OK
Panduan

7 Inspirasi Taman Belakang Rumah Gaya Tropis, Pastinya Membuat Hunian Menjadi Lebih Asri dan Menyejukkan

19 Juli 2022 · 3 min read Author: Adhitya Putra

taman belakang rumah gaya tropis

(Gambar: renovfurniture.com)

Taman belakang rumah gaya tropis yang luas dapat didesain sesuai dengan keinginan pemilik hunian. Simak sejumlah inspirasinya berikut ini.

Punya taman belakang rumah mewah dengan suasana asri nan teduh, jadi dambaan banyak orang.

Untuk membuat halaman belakang jadi tempat nyaman untuk bersantai, bisa dilakukan dengan berbagai cara.

Langkahnya hampir sama dengan cara bikin taman depan rumah sederhana, kamu hanya butuh melihat tema apa yang cocok digunakan.

Contohnya saja, memilih gaya tropis untuk diterapkan pada desain taman belakang rumah kesayangan kamu.

Salah satu ciri khas taman gaya tropis adalah banyak menggunakan tumbuhan tropis yang rimbun, serta dihiasi berbagai elemen.

Selain mengaplikasikan berbagai jenis tanaman tropis, kamu juga dapat menambahkan gazebo belakang rumah untuk tempat bersantai.

Gambar taman rumah tropis juga bakal terlihat lebih menarik, bila ditambahkan berbagai susunan batuan alam.

Biar kamu lebih jelas, Rumah123.com telah mengumpulkan desain taman belakang rumah gaya tropis yang bisa jadi inspirasi.

Ragam Inspirasi Taman Belakang Rumah Gaya Tropis Luas yang Memesona

1. Model Taman dengan Hiasan Cantik

taman belakang rumah luas aesthetic

(Foto: renovfurniture.com)

Inspirasi taman belakang rumah ini terlihat menawan, berkat adanya besi berbentuk bulat untuk media rambat tanaman hias.

Hadirnya batu kali putih hias, kian menambah cantik dari taman halaman rumah tropis tersebut.

Bila kamu ingin tahu bagaimana cara menata batu di taman, bisa membacanya di artikel.rumah123.com.

2. Desain Taman dengan Gazebo

taman belakang rumah luas dengan gazebo

(Gambar: Instagram @rumahfavoritku)

Untuk membuat halaman rumah minimalis bagian belakang semakin nyaman, kamu bisa menghadirkan sebuah gazebo kayu.

Seperti pada desain taman belakang rumah ini, yang punya gazebo dan dikelilingi tanaman hias hijau.

3. Halaman Belakang dengan Kursi Taman

taman belakang rumah luas dengan kursi taman

(Sumber: Instagram @dalam.rumah)

Taman belakang rumah minimalis bakal terasa cantik sekaligus nyaman, dengan kehadiran kursi taman.

Dengan demikian, kamu dan keluarga bisa berkumpul dan sarapan di halaman belakang rumah tropis minimalis tersebut.

4. Taman Belakang dengan Tanaman Gantung

taman belakang rumah luas gaya tropis

(Foto: Instagram @ukhty.meta)

Agar rumah halaman luas terlihat asri dan cantik, kamu bisa menggunakan konsep penempatan tanaman secara digantung.

Cara ini juga bisa diterapkan pada halaman rumah minimalis kesayangan, sehingga dapat memaksimalkan penggunaan ruang.

5. Halaman Belakang Minimalis

taman belakang rumah luas minimalis tropis

(Sumber: Instagram @rumah favoritku)

Gaya halaman rumah minimalis ini bisa banget jadi contoh, untuk kamu yang tidak suka memiliki tanaman dalam jumlah banyak.

Letakkan beberapa kursi di taman belakang rumah serta, untuk menghadirkan kenyamanan yang maksimal.

6. Ide Taman yang Asri

taman belakang rumah luas yang asri

(Foto: Instagram @etnic_house)

Desain taman ini terasa teduh dan aesthetic, berkat aplikasi pohon peneduh yang dihiasi lampu bohlam LED.

Sepasang kursi di bahan pohon akan memberi area bersantai yang nyaman, pada taman minimalis belakang gaya tropis.

7. Taman Selaiknya di Villa

taman belakang rumah luas yang cantik

(Sumber: rumahkuunik.com)

Ingin mendapatkan halaman rumah bak vila di Lombok atau Bali? Coba deh mengambil ide desain taman ini yang menggunakan banyak tanaman hias indah.

Hamparan rumput hijau dan hadirnya air mancur, semakin menambah cantik dan asri area terbuka tersebut.

Itulah berbagai inspirasi taman belakang rumah gaya tropis yang luas, dengan gaya tropis minimalis yang cantik.

Baca juga beragam ide taman rumah di lahan sempit untuk hunian tipe 21, hanya di artikel.rumah123.com.

Bila kamu sedang cari rumah minimalis dengan taman depan rumah yang indah, yuk telusuri situs Rumah123.com.


Tag: ,


Adhitya Putra
Seorang jurnalis Rumah123.com yang sedang menekuni peran sebagai penulis konten.
Selengkapnya

IKLAN

Tutup iklan
×

SCROLL UNTUK TERUS MEMBACA