OK
Panduan

Daftar Kota Paling Toleran di Indonesia yang Layak Jadi Tempat Tinggal, Aman dan Nyaman. Pilih Mana?

03 Nopember 2024 · 4 min read Author: Hendi Abdurahman

kota paling toleran di indonesia

Kota paling toleran di Indonesia berikut ini layak dijadikan tempat tinggal karena mengedepankan rasa aman, nyaman, dan sebagian besar penduduknya saling menghormati satu sama lain. Baca ulasannya, yuk!

Property People, bagi sejumlah orang, bisa jadi tinggal di kawasan yang aman dan nyaman merupakan salah satu syarat wajib.

Tidak hanya aman dan nyaman dalam arti sebenarnya, kultur warganya juga memiliki rasa saling hormat.

Jika demikian, tinggal di kota paling toleran di berbagai daerah di Indonesia patut untuk kamu pertimbangkan.

Sebagaimana menukil liputan6.com dari Laporan Indeks Kota Toleran (IKT) 2021 yang dilakukan Setara Institute, setidaknya ada 10 kota di Indonesia yang mempunyai tingkat toleransi paling tinggi dalam kehidupan bermasyarakat.

Daftar kota tersebut bisa dijadikan acuan bagi siapa pun yang menginginkan tinggal di kawasan penuh toleransi, lo.

Penasaran? Yuk, baca sampai tuntas!

Kota Paling Toleran di Indonesia yang Layak Jadi Tempat Tinggal

1. Singkawang

Kota Singkawang yang berada di Provinsi Kalimantan Barat menempati urutan teratas sebagai kota paling toleran di Indonesia.

Dengan julukan “Kota Seribu Kelenteng”, Singkawang memperoleh nilai total IKT 6.483.

Untuk kamu ketahui, keberagaman di Singkawang terlihat dari adanya masjid raya yang berada di tengah kawasan masyarakat Tionghoa.

Apabila kamu berniat tinggal di kota ini, berikut rekomendasi rumah yang bisa kamu pilih.

Rumah di Nenas Roban (Rp164 Juta)

rumah di singkawang

sumber: rumah123.com

Hunian ini berada di komplek perumahan Villa Bukit Hijau yang berlokasi di Jalan Nenas Roban.

Rumah yang bisa kamu puluh ada beberapa tipe, mulai dari type 34, 45 dan 70.

Spesifikasi rumah:

  • Luas bangunan 36 m2
  • Luas tanah 128 m2
  • 1 kamar mandi
  • 2 kamar tidur

2. Manado

Manado menduduki peringkat kedua sebagai kota paling toleran di Indonesia dengan nilai IKT 6.400.

Meski mayoritas penduduk di Manado beragama kristen, toleransi tetap terjaga.

Bukti kecilnya terlihat dari cukup banyaknya rumah ibadah seperti masjid dan gereja yang saling berdampingan.

Kamu butuh rekomendasi hunian di kota ini?

Rumah di Malalayang, Manado (Rp3,8 Miliar)

kota paling toleran di indonesia

sumber: rumah123.com

Dengan harga Rp3,8 miliar, fasilitas yang akan kamu peroleh lebih dari layak.

Selain memiliki 2 lantai, material bangunan yang digunakan adalah yang terbaik.

Spesifikasi rumah di Manado ini meliputi

  • luas bangunan 460 m2,
  • luas tanah 600 m2,
  • 6 kamar tidur, dan
  • 4 kamar mandi.

3. Salatiga

Kota Salatiga diisi oleh masyarakat dari berbagai kalangan dan ragam agama, etnis, dan suku yang hidup berdampingan.

Kendati demikian, cukup jarang ditemukan konflik horizontal yang dilatari oleh perbedaan agama.

Maka dari itu, tidak heran jika kota ini masuk ke dalam salah satu kota paling toleran di Indonesia.

Nah, seandainya kamu mencari tempat tinggal yang mengedepankan keamanan dan kenyamanan, kami sajikan rekomendasi huniannya.

Rumah di Pusat Kota Sidomukti Salatiga (Rp750 Juta)

rumah dijual di salatiga

sumber: rumah123.com

Hunian di Salatiga yang satu ini mempunyai lingkungan aman, tenang, sekaligus suasana asri nan sejuk.

Tak hanya itu, fasilitas di area rumah juga mendukung untuk penghuni berbaur dengan tetangga karena banyaknya cafe, dekat dengan sekolah, dan hanya beberapa menit menuju pusat Kota Salatiga.

Spesifikasi rumah:

  • Luas bangunan 110 m2
  • Luas tanah 131 m2
  • 2 kamar tidur
  • 1 kamar mandi

4. Kupang

Kota Kupang memiliki masyarakat yang tak kalah toleran karena sebagian besar warganya acapkali memberikan keleluasaan dan hak yang sama.

Nah, berniat untuk tinggal di ibu kota provinsi Nusa Tenggara Timur ini? Berikut rekomendasi rumahnya.

Rumah di Tengah Kota Kupang (Rp680 Juta)

rumah dijual di kupang

sumber: rumah123.com

Lokasi rumah yang strategis menjadi salah satu keunggulan jika kamu membeli rumah yang satu ini.

Pasalnya, untuk menuju bandara kamu hanya memerlukan waktu 10 menit saja.

Di luar itu, akses menuju sekolah dan pusat kota pun sangat dekat.

Spesifikasi rumahnya adalah

  • luas bangunan 120 m2,
  • luas tanah 150 m2,
  • 3 kamar tidur, dan
  • 1 kamar mandi.

5. Magelang

Salah satu kota di Jawa Tengah, yakni Magelang, masuk ke dalam daftar 10 kota paling toleran di Indonesia.

Masyarakat di kota ini menganut agama yang berbeda-beda dengan tingkat perilaku toleransi cukup tinggi.

Adanya Kampung Religi di Magelang juga menjadi bukti adanya kegiatan positif terkait keragamaan serta kerukunan antarumat beragama.

Tertarik tinggal di Magelang? Tengok rekomendasi huniannya.

Rumah di Graha Gardenia (Rp784 Juta)

rumah di magelang

sumber: rumah123.com

Hunian di Magelang ini sangat strategis karena selain dekat dengan pusat perbelanjaan, juga tak jauh dari Samsat Kota Mungkid.

Spesifikasi rumah:

  • Luas bangunan 60 m2
  • Luas tanah 136 m2
  • 2 kamar tidur
  • 1 kamar mandi
  • 1 carport

­***

Itulah daftar kota paling toleran di Indonesia yang cocok jadi tempat tinggal, Property People.

Semoga informasinya bermanfaat, ya.

Simak bacaan menarik lainnya hanya di artikel.rumah123.com.

Ikuti Google News Rumah123.com agar kamu tak ketinggalan informasi terbaru.

Kota Baru Parahyangan bisa jadi opsi tepat bila kamu sedang berburu hunian mewah yang dekat dengan Jantung Kota Bandung.

Kunjungi saja Rumah123.com untuk informasi lebih lengkap karena kami selalu #AdaBuatKamu.


Tag: , ,


Hendi Abdurahman

Content Writer

Mengawali karier sebagai penulis lepas seputar tema olah raga di sejumlah media online. Sejak 2021 menjadi penulis konten di 99 Group dengan cakupan tema meliputi properti, marketing, dan gaya hidup. Senang menjelajah kota di akhir pekan.
Selengkapnya

IKLAN

Tutup iklan
×

SCROLL UNTUK TERUS MEMBACA