OK
Panduan

11 Teras Rumah Minimalis Terbaik dengan Unsur Modern dan Estetis 2021, Layak Jadi Inspirasi!

19 Juli 2022 · 5 min read Author: Reyhan Apriathama

Bagian rumah yang kerap dirancang estetikanya dengan sangat baik adalah pemilihan teras rumah minimalis.

Pasalnya, teras rumah kerap menjadi salah satu tempat terbaik untuk bersantai di rumah penuh ketenangan.

Tak hanya digunakan sebagai tempat bersantai, teras juga diaplikasikan untuk bercocok tanam untuk mengusir kebosanan.

Untuk diketahui, teras rumah yang rindang juga berfungsi untuk mengalirkan udara secara baik dari luar hingga ke dalam rumah.

Seperti apa inspirasi teras minimalis dengan unsur modern dan estetis? Simak pembahasannya bersama-sama!

Inspirasi Teras Rumah Minimalis Modern Estetis 2021 

Kamu bisa mengaplikasikan beberapa referensi desain teras rumah minimalis dengan konsep modern dan estetis secara lengkap berikut ini. 

1. Tampil dengan Aksen Gelap 

Teras rumah minimalis_1

Sumber : @just_tetty

Tak hanya pemilihan aksen terang, kamu juga bisa mengaplikasikan konsep gelap di teras depan rumah secara unik dan estetis.

Konsep gelap dirancang dengan aksen semi industrial dengan warna biru tua dan kayu maskulin yang tidak membosankan.

Sisi teras depan juga dibentuk secara memanjang sehingga terlihat sangat nyaman untuk bersantai.

2. Konsep Taman di Ruangan Sempit 

Teras rumah minimalis_2

Sumber : @irkeydiajenkwoelan

Selain dijadikan sebagai ruangan santai, teras rumah minimalis menyerupai konsep taman di ruang sempit layak kamu pertimbangkan supaya tampak estetis.

Konsep putih dengan aksen hijau tampak menyatu dengan berbagai pohon maupun dedaunan di depan rumahnya secara minimalis.

Untuk menambah unsur artistik, taman di teras ini dilengkapi oleh aksen rustic dan kursi beraksen kontemporer yang menarik.

3. Aksen Hutan dengan Suasana Alami 

Teras rumah minimalis_3

Sumber : @cabin.by.vero

Supaya tidak terasa membosankan, tak ada salahnya merancang teras rumah dengan konsep hutan bertekstur hijau menenangkan.

Konsep hutan dirancang dengan berbagai aksen dedaunan hingga kayu dengan tekstur minimalis nan unik.

Teras alami ini juga dirancang dengan kanopi atap sehingga lebih aman dari intensitas hujan seperti saat ini. 

4. Sentuhan Modern dengan Unsur Alam 

Teras rumah minimalis_4

Sumber : @afnania.kurniati

Konsep modern dengan aksen alam layak kamu pertimbangkan sebagai desain teras rumah minimalis kekinian.

Adapun, konsep modern alami dengan aksen rumah pohon tampil estetis dan sarat penuh makna untuk si kecil saat berada di rumah.

Tak hanya sebagai tempat berkebun, kamu bisa jadikan teras ini sebagai salah satu ruang santai.

5. Tampak Luas di Bagian Tengah 

Teras rumah minimalis_5

Sumber : @riza.amartha08

Selain disimpan di bagian depan, tak ada salahnya mengaplikasikan teras rumah minimalis di bagian tengah. 

Unsur teras rumah di bagian tengah bisa kamu rancang secara unik dengan aksen pasir bertekstur hijau.

Tak hanya tampak estetis, teras ini juga luas sehingga kamu bisa bersantai di rumah sembari lesehan.

6. Konsep Industrial Terbuka dengan Jendela Besar 

Teras Rumah Minimalis_6

Sumber : @rumahkalena

Teras rumah minimalis industrial selalu dijadikan sebagai inspirasi terbaik untuk mewujudkan rumah idaman secara estetis.

Konsep terbuka dengan jendela besar tampak fungsional untuk memenuhi kebutuhan penghuni rumah sehari-hari.

Sentuhan hijau di depan rumah dirancang dengan batu alam yang sangat indah di sore hari sambil menikmati secangkir teh.

7. Warna Biru Menyerupai Hutan 

Teras Rumah Minimalis

Sumber : @farah_melinda

Konsep hutan belantara menjadi salah satu langkah terbaik merancang teras rumah minimalis warna biru yang eksotis.

Aksen tanaman rambat dari berbagai sudut menggantung secara beraturan dengan unsur hijau yang unik.

Tak hanya terlihat menarik, terdapat kanopi pada sisi atap yang juga difungsikan sebagai penutup dari dalam rumah.

8. Konsep Warna Warni Nan Estetis 

Teras Rumah Minimalis

Sumber : @irfah_afiyah

Teras rumah dengan konsep warna warni tampil sangat menarik dari depan rumah secara estetis dan menyegarkan.

Selain dirancang dengan kombinasi pastel, aksen hijau pada permukaan lantai rumah juga tampil menyatu sehingga tidak terlihat membosankan.

Kamu bisa mengaplikasikan aksen kontemporer sembari dijadikan ruang terbuka hijau di depan rumah.

9. Warna Kuning yang Menyatu 

Teras Rumah Minimalis

Sumber : @yantitewe

Tak hanya di interior, unsur warna kuning juga layak kamu aplikasikan di teras rumah minimalis dengan konsep menyatu.

Aksen dekoratif tampak sangat cantik dengan kombinasi dedaunan hijau sembari bersantai di rumah penuh ketenangan.

Adapun, sisi langit dirancang dengan sedikit sentuhan wallpaper supaya tampak menyatu menyerupai langit biru.

10. Sentuhan Alam dengan Aksen Klasik Modern 

Teras Rumah Minimalis

Sumber : @ndalem_moelyosudarmo

Klasik modern bisa menjadi salah satu solusi yang sangat menarik pada teras rumah minimalis terbaik di rumah.

Unsur menyejukkan tampak menarik dari segala sudut hunian dengan aksen hijau bertekstur menenangkan.

Kamu bisa jadikan teras ini sebagai salah satu ruangan terbaik di rumah sembari menikmati relaksasi.

11. Modern Kontemporer Warna Biru 

Teras rumah minimalis 11

Sumber : @rumahsachibii

Aksen kontemporer layak kamu aplikasikan secara unik dan estetis dengan warna biru yang menyegarkan di depan rumah.

Konsep warna biru tampak estetis dengan konsep hijau yang sangat nyaman dari segala sudut penuh ketenangan.

Adapun, pemilihan lantai dekoratif juga bisa jadi ornamen pembeda di depan rumah sehingga tampak lebih estetis.

Itulah beberapa referensi desain teras rumah minimalis terbaik dengan unsur modern dan estetis.

Temukan inspirasi menarik seputar hunian idaman selengkapnya di Rumah123.

“Cari tahu keunggulan hunian terbaik bersama Dua Putri Mandiri Pekanbaru di sini.”


Tag: ,


Reyhan Apriathama
Seorang mas-mas penulis Rumah123.com yang suka otomotif, sepak bola, gadget, dan musik-musik lawas.
Selengkapnya

IKLAN

Tutup iklan
×

SCROLL UNTUK TERUS MEMBACA