45 Daftar Kumpulan Kata Kata Sabar Penuh Makna, Menyejukkan Hati!
Kata kata sabar bisa menjadi cara terbaik untuk meneduhkan hati yang sedang gundah gulana. Cari tahu kompilasi terbaiknya.
Setiap manusia pasti mengalami berbagai ujian atau cobaan dalam hidupnya.
Untuk mengatasi masalah tersebut cara terbaik adalah bersabar, meski hal tersebut tidaklah mudah.
Pasalnya, menjadi orang yang sabar pastinya membutuhkan jiwa besar untuk dapat mempraktikkannya.
Tak hanya bersabar, berdoa dan mencari jalan keluar penuh kekuatan juga menjadi bagian yang penting.
Jika masalah demi masalah terjadi dalam hidup, menjadikan diri untuk senantiasa bersabar bisa dilakukan dengan meresapi kata bijak kesabaran.
Selain menjadi motivasi diri, kata-kata bijak tentang sabar ini juga bisa disebarkan pada orang lain.
Apa saja kumpulan kata kata sabar yang bisa memberi motivasi hidup? Simak pembahasannya bersama-sama!
Kumpulan Kata Kata Sabar Terbaik Penuh Makna
Berikut kumpulan kata kata tentang cara bersabar yang bisa kamu jadikan acuan terbaik berikut ini:
Kata Mutiara Sabar dari Orang Besar
- Kesabaran itu ada dua macam: Sabar atau sesuatu yang tidak kau ingin dan sabar menahan diri dari sesuatu yang kau ingini. – Ali bin Abi Thalib.
- Sabar itu gak ada batasnya, kalau ada batasnya berarti gak sabar. – Gus Dur.
- Raihlah ilmu, dan untuk meraih ilmu belajarlah tenang dan sabar. – Umar bin Khatab.
- Semua keberhasilan terbaik Anda, datang setelah kekecewaan besar yang Anda hadapi dengan sabar. – Mario Teguh.
- Saya hanya memiliki tiga hal untuk diajarkan: kesederhanaan, kesabaran, kasih sayang,. Ketiganya adalah harta terbesarmu. – Lao Tzu.
- Satu menit kesabaran, sepuluh tahun damai. – Pepatah Yunani.
- Dengan cinta dan kesabaran, tidak ada yang tidak mungkin. – Daisaku Ikeda.
- Kadang-kadang hal tidak langsung jelas. Di situlah kamu harus bersabar dan bertahan dan melihat ke mana arahnya. – Mary Pierce.
- Kesabaran itu pahit, tetapi buahnya manis. – Aristoteles.
- Kesabaran adalah obat terbaik untuk setiap masalah. – Plautus.
- Kemampuan merasakan nikmat sabar tergantung sejauh mana keimanan kita terhadap takdir Allah yang tetapkan.” – Aa Gym.
- Jadilah seperti lilin, yang tidak pernah menyesal saat nyala api membakarmu. Jadilah seperti air yang mengalir sabar. Jangan pernah takut memulai hal baru. – Tere Liye.
- Hati yang bersabar adalah pemikiran yang religius, tindakan yang baik. – Soeharto.
- Saya bisa sabar menghadapi kebodohan, tapi tidak tahan dengan orang bodoh yang membanggakan kebodohannya. – Dame Edith.
- Sabar memiliki dua sisi, sisi yang satu adalah sabar, sisi yang lain adalah bersyukur kepada Allah. – Ibnu Mas’ud.
Kata Kata Sabar untuk Diri Sendiri Bernafaskan Islami
- Dibalik kesabaran pasti ada hikmahnya. Yakinlah hidup memang penuh rintangan, kesedihan dan penderitaan. Tanpa semua itu, kamu tak pernah merasakan kebahagiaan sesungguhnya.
- Sabar itu ilmu tingkat tinggi. Belajarnya setiap hari, latihannya setiap saat, ujiannya sering mendadak, sekolahnya seumur hidup.
- Maka bersabarlah kamu dengan sabar yang baik. (QS Al-Ma’arij:5).
- Dan bersabarlah kamu, sesungguhnya janji Allah adalah benar.” (QS Ar-Ruum: 60).
- Bersabarlah terhadap apa yang menimpa kamu. (QS Luqman: 17).
- Dan kami jadikan sebagian kamu sebagai cobaan bagi sebagian lain. Maukah kamu bersabar? (QS-Al Furqan:20).
- Jangan kehilangan harapan, atau sedih. (QS Al Imran 139).
- Sesungguhnya kesabaran yang sebenarnya adalah saat goncangan yang pertama. (HR Bukhari).
- Dan kami jadikan sebagian kamu sebagai cobaan bagi sebagian yang lain. Maukah kamu bersabar? (Q.S Al-Furqan: 20).
- Kesabaran adalah ketika hati tidak merasa marah terhadap apa yang sudah ditakdirkan dan mulut tidak mengeluh. – Ibnu Qayyim.
- Dua hal yang dapat menggambarkanmu, yakni kesabaranmu saat kamu tidak memiliki apa-apa dan sikap kamu saat memiliki segalanya.
- Rahasia dari kesabaran adalah melakukan sesuatu dalam ketidakpastian, namun penuh dengan harapan.
- Bersabarlah saat menghadapi rintangan, sebab tiada kesuksesan yang diraih tanpa kesabaran.
- Kesabaran adalah kunci untuk semua kenikmatan yang bertahan lama.
- Masalah silih berganti, solusinya selalu sama: Sabar, Ikhlas, dan Tawakal.
Ungkapan untuk Percintaan yang Bijaksana
- Dibalik pahit dan getir, selalu ada bahagia karena setelah hujan akan selalu ada pelangi.
- Bijaklah dalam masa penantianku, kelak kamu akan takjub bagaimana Tuhan mempertemukanmu dengan jodohmu.
- Dengan kesabaran, kamu bisa mencapai kekuatan yang tak pernah bisa dibayangkan.
- Jika kamu mengambilnya selangkah demi selangkah, kamu tidak akan melewatkan satu langkah pun.
- Setiap cinta yang besar datang dari penderitaan yang bertubi-tubi.
- Ketidaksabaran dapat mengajarkan kita pelajaran tentang kesabaran dengan baik.
- Segera melangkah ke depan dan lakukan apa yang harus kamu lakukan sebelum terlambat.
- Saat kamu terlambat bertemu, percayalah jika semua akan berakhir dengan indah.
- Ketika kamu mencintai seseorang, kamu tidak akan menyerah untuk siapa pun! Ketika kamu menyukai sesuatu, kamu tidak akan menyerah untuk apa pun!
- Memiliki kesabaran selalu memberi kamu apa yang pantas untuk didapatkan.
- Kesabaran hanya mungkin jika kita bisa bersabar.
- Kebajikan doa, kebajikan kesabaran.
- Tuhan mendengar dan melihatmu. Dia mengetahui keinginan terdalammu, dan ingin memenuhinya. Tapi, terkadang kita harus bersabar.
- Maafkan dan lupakan. Jika ada sesuatu yang telah saya pelajari sejauh ini, itu untuk memaafkan orang.
- Sabar butuh waktu dan perjuangan, tapi percayalah semua akan indah pada waktunya.
***
Demikian kumpulan kata kata sabar penuh makna yang bisa kamu resapi sebagai pesan penuh makna.
Cari tahu informasi seputar gaya hidup, selengkapnya di artikel.rumah123.com.
Follow Google News Rumah123 sekarang.
Klik portal Rumah123.com yang pastinya #AdaBuatKamu!
Jadikan Citra Lake Sawangan sebagai hunian idaman di sini!