

Lalu bisa dilanjutkan dengan membaca doa sapu jagat.

Rabbana atina fid dunia hasanah, wa fil akhirati hasanah, wa qina ‘adzaban nar. Subhana rabbika rabbil ‘izzati ‘an ma yashifuna, wa salamun ‘alal mursalina, wa shallallahu ‘ala sayyidina Muhammadin, wa ‘ala alihi, wa shahbihi, wa sallama, wal hamdulillahi rabbil ‘alamin. Al-Fatihah.

Artinya:

“Tuhan kami, berikanlah kami kebaikan di dunia dan kebaikan di akhirat. Lindungi kami dari siksa api neraka. Maha Suci Tuhanmu, Tuhan pemilik kemuliaan, dari segala yang mereka gambarkan. Semoga kesejahteraan melimpah untuk para rasul. Semoga Allah melimpahkan selawat dan salam kepada Nabi Muhammad SAW, keluarga, dan sahabatnya. Segala puji bagi Allah, Tuhan sekalian alam.”

Lalu lanjutkan dengan membaca Al-Fatihah.

3. Doa agar Ibu yang Sudah Meninggal Mendapatkan Ampunan

ا للَّهُمَّ اغْفِرْ لِلْمُسْلِمِيْنَ وَالْمُسْلِمَاتِ وَالْمُؤْمِنِيْنَ وَالْمُؤْمِنَاتِ الأَحْيَاءِ مِنْهُمْ وَالأَمْوَاتِ مِنْ مَشَارِقِ الْاَرْضِ إِلَى مَغَارِبِهَا بَرِّهَا وَبَحْرِهَا، خُصُوْصًا إِلَى آبَاءِنَا وَاُمَّهَاتِنَا وَأَجْدَادِنَا وَجَدَّاتِنَا وَأَسَاتِذَتِنَا وَمُعَلِّمِيْنَا وَلِمَنْ أَحْسَنَ إِلَيْنَا وَلِأَصْحَابِ الحُقُوْقِ عَلَيْنَا

Allahummaghfir lahum, warhamhum, wa ‘afihim, wa‘fu ‘anhum. Allahumma anzilir rahmata, wal maghfirata, was syafa’ata ‘ala ahlil quburi min ahli la ilaha illallahu Muhammadun rasulullah.

Artinya:

Ya Allah, berikanlah ampunan serta kasih sayang maupun afiat dan permintaan maaf untuk mereka. Ya Allha turunkanlah rahmat maupun ampunan serta syafaat bagi ahli kubur serta penganut dari dua kalimat syahadat.

Selain Membacakan Doa untuk Ibu yang Sudah Meninggal, Lakukan Amalan Ini

ucapan tentang sedekah

Untuk mengurangi kerinduan terhadap ibu yang sudah tiada, kamu juga bisa melakukan amalan berikut ini:

– Bersedekah atas nama ibu, baik itu berupa uang, ilmu, atau memberikan makan kepada orang yang membutuhkan

– Membaca Alquran, Surat Yasin, dan Al-Fatihah.

– Melakukan ziarah kubur ke makam ibu yang telah meninggal dunia.

Menunaikan haji untuk ibu yang sudah meninggal dunia.

Itu dia doa untuk ibu yang sudah meninggal beserta amalan yang bisa kita lakukan untuk melapangkan kuburnya.

Temukan berbagai inspirasi menarik seputar gaya hidup dan keluarga modern, selengkapnya di artikel.rumah123.com.

Kamu bisa wujudkan hunian idaman seperti LRT City Cibubur, hanya di Rumah123.com dan 99.co, yang pastinya #AdaBuatKamu!


Tag: ,


Kartika Ratnasari

Content Editor

Kartika Ratnasari adalah seorang Content Editor untuk Berita 99 dan Artikel Rumah123. Ia telah berkecimpung di dunia penulisan sejak tahun 2016. Lulusan Komunikasi UI ini sering menulis di bidang properti, keuangan, dan lifestyle.
Selengkapnya

IKLAN

Tutup iklan
×

SCROLL UNTUK TERUS MEMBACA