KPR
Panduan
Insider Logo

Jangan Salah, Inilah Perbedaan FLPP dan Tapera yang Mesti Diketahui. Apa Saja?

perbedaan flpp dan tapera
perbedaan flpp dan tapera, sumber: pupr

Sekilas, program KPR FLPP dan Tapera nyaris sama. Namun, terdapat perbedaan FLPP dan Tapera yang mesti kamu ketahui, Property People. Apa saja?

Program Kredit Pemilikan Rumah (KPR) bersubsidi FLPP dan Tapera merupakan pembiayaan yang dikhususkan untuk masyarakat berpenghasilan rendah (MBR).

Pada 2023, Badan Pengelola (BP) Tapera mengalokasikan penyaluran FLPP sebanyak 220.000 unit rumah, sedangkan Tapera sendiri membiayai 10.000 unit rumah.

Meskipun secara umum kedua program KPR untuk MBR ini banyak kesamaan, ternyata ada pula beberapa perbedaan FLPP dan Tapera.

Khususnya, hal tersebut dapat dilihat dari sisi dasar program, cara pengajuan, hingga sumber dana pembiayaan.

Lantas, apa saja perbedaan FLPP dan Tapera?

Menukil kompas.com dari laman BP Tapera dan Kementerian PUPR, berikut ini adalah sederet perbedaannya.

Perbedaan FLPP dan Tapera

1. Dasar Program

perbedaan flpp dan tapera
sumber: kementerian PUPR

Seperti yang telah disinggung, Fasilitas Likuiditas Pembiayaan Perumahan (FLPP) adalah dukungan dari pemerintah untuk pembiayaan perumahan kepada MBR.

Di sisi lain, Tapera merupakan penyimpanan oleh peserta Tapera yang dilakukan secara periodik dengan pemanfaatan untuk pembiayaan rumah.

Merujuk dasar program, perbedaan FLPP dan Tapera terletak pada langkah awal seseorang untuk memanfaatkan program yang dicanangkan.

Sebagai contoh, untuk dapat memanfaatkan KPR Tapera, seseorang mesti terdaftar sebagai peserta Tapera dan menabung tiap bulan terlebih dahulu.

Hal ini tentu saja berbeda dengan program FLPP yang dapat dimanfaatkan langsung oleh MBR tanpa perlu menabung sesuai ketentuan.

2. Sasaran Program

Berbicara perihal sasaran program, FLPP dan Tapera sama-sama menyasar masyarakat berpenghasilan rendah agar memiliki hunian yang layak.

Akan tetapi, ada pula sedikit perbedaan dari kedua program KPR ini yang lebih rinci.

Contohnya, FLPP lebih menyasar kepada MBR berusia minimal 21 tahun dengan batasan penghasilan maksimal Rp8 juta per bulan.

Adapun penghasilan tersebut terlepas dari pendapatan tetap atau tidak tetap alias informal dengan masa kerja atau masa usaha minimal satu tahun.

Sementara itu, Tapera secara khusus menyasar peserta Tapera dari MBR berpenghasilan Rp8 juta per bulan baik memperoleh pendapatan tetap atau tidak tetap dengan usia minimal 20 tahun atau di bawahnya tetapi telah menikah.

Masih menurut sumber yang sama, sebelumnya kepesertaan Tapera hanya berfokus pada ASN, pegawai BUMN/BUMD, TNI/Polri atau karyawan perusahaan swasta.

Namun, pada 2023 BP Tapera mencanangkan rencana perluasan sasaran kepesertaan pada tiga asosiasi pekerja mandiri, misalnya dari pekerja digital platform, agen bank, dan komunitas organisasi masyarakat.

3. Keuntungan yang Didapat

program kpr tapera
sumber: tapera.go.id

Perbedaan FLPP dan Tapera lainnya terdapat pada sisi keuntungan yang didapatkan.

Masyarakat yang memanfaatkan FLPP mempunyai keuntungan berupa uang muka mulai 1 persen, suku bunga fixed 5 persen, bebas PPN, bebas premi asuransi, dan mendapatkan Subsidi Bantuan Uang Muka (SBUM) Rp4 juta.

Keuntungan di atas berbeda dengan yang akan diperoleh ketika mengambil KPR Tapera.

Pasalnya, fasilitas program KPR Tapera meliputi tanpa DP, bebas memiliki lokasi rumah, dan plafon kredit diberikan sesuai limit kredit berdasarkan kepada kelompok penghasil dan zonasi dengan tenor maksimal 30 tahun.

4. Cara Pengajuan

Bagi MBR yang hendak mengajukan KPR FLPP mesti mendaftarkan diri dan menentukan rumah serta bank penyalur.

Selain itu, tentu saja calon pemohon juga mesti mempersiapkan dokumen pengajuan KPR FLPP yang dibutuhkan oleh bank penyalur tersebut.

Untuk pemohon Tapera, yang membedakan adalah adanya pemilihan rumah sesuai lokasi yang diinginkan oleh pemohon Tapera.

Apabila telah menemukan hunian yang sesuai, peserta tinggal mengajukan KPR ke bank penyalur yang telah bekerja sama dengan BP Tapera.

5. Sumber Dana Pembiayaan

Perbedaan FLPP dan Tapera lainnya terletak pada sumber dana pembiayaan perumahan.

Jika pembiayaan FLPP berasal dari pemerintah atau APBN, dana Tapera bersumber dari simpanan masyarakat yang telah dilakukan pemupukan oleh BP Tapera.

penawaran khusus

Nah, seandainya kamu sedang mencari rumah dengan harga di bawah NJOP, klik saja rumah123.com/properti-penawaran-khusus/dibawah-njop karena daftar hunian yang tertera lebih murah ketimbang harga pasaran.

***

Semoga bermanfaat, Property People.

Temukan informasi menarik seputar perguruan tinggi hanya di artikel.rumah123.com.

Biar jadi yang paling update kamu langsung aja follow Google News kami, ya.

Jangan lupa kunjungi Rumah123 jika sedang mencari rumah baru dan bekas berkualitas.

Tersedia beragam hunian pilihan yang pastinya #SemuaAdaDisini!

Hendi Abdurahman

Hendi Abdurahman

Content Writer

Mengawali karier sebagai penulis lepas seputar tema olah raga di sejumlah media online. Sejak 2021 menjadi penulis konten di 99 Group dengan cakupan tema meliputi properti, marketing, dan gaya hidup. Senang menjelajah kota di akhir pekan.