Mau Pindah Rumah Baru? Penuhi Dulu 8 Syarat Ini
Dari mempersiapkan sistem sanitasi, sampai acara syukuran, pastikan kamu sudah melengkapi syarat pindah rumah baru ini.
Dengan memenuhi syarat berikut, kamu bisa merasa nyaman ketika menempati hunian baru tersebut.
Syarat Pindah Rumah Baru
Yuk simak ulasan lengkapnya di bawah!
1. Sudah Siap Huni
Hal pertama yang paling penting untuk dipastikan ketika akan pindah ke rumah baru, adalah kesiapan hunian tersebut untuk ditinggali.
Artinya, segala persyaratan dan legalitas properti sudah kamu kantongi, jika membeli lewat sistem KPR.
Kemudian jika kamu membangun rumah sendiri, tentunya proses konstruksi idealnya sudah selesai, atau minimal bangunan sudah layak untuk langsung ditempati.
Periksalah terlebih dahulu kesiapan hunian untuk ditempati, minimal tiga hari sebelum pindah, agar jika ada sesuatu yang perlu diperbaiki, kamu masih punya waktu untuk mengerjakannya.
2. Sterilisasi Luar dan Dalam
Pindah ke rumah baru, khususnya yang dibangun sendiri dari awal, pastinya membutuhkan proses sterilisasi yang menyeluruh.
Lakukan proses sterilisasi bagian luar dan dalam hunian, untuk menghindarkan keluarga dari penyakit.
Sterilisasi yang dimaksud dapat berupa pengasapan atau fogging; misalnya jika lingkungan sekitar memiliki banyak sarang nyamuk, atau serangga pengganggu lainnya.
Luangkan waktu sejenak untuk membuka seluruh pintu dan jendela rumah, agar sirkulasi udara dan cahaya matahari bisa masuk untuk menghilangkan bau yang kerap muncul dari proses konstruksi.
3. Sistem Sanitasi Berjalan Lancar
Syarat pindah rumah baru berikutnya, adalah memastikan sistem sanitasi sudah terpasang dengan lengkap dan berjalan lancar.
Sistem sanitasi dasar yang kamu butuhkan termasuk air bersih, baik yang berasal dari air PAM, maupun air sumur.
Tes kembali seluruh kran yang ada di kamar mandi, dapur, dan tempat yang sudah dipasangi lainnya, agar bisa berfungsi dengan baik.
4. Hari Baik Pindah Rumah
Sudah punya tempat tinggal baru yang siap untuk dihuni?
Jangan terburu-buru untuk mengemas barang-barang dan langsung hijrah ke tempat baru, pastikan juga kalau hari pindah rumah yang baik sudah kamu tentukan.
Mulai dari ajaran Islam, sampai kepercayaan weton Jawa dan ilmu feng shui, masing-masing memiliki perhitungannya sendiri dalam menentukan kapan waktu terbaik untuk pindah rumah baru.
Syarat ini tentu bukan jadi suatu kewajiban yang harus kamu penuhi.
Namun tidak ada salahnya untuk sekadar mengikuti petuah yang ada, sebagai bentuk harapan akan hal baik di tempat tinggal masa depanmu nanti.
5. Hindari Pindah di Malam Hari
Syarat masuk rumah baru yang satu ini bukan hanya ditinjau dari aspek filosofi berbagai kepercayaan saja, melainkan juga dari sisi ilmiah.
Kenapa kamu disarankan untuk tidak pindah di waktu malam?
Alasannya sederhana, karena berkurangnya daya pandang saat gelap, bisa berisiko membuat proses pengangkutan barang jadi terganggu.
Bisa saja ada barang yang terlupa, salah dikemas, atau ditempatkan di posisi yang tidak seharusnya.
Apalagi kalau kamu, atau salah satu anggota keluarga mengalami masalah penglihatan, seperti rabun jauh.
Disarankan untuk melakukan proses pindah rumah baru di pagi hari, dan selesai sebelum siang.
Tujuannya supaya ada waktu yang cukup bagi para penghuni beristirahat, dan menyesuaikan diri dengan tempat tinggal baru tersebut.
6. Doa Menempati Rumah Baru
Di setiap agama dan kepercayaan pastinya memiliki doa yang bisa dibaca, ketika kamu pindah rumah baru.
Doa menempati rumah baru ini bisa dibaca, dan diamalkan, sebagai bentuk puji syukur atas nikmat yang diberikan oleh Tuhan, serta memohon dilancarkan rezeki, dan selalu mendapatkan perlindungan.
7. Syukuran Rumah Baru
Budaya Indonesia yang satu ini sifatnya opsional, namun kerap dilakukan oleh masyarakat kita.
Syukuran rumah baru juga bisa menjadi cara mendekatkan diri, dan menjalin tali silaturahmi dengan tetangga sekitar.
8. Beras dan Air Bersih
Dalam ilmu feng shui, beras dan air bersih menjadi dua benda penting yang wajib diadakan di rumah baru.
Beras dan air bersih merupakan perlambang keberuntungan yang mengalir deras, di tempat tinggal barumu.
***
Semoga artikel ini bermanfaat bagi kamu, ya, Property People.
Temukan beragam informasi menarik lainnya di artikel.rumah123.com!
Jika ingin segera beli dan pindah rumah baru, kamu bisa menemukannya di Rumah123.com.
Manfaatkan program Bebas PPN dari pemerintah hingga Juni 2024.
Intip juga proyek properti terbaik di Opus Park!