OK
Panduan

Seperti Apa Ya Pengembangan Kota Kasablanka?

29 Nopember 2023 · 2 min read Author: Dodiek Dwiwanto

kokas-tripadvisor

Kota Kasablanka (Rumah123/TripAdvisor)

Kawasan mixed use Kota Kasablanka berhasil meraih penghargaan The Best City Development dalam ajang Consumer Choice Awards 2017.

Acara ini diselenggarakan oleh Rumah123 di Ballroom A, JS Luwansa Hotel & Convention Center, Kuningan, Jakarta Selatan pada Kamis (26/1) malam.

Baca juga: PP Properti Selalu Tawarkan Proyek dengan Harga Kompetitif

Rumah123 adalah situs properti no. 1 di Indonesia dan merupakan bagian dari REA Group Australia.

Kategori ini baru diberikan pada 2017 dan diterima oleh manajemen Kota Kasablanka yang merupakan anak perusahaan dari Pakuwon Group.

Baca juga: CEO MARS: Ini Lho yang Ada di Pikiran Konsumen!

Kawasan Kota Kasablanka terdiri dari apartemen, pusat perbelanjaan, dan perkantoran. Saat ini, Kota Kasablanka masih mengembangkan proyek dengan membangun tiga tower apartemen.

“Kita masih punya land bank di sebelah. Itu rencananya setelah tower apartemen selesai dibangun,” ujar President Director Kota Kasablanka, A. Stefanus Ridwan S. kepada Rumah123.

Baca juga: CCA 2017 Bisa Jadi Feedback yang Baik Bagi Perusahaan Pengembang

“Rencana pengembangan mall? Maunya begitu. Cuman kan tanahnya ada batasan komersial. Kan ada peraturannya. Nggak tahu kalau ada perubahan, kita berharap sih ada pengembangan,” lanjut Stefanus Ridwan.

Saat ini, pembangunan tiga tower apartemen yang berada di belakang apartemen Casa Grande masih dikerjakan.

Baca juga: Kesamaan Visi Jadi Awal Kerja Sama Kompas.com dan Rumah123

Setelah tiga tower ini dikerjakan, Kota Kasablanka berencana untuk membangun satu menara perkantoran lagi.


Tag: , ,


Dodiek Dwiwanto
Penulis sekaligus Editor Rumah123.com. Hobi menonton tayangan desain rumah dan gaya hidup di HGTV saat senggang. Lagi mencari tahu dan belajar soal investasi saham properti dan crowdfunding. Siapa tahu jadi investor.
Selengkapnya

IKLAN

Tutup iklan
×

SCROLL UNTUK TERUS MEMBACA