OK
Panduan

Untuk Perkembangan Properti, Karawang Paling OK

13 Oktober 2023 · 3 min read Author: Inge Mangkoe

Sumber Foto: Summarecon Emerald Karawang

Sumber Foto: Summarecon Emerald Karawang

Di antara daerah penyangga Ibu Kota lainnya, kawasan industri Karawang dinilai paling ok untuk perkembangan di sektor properti. Saat ini, terdapat lebih dari 4.000 kawasan industri di kawasan yang berada di Kabupaten Bekasi tersebut.

Mengutip dari Okezone, jumlah pekerja ekspatriat di sana diperkirakan mencapai 21.000 orang. Fakta inilah yang lantas menjadi magnet bagi pertumbuhan sub sektor properti lain, terutama residensial.

Tumbuhnya kawasan industri di Cikarang pun disinyalir sebagai pemacu berkembang pesatnya sektor properti di kawasan tersebut. Ditambah lagi, Cikarang kini punya akses mudah serta infrastruktur teranyar yang mampu menjadikannya semakin menarik di mata investor.

Baca juga: Rumah Harga Rp300 Juta Hingga Rp1 Miliar Dominasi Pasar

Di kawasan itu terdapat Apartemen Azalea Green Palace Residence. Apartemen ini dikembangkan di atas lahan seluas 2,5 hektar, yang rencana pembangunannya dibagi menjadi dua tahap.

Tahap pertama terdiri dari dua menara, yakni Acacia dan Banyan. Tahap kedua akan dibangun satu menara berisi 800 – 1.000 unit apartemen dengan menyasar kelas middle up.

Tidak hanya hunian, Azalea Green Palace Residence juga memiliki gedung perkantoran empat lantai dan ruang ritel bernama Little Tokyo. Pembangunan Little Tokyo didasari minat perusahaan Jepang terhadap perkantoran di Cikarang yang sangat tinggi.

Baca juga: Wismaya Residence Bangun Edutainment Park Pertama di Bekasi

Dikembangkan oleh developer ternama, PT Jababeka, apartemen ini tergabung dalam sebuah kota mandiri terintegrasi di Cikarang, yakni Kota Jababeka.

Kota Jababeka memiliki jaringan transportasi umum, pusat perbelanjaan dan rekreasi, tempat hiburan, dry port (pelabuhan darat), pembangkit listrik, pengolahan air limbah, dan berbagai fasilitas pendukung lainnya.

Selain apartemen, ada juga rumah tapak. Salah satunya adalah Green Sentosa Asri Cikarang. Di perumahan ini, pengembang menyuguhkan danau buatan, river walk, serta jogging track untuk menunjang gaya hidup sehat bagi penghuninya.

Green Sentosa Asri Cikarang memiliki beberapa tipe. Yakni, Tipe Fresta dengan luas bangunan 46 meter persegi yang dibanderol dengan harga Rp290 juta. Lalu, Tipe Kapuas dengan luas bangunan 36 meter persegi dengan harga pasaran Rp225 juta, dan Tipe Musi (52 M2) dengan harga Rp333 juta.

Baca juga: Daya Beli Tinggi, Properti di Bekasi Banjir Pembeli

Ada lagi Klaster Debang Cikarang Residence yang dibangun di atas lahan seluas 1 hektar terletak di kawasan Ki Hajar Dewantara, tepatnya jalan Pintu Air Bilong, Cikarang Utara. Dengan tagline ’’Green Living & Smart Home”, perumahan ini memiliki lahan hijau sebesar 20 persen yang difungsikan sebagai tempat relaksasi dan olahraga.

Sang pengembang, PT Artha Debang Development, mengklaim perumahan ini punya prospek investasi yang cukup bagus. Terbukti, kurun waktu 9 bulan saja (Januari 2015 – Oktober 2015) harga rumah yang semula dijual Rp290 juta naik menjadi Rp360 juta.


Tag: , , , ,


IKLAN

Tutup iklan
×

SCROLL UNTUK TERUS MEMBACA