OK
Panduan

5 Rekomendasi Laptop untuk Pelajar dan Harganya (Terbaik 2023)

01 Agustus 2023 · 4 min read Author: Nik Nik Fadlah

laptop untuk pelajar

Sumber: Istockphotos.com

Ingin membeli laptop untuk pelajar dengan harga terjangkau? Simak terlebih dahulu rekomendasi terbaiknya di sini, yuk!

Di era digital seperti sekarang ini, laptop menjadi perangkat elektronik yang penting, bukan hanya bagi para pekerja profesional, melainkan juga untuk para siswa. 

Alasannya, saat ini pola mengajar sudah mengalami perubahan dengan menggunakan teknologi untuk sejumlah aktivitas.

Seperti halnya mengerjakan tugas atau mengakses materi pembelajaran yang tersebar di e-learning.

Meskipun penting, tapi sayangnya banyak orang yang menganggap bahwa laptop menjadi perangkat yang mahal dan dapat menguras kantong pelajar. 

Namun tak perlu khawatir, karena kamu bisa memilih sejumlah laptop untuk pelajar dengan harga terjangkau seperti beberapa rekomendasi di bawah ini. 

Rekomendasi Laptop untuk Pelajar Terbaik

Dilansir dari berbagai sumber, berikut sejumlah rekomendasi laptop untuk pelajar dan harganya.

1. Axioo Slimbook 13 S1

rekomendasi laptop untuk pelajar terbaik

Sumber: Agres.id

Axioo Slimbook 13 S1 adalah laptop yang bisa menjadi solusi praktis bagi kamu yang sedang mencari produk berbobot ringan. 

Produk keluaran Axioo ini memiliki berat hanya sekitar 1,2 kg, yang mana menjadikannya sangat mudah untuk dibawa ke mana saja. 

Merk laptop terbaik yang dijual dengan harga Rp4,5 jutaan ini telah dilengkapi dengan layar beresolusi 2,5K dengan tampilan gambar yang tajam. 

Produk yang satu ini bisa digunakan untuk siswa Sekolah Dasar (SD) maupun Sekolah Menengah Pertama (SMP) yang menggunakan sistem e-learning

 

2. Asus Vivobook K403FA

Asus Vivobook K403FA

Sumber: Blibli.com

Jika sedang mencari produk laptop terbaik yang memiliki beberapa pilihan, coba masukan Asus Vivobook K403FA ke dalam list-mu!

Asus seri Vivobook memiliki dua varian yang bisa dipilih sesuai kebutuhan, yakni perangkat dengan prosesor berkekuatan Intel i3-8145 U dan processor 2.1 GHz.

Selain itu, laptop untuk pelajar terbaik ini pun memiliki penyimpanan yang cukup besar, yakni 8GB.

Dengan kapasitas tersebut kamu bisa mengerjakan tugas dengan sangat lancar. 

Untuk harganya sendiri, merk laptop terbaik ini dijual mulai Rp7 jutaan. 

 

3. HP Chromebook 11 G8

laptop untuk pelajar dan harganya

Sumber: Bhinneka.com

Rekomendasi laptop untuk pelajar terbaik selanjutnya berasal dari merek HP dengan seri Chromebook 11 G8.

Produk yang satu ini memiliki daya tahan baterai yang sangat awet. Bahkan, bisa bertahan hingga 10 jam lamanya. 

Tak hanya itu, produk juga terbuat dari material polikarbonat yang aman digunakan untuk anak-anak. 

Kelebihan lainnya, laptop untuk pelajar ini juga telah dilengkapi dengan aplikasi yang mendukung proses pembelajaran, misalnya seperti Google Classroom ketika belajar di rumah.  

Harga laptop untuk pelajar SMA terbaik ini dijual mulai Rp3 jutaan. 

 

4. Zyrex Sky 232 Mini

Zyrex Sky 232 Mini

Sumber: Tokopedia.com

Dijual dengan harga Rp3,7 jutaan, laptop untuk pelajar ini memiliki desain yang sangat compact dan mudah untuk dibawa ke mana saja. 

Meskipun dijual dengan harga terjangkau, tetapi produk yang satu ini memiliki sejumlah keunggulan.

Seperti layar full HD, telah dilengkapi dengan RAM 4GB, dan prosesor intel N40220.

Dengan berbagai spesifikasi tersebut, laptop ini memiliki performa yang cukup baik. 

 

5. Asus Vivobook A407

Asus Vivobook A407

Sumber: Teknorevie.net

Selain Vivobook K403FA, Asus juga memiliki rekomendasi produk laptop untuk siswa lainnya yang dijual dengan harga terjangkau, yakni Vivobook seri A407. 

Produk yang satu ini telah dilengkapi dengan layar sebesar 14 inci dan prosesor intel Celeron N4000 dengan kekuatan 2.60 GHz. 

Tak hanya dapat digunakan untuk mengerjakan tugas, laptop terbaik ini juga bisa memutar video beresolusi tinggi dan melakukan panggilan video. 

Harga laptop untuk pelajar terbaik ini dijual mulai dari Rp5 jutaan.

 

Axioo Slimbook 13 S1 Rp4.500.000
Asus Vivobook K403FA Rp7.000.000
HP Chromebook 11 G8 Rp3.000.000
Zyrex Sky 232 Mini Rp3.700.000
Asus Vivobook A407 Rp5.000.000

***

Itulah sejumlah rekomendasi laptop untuk pelajar terbaik.

Baca juga ulasan lain seputar rekomendasi produk hanya di artikel.rumah123.com.

Agar tak ketinggalan berita terbaru, ikuti terus Google News kami, ya.

Bagi Property People yang sedang mencari rumah impian di kawasan strategis, cek selengkapnya dalam laman Rumah123.com, yuk!

Jangan lewatkan berbagai keinginan untuk memiliki rumah impian dengan mudah karena kami selalu #AdaBuatKamu.


Tag: , ,


Nik Nik Fadlah

Content Writer

Lulusan Ilmu Komunikasi Universitas Pasundan yang kini menjadi penulis di Rumah123 dan Berita 99. Memiliki pengalaman menulis di bidang kesehatan, gaya hidup, fashion, teknologi, pendidikan, hingga properti. Hobi membuat digital collage art.
Selengkapnya

IKLAN

Tutup iklan
×

SCROLL UNTUK TERUS MEMBACA