7 Rekomendasi Eye Cream Terbaik yang Efektif Atasi Mata Panda. Harganya Terjangkau, lo!
Punya masalah kerutan dan mata panda yang tak kunjung hilang? Simak rekomendasi eye cream terbaik versi Rumah123 berikut ini!
Kulit di area sekitar mata sangat tipis dan sensitif sehingga relatif rentan terhadap peregangan, kerutan, dan keriput.
Masalah yang muncul tersebut sering kali membuat wajah tampak lebih tua.
Untuk itu, menjaga keremajaan dan kesehatan kulit penting untuk dilakukan.
Salah satu caranya adalah menggunakan krim mata atau eye cream setiap hari.
Krim mata sendiri berbeda dengan krim wajah karena diformulasikan secara khusus untuk kulit di area mata yang sensitif.
Saat ini, terdapat banyak produk eye cream yang ada di pasaran.
Jika kebingungan dalam memilih krim mata, tengok saja ulasan lengkap yang kami rangkum ini!
Rekomendasi Eye Cream Terbaik
1. SKINTIFIC 360 Crystal Massager Lifting Eye Cream
SKINTIFIC 360 Crystal Massager Lifting Eye Cream adalah produk yang kami rekomendasikan untuk kamu coba.
Menggabungkan teknologi modern dengan kandungan krim berkualitas, eye cream terbaik ini efektif dalam mengurangi kantung mata dan kerutan halus.
Alhasil, penampilanmu jauh lebih baik lagi.
Dilengkapi teknologi Lift-Tech 360 Crystal Roll Massager, produk tersebut memberikan sensasi pijatan untuk membantu merangsang sirkulasi darah.
Namun, beberapa pengguna menyebutkan bahwa hasil optimal memerlukan waktu yang cukup lama dan penggunaan yang konsisten.
- Kisaran harga: Rp134-Rp165 ribu
2. SOMETHINC Game ChangerTripeptide Eye Concentrate Gel
Lingkaran hitam di area kulit mata membuatmu terlihat lesu dan kurang segar.
Sebagai solusi, coba saja SOMETHINC Game ChangerTripeptide Eye Concentrate Gel.
Produk ini menawarkan berbagai keunggulan seperti terasa sejuk ketika dioleskan dan efektif dalam menyamarkan lingkaran hitam, kantung mata, garis halus, dan kerutan.
Satu hal yang sangat disayangkan adalah material tutupnya yang terbuat dari plastik cenderung mudah retak.
- Kisaran harga: Rp99-Rp125 ribu
3. Kiehl’s Creamy Eye Treatment with Avocado
Rekomendasi eye cream terbaik adalah Kiehl’s Creamy Eye Treatment with Avocado.
Mengandung avocado oil, kosmetik ini mampu melembapkan kulit halus di sekitar mata.
Sementara molekul water-in-oil yang terkandung di dalamnya dapat memberi sensasi menyegarkan.
Meski teksturnya kental, produk tersebut terbukti aman karena telah teruji secara klinis.
- Kisaran harga: Rp215-Rp235 ribu (14 ml)
4. Whitelab Eye Cream
Beberapa ibu hamil kerap mengalami sulit tidur nyenyak ketika malam hari.
Ini membuat munculnya lingkaran hitam di sekitar mata tak terelakkan.
Jika itu yang terjadi padamu, kami merekomendasikan Whitelab Eye Cream untuk mengatasi mata panda.
Produk ini diklaim mengandung yang aman untuk ibu hamil dan menyusui.
Bukan cuma itu, eye cream tersebut juga mempunyai kandungan tiga jenis peptides dan beta glucan.
Perpaduan bahan-bahan ini yang nantinya akan meningkatkan produksi kolagen, menghidrasi, dan mencerahkan kulit.
- Kisaran harga: Rp60-Rp79 ribu
5. Wardah Renew You Anti Aging Eye Cream
Wardah adalah brand kosmetik yang menyediakan beragam seri skincare yang lengkap.
Salah satunya adalah seri Renew You yang ditujukan untuk menghilangkan kantung mata dan lingkaran hitam.
Kondisi tersebut terjadi berkat instant blurring formula yang terkandung di dalamnya.
Di samping itu, produk ini juga mengandung apple phyto cell dan hyaluronic acid yang berfungsi untuk meremajakan dan melindungi kulit.
Hal yang perlu kamu ketahui adalah perlu waktu lebih lama untuk mendapatkan hasil yang signifikan berdasarkan ulasan sejumlah pengguna.
- Kisaran harga: Rp64-Rp81 ribu
6. White Story Peptide Eye Cream
Selanjutnya, ada White Story Peptide Eye Cream.
Kosmetik ini mengandung dua jenis peptide yang dapat meningkatkan produksi kolagen.
Dengan begitu, masalah kulit seperti kerutan dan garis halus bisa teratasi.
Di samping itu, kedua bahan tersebut bisa digunakan untuk mengurangi tampilan lingkaran hitam di sekitar area mata.
Walau begitu, beberapa ulasan menyebutkan bahwa mereka hanya merasakan efek kulit yang jadi lembap ketika menggunakan produk ini.
- Kisaran harga: Rp38-Rp46 ribu
7. Joylab Eye on Diet
Masih remaja tetapi sudah memiliki mata panda?
Untuk mengatasinya, kamu bisa menggunakan Joylab Eye on Diet.
Produk ini mempunyai tekstur creamy dan mudah menyerap sehingga mampu meningkatkan kelembapan kulit sekitar area mata secara signifikan.
Sayangnya, beberapa pengguna mengeluhkan efek yang dihasilkan hanya membuat kulit sekitar mata jadi lebih lembap dan terhidrasi saja.
- Kisaran harga: Rp63-Rp85 ribu
***
Semoga pembahasan rekomendasi eye cream terbaik di atas dapat bermanfaat bagi Property People.
Pantau terus artikel produk kecantikan hanya di artikel.rumah123.com dan Google News kami.
Kunjungi situs properti nomor 1 di Indonesia www.rumah123.com, untuk beli hunian terbaik karena kami pasti #AdaBuatKamu.
**gambar cover: femaledaily/beautyhaul/kiehls.co.id/wardahbeauty.com