Ingin Selalu Menyantap Makanan Sehat? Pasang Cermin di Ruang Makan!
Saat menyantap makanan yang baik memang membutuhkan usaha ekstra seperti membaca kandungan nutrisi yang dilampirkan dalam label dan juga menghitung kalori.
Namun, sebenarnya hal di atas bisa dilakukan lebih mudah lho. Hal ini terungkap lewat penelitian Cornell University Food and Brand Lab dalam Journal of the Association of Consumer Research.
Baca juga: Wow, Kursi dari Lampu? Pasti Belum Pernah Lihat Kan?
Para peneliti menemukan saat orang memakan kue lebih banyak sepertinya sih bukan masalah ya, tetapi ketika mengunyah di depan cermin akan membuat kamu berpikir berbeda mengenai makan kalori lebih banyak.
Faktanya, kehadiran cermin “dapat mengurangi selera rasa berlebihan dari makanan tidak sehat, tentunya ini mengurangi konsumi makanan ini.”
Baca juga: Furnitur Jadul Bisa Ditampilkan Secara Kekinian Lho
Dalam penelitian ini, para mahasiswa yang menjadi subyek studi memiliki pilihan makan kue atau salad dengan kondisi ruang dengan cermin dan tanpa cermin.
Ketika orang-orang merasakan rasa manis dalam ruangan tanpa cermin, mereka menyatakan kalau kue memilih rasa lebih baik.
Baca juga: Mau Punya Anak yang Sukses? Suruh Mereka Ikut Membersihkan Rumah
Tetapi, kue manis ini tidak memiliki rasa yang enak ketika orang menyantapnya dalam ruangan dengan cermin.
Sebaliknya, rasa dari salad tidak pernah berubah ketika orang menyantapnya di ruangan dengan cermin atau ruangan tanpa cermin.
Baca juga: Tempat Tidur untuk Spons Cuci Piring? Ternyata Ada yang Jual Lho
Jadi apa yang terjadi? Kalau kamu melihat diri sendiri sedang menyantap makanan tidak sehat, hal ini akan memicu tingkat pemikiran lebih lanjut. Pada dasarnya, otak akan memberitahu mengenai pemilihan makanan yang lebih baik.
“Semua ini memberitahu orang lebih dari penampilan fisik saja. Semua ini bisa memudahkan mereka untuk melihat diri mereka sendiri secara obyektif dan membantu mereka dalam menilai diri sendiri dan perilaku mereka dengan cara yang sama dalam menilai orang lain,” ujar peneliti utama Ata Jami seperti dikutip oleh Elledecor.
Baca juga: Kawasan Hi-Tech ini Terhubung oleh Jembatan Kayu yang Keren!
Jadi kalah kamu ingin hidup sehat dan berharap bisa menyantap makanan sehat, mungkin kamu harus menaruh satu atau dua cermin di ruang makan dan juga dapur lho.