OK
Panduan

Cara & Biaya Langganan Mola TV Terbaru 2022, Cocok untuk Nonton Berbagai Hiburan di Rumah

19 Juli 2022 · 4 min read Author: Reyhan Apriathama

mola tv

Sumber: Gizmologi

Langganan Mola TV menjadi salah satu pilihan terbaik untuk kamu yang membutuhkan hiburan dengan suasana berbeda.

Perlu diketahui, Mola TV menjadi salah satu penyedia TV digital yang sudah banyak diperbincangkan saat ini, terlebih tayangan hiburan olahraganya yang berkualitas tinggi.

Untuk diketahui, Mola TV menjadi salah satu penyedia layanan hak siar Liga Inggris selama 3 tahun hingga 2022 mendatang, sehingga sangat cocok bagi penyuka sepak bola.

Tak hanya menyiarkan Liga Inggris, Mola TV juga menjadi salah satu penyedia hak siar Liga Eropa yang akan bergulir mulai 12 Juni mendatang.

Sebagai salah satu TV digital kekinian, seperti apa cara langganan Mola TV di rumah? Simak pembahasannya bersama-sama berikut ini.

Cara Langganan Mola TV 

Supaya hiburan di rumah semakin bermakna dan bisa diakses kapan saja dimana saja secara cepat, kamu bisa melakukan proses langganan Mola TV melalui langkah-langkah sebagai berikut : 

1. Pilih Akses Mola TV yang Kamu Inginkan 

Untuk mendaftar, kamu bisa mengakses Mola TV melalui situs resminya di Mola.tv, atau mengunduh aplikasinya baik di Android maupun iOS.

Selain digunakan oleh smartphone, kamu bisa mengakses Mola TV pada laptop maupun Smart TV.

2. Daftarkan Diri untuk Langganan Mola TV 

Setelah berhasil mengakses Mola TV, langkah selanjutnya yang harus kamu lakukan adalah mendaftarkan diri dengan membuat akun.

Cara langganan Mola TV juga mudah, kamu hanya perlu mendaftarkan diri dengan membuat akun, dengan mengisi email, nomor telepon, dan membuat sandi.

Selanjutnya, pihak Mola TV akan mengirimkan kode OTP ke alamat email yang didaftarkan. 

Kemudian, isi enam digit nomor tersebut ke kolom tersedia, kemudian sudah berlangganan Mola TV secara gratis.

Untuk memperkaya kebutuhan hiburan, kamu bisa mengambil berbagai paket Mola TV berbayar.

Langganan premium Mola TV bisa kamu bayarkan baik menggunakan uang elektronik maupun kartu kredit.

Daftar Paket Langganan Mola TV di Rumah 

Untuk mengakomodir kebutuhan hiburan di rumah, kamu bisa memilih berbagai jenis paket berbayar antara lain : 

1. Paket Movies & Kids 

Jika hiburan si kecil menjadi pilihan, kamu bisa memilih paket movies & kids yang dapat diakses melalui (Android dan iOS) dengan 2 user secara bersamaan.

Selain akses hiburan anak-anak, paket ini bisa kamu gunakan untuk konten Mola Living, dan Mola Movies.

Adapun, harga paket yang ditawarkan untuk film dan hiburan anak-anak senilai Rp12,500 per bulan. 

2. Paket Movies & Kids 1 Year 

Selain paket berlangganan bulanan, kamu juga bisa memesan paket tahunan khususnya untuk film dan tayangan anak-anak.

Saat ini, biaya langganan Mola TV dalam satuan tahun bisa kamu lakukan dengan membayar hanya Rp50 ribu per tahun, yang cukup murah.

3. Paket Mobile Sports 

Tayangan sepakbola menjadi hiburan terbaik, maka paket Mobile Sports sangat layak menjadi solusi pilihan.

Sebab, berbagai tayangan sepakbola dari berbagai liga tersaji dengan cukup lengkap sehingga kamu tidak akan kelewatan sedetikpun.

Kamu bisa berlangganan dan nonton bola tanpa terganggu, mulai Rp47,500 per bulan dan biaya per tahun senilai Rp250 ribu per tahun.

4.  Paket Premium Entertainment 

Tak hanya menyajikan hiburan olahraga, kamu bisa langganan Mola TV di rumah dengan paket premium entertainment. 

Pilihan paket premium entertainment pastinya menjadi sangat tepat untuk kamu yang sedang menonton serial F.R.I.E.N.D.S reunion, karena sudah termasuk HBO GO.

Harga paket langganan Mola TV ini juga cukup terjangkau, yakni Rp65 ribu per bulan.

Premium Entertainment Sharing 

Hiburan seakan menjadi kebutuhan semua orang, untuk itu memilih paket Premium Entertainment Sharing menjadi solusi terbaik.

Pasalnya, kamu bisa menggunakan paket Mola TV untuk dua aplikasi dan dua layar monitor, baik di PC maupun Smart TV.

Paket Mola TV ini juga termasuk paket lengkap, yakni Mola Movies, Mola Living, Mola Kids, dan Mola Sports.

Langganan Mola TV Bonus Jadwal Pertandingan Sepak Bola 

Meski Piala Eropa telah usai, namun merupakan salah satu penerima hak siar beberapa liga di Eropa termasuk Liga Inggris.

Satu keuntungan terbaik yang bisa kamu rasakan adalah mencari jadwal terbaik untuk menonton pertandingan bola di rumah secara live streaming.

Kamu pun bisa melakukan langkah-langkah konkrit supaya pertandingan bola di Mola TV tak terlewatkan dengan cara sebagai berikut : 

1. Buka halaman utama website Mola TV dan klik menu “Sports” yang tersedia di sisi atas antarmuka.

2. Pada halaman “Sports” kamu bisa memilih kategori, atau langsung menuju kompetisi yang diinginkan baik liga maupun piala.

3. Selanjutnya, kamu cukup memilih mana pertandingan yang akan ditonton di waktu mendatang.

Langkah tersebut pastinya sangat memudahkan kamu yang melakukan langganan Mola TV untuk menonton tayangan sepak bola di Eropa yang sebentar lagi akan bergulir. 

Tak hanya streaming bola, kamu juga bisa mencari berbagai hiburan terbaik di Mola TV yang sangat menarik, termasuk pilihan konten konser terbaik. 

Demikian beberapa langkah yang perlu kamu ketahui tentang cara langganan Mola TV di rumah.

Temukan referensi menarik seputar tips dan trik rumahan, selengkapnya di artikel.rumah123.com. 

“Ayo, cari tahu berbagai keunggulan inspirasi rumah idaman bersama Summarecon Bekasi hanya di Rumah123.com dan 99.co yang selalu #AdaBuatKamu!


Tag: ,


Reyhan Apriathama
Seorang mas-mas penulis Rumah123.com yang suka otomotif, sepak bola, gadget, dan musik-musik lawas.
Selengkapnya

IKLAN

Tutup iklan
×

SCROLL UNTUK TERUS MEMBACA