OK
Panduan

10 Inspirasi Desain Taman Halaman Rumah, Pastinya Bisa Bikin Rumah Tipe 36 Jadi Lebih Asri

19 Juli 2022 · 4 min read Author: Dodiek Dwiwanto

taman halaman rumah

Sejumlah rekomendasi dan inspirasi desain taman halaman rumah yang tentunya bisa membuat hunian terlihat lebih asri, cantik, dan juga nyaman. 

Taman dan halaman baik di depan, belakang, atau samping rumah tentunya tidak terpisahkan lagi. 

Begitu juga dengan teras rumah, biasanya ketiga bagian ini memang tidak bisa terpisahkan, seolah menjadi satu. 

Apalagi kalau rumah type 36 atau type 45, tentunya taman dan halaman memang menjadi satu bagian. 

Walaupun ukurannya memang kecil, namun kamu tetap bisa menghadirkan taman dan halaman di rumah. 

Kamu bisa membuat taman dengan gaya minimalis atau taman yang penuh dengan tanaman tropis. 

Situs properti Rumah123.com akan memberikan inspirasi desain taman halaman rumah yang bisa diaplikasikan pada rumah type 36. 

Pastinya kamu akan mendapatkan inspirasi dan rekomendasi terbaik agar tidak salah dalam mendesain ulang taman halaman. 

Inspirasi Taman Halaman Rumah 

taman halaman rumah

1. Taman yang Minimalis 

Pilihan untuk taman depan pagar rumah, kamu bisa menanam bambu hias yang cantik sebagai pagar tanaman. 

Kamu juga bisa membuat taman kecil, menaruh bebatuan, dan juga bangku minimalis untuk mempercantik area ini. 

taman halaman rumah

2. Memanfaatkan untuk Tempat Berkumpul 

Gambar taman halaman rumah yang dimanfaatkan sebagai tempat berkumpul, misalnya menjadi ruang makan outdoor.

Bangku ala warung bisa menjadi pilihan untuk halaman rumah dan taman rumah seperti ini, tidak usah ragu membuatnya. 

taman halaman rumah

3. Ruang Tamu Outdoor 

Kalau kamu biasa menerima tamu di rumah, taman halaman rumah bisa diubah menjadi ruang tamu outdoor

Bayangkan kalau kamu menerima tamu di taman minimalis belakang rumah atau taman belakang rumah.

taman halaman rumah

4. Taman Tropis yang Asri 

Kamu juga bisa merancang taman halaman rumah yang indah, taman dengan tanaman tropis dan juga rumput. 

Selain itu, kamu tidak perlu menambahkan dekorasi lainnya seperti kursi, meja, atau aksesori lainnya. 

taman halaman rumah

5. Menaruh Pot Berukuran Besar 

Kalau taman minimalis di halaman rumah berbentuk l memang tidak luas, kamu bisa menaruh pot berukuran besar. 

Dekorasi ini bisa menjadi aksen yang mempercantik taman halaman rumah, ada bagian yang menarik perhatian. 

taman halaman rumah

6. Ruang Duduk dan Ruang Makan Outdoor 

Tentunya inspirasi ini tidak cocok untuk desain taman belakang sempit, namun bisa menjadi rekomendasi kalau kamu memiliki halaman belakang yang luas. 

Kamu bisa mengubahnya menjadi ruang duduk dan ruang makan outdoor, bahkan menjadi area bermain anak. 

taman halaman rumah

7. Taman dengan Jalan Setapak 

Taman di halaman rumah yang sempit dengan jalan setapak, ada banyak pilihan jalan setapak yang mempercantik taman. 

Perpaduan antara beton ekspos dan bebatuan bisa menjadi pilihan untuk taman dengan tanaman tropis. 

taman halaman rumah

8. Tanaman yang Tinggi 

Selain bambu hias, kamu juga bisa memilih tanaman pisang hias sebagai tumbuhan di taman depan rumah. 

Taman halaman rumah dengan tanaman yang tinggi tentunya membuat rumah memiliki privasi yang lebih baik. 

taman halaman rumah

9. Tanaman Tropis yang Beraneka Ragam 

Tanaman tropis dengan warna bunga dan daun yang beraneka ragam bisa menjadi taman halaman depan rumah.

Pastinya taman depan rumah yang cantik ini bisa menjadi pilihan lain untuk taman halaman rumah. 

taman halaman rumah

10. Mempercantik Taman dengan Tanaman Merambat 

Taman halaman rumah yang sempit ini bisa dipercantik dengan tanaman merambat yang memiliki daun dan bunga yang cantik. 

Banyak pilihan tanaman merambat seperti bougenville, sirih, dan masih banyak lagi, kamu mau menanam tumbuhan apa nih? 

Apa manfaat pembuatan taman di halaman rumah tentunya banyak, hunian lebih asri dengan kehadiran taman. 

Sebenarnya, cara membuat taman sederhana di halaman rumah, cara buat taman mini depan rumah, atau cara membuat taman kecil di depan rumah itu mudah lo. 

Kamu hanya perlu melihat tayangan di YouTube atau membaca artikel desain dan arsitektur di situs internet. 

Jangan lupa membaca artikel Rumah123.com untuk mendapatkan berita, tips, atau panduan yang menarik mengenai properti, desain, hukum, hingga gaya hidup.

Laman ini juga memudahkan bagi para pencari properti, penjual properti, hingga sekadar mengetahui informasi, karena Rumah123.com memang #AdaBuat Kamu.

Saatnya kamu memilih dan mencari properti terbaik untuk tempat tinggal atau investasi properti, hanya di Rumah123.com dan 99.co.


Tag: , , ,


Dodiek Dwiwanto
Penulis sekaligus Editor Rumah123.com. Hobi menonton tayangan desain rumah dan gaya hidup di HGTV saat senggang. Lagi mencari tahu dan belajar soal investasi saham properti dan crowdfunding. Siapa tahu jadi investor.
Selengkapnya

IKLAN

Tutup iklan
×

SCROLL UNTUK TERUS MEMBACA