Kisah Cinta Mantan Menantu Soeharto Disebut Mirip Layangan Putus. Kandas Karena Perselingkuhan?
Kisah cinta mantan menantu Soeharto, Halimah Agustina Kamil, dianggap serupa dengan serial Layangan Putus. Seperti apa cerita selengkapnya?
Serial tentang perselingkuhan rumah tangga yang dibintangi Putri Marino dan Reza Rahadian tersebut tengah digandrungi masyarakat.
Banyak orang menghubungkan serial Layangan Putus dengan sejumlah kisah perselingkungan di dalam dunia nyata.
Tak terkecuali pada rumah tangga Bambang Trihatmodjo dan Halimah Agustina Kamil, yang kini telah menjadi mantan menantu Soeharto.
Sebuah akun Tiktok bernama @_irish2012, mengibaratkan Halimah sebagai tokoh Kinan di dunia nyata dalam unggahan videonya.
“Kinan tempo dulu,” tulisnya seperti dilansir dari laman Suara.com menggambarkan Halimah Agustina Kamil.
Di dalam video tersebut, dia menambahkan beberapa potret Halimah bersama keluarga Cendana.
“Mantu kesayangan Pak Harto, cantiknya enggak ada obat,” tambah akun Tiktok tersebut.
Kandasnya Pernikahan Mantan Menantu Soeharto
Pernikahan Halimah Agustina Kamil dengan Bambang Trihatmodjo yang merupakan putra dari Presiden Soeharto, berlangsung pada tahun 1981.
Mereka telah dikaruniai tiga orang anak yaitu Gendis Siti Hatmanti, Panji Adhikumoro, dan Bambang Aditya.
Namun, di tahun 2007, kisah pernikahan menantu Soeharto dengan putra Cendana itu harus berakhir.
Di saat itu, kandasnya pernikahan Halimah dan Bambang disebut-sebut akibat perselingkuhan sang suami.
Menurut informasi, Bambang Trihatmodjo diam-diam menikah siri dengan penyanyi Mayangsari, keduanya juga dikaruniai anak.
Akun @_irish2012 juga menuliskan, bagaimana perjuangan mantan menantu Soeharto itu demi mempertahankan keutuhan rumah tangganya.
“Halimah mengajukan banding agar permohonan cerai suaminya ditolak. Bahkan, sampai mau menggugat UU pernikahan,” tulisnya.
Perjuangan Mantan Menantu Soeharto Menuai Komentar Warganet
Sontak, unggahan video tersebut menuai komentar yang beragam dari warganet.
“Kisahnya mengharukan pada masanya, seorang suami tega meninggalkannya hanya karena perempuan lain,” komentar salah seorang warganet.
Unggahan video mengenai kisah cinta Halimah Agustina dan Bambang Trihatmodjo itu juga memancing komentar lain dari warganet.
“Masih ingat Gendis dan Panji menabrak pagar rumah mbak itu, sangking sakit hati mereka lihat ibunya diselingkuhi,” ujar warganet lainnya.
Nah, itulah kisah cinta mantan menantu Soeharto yang kerap disebut sebagai cerita nyata dari serial Layangan Putus.
Baca juga cerita kelam penembakan misterius di era Orde Baru pimpinan Presiden Soeharto, hanya di artikel.rumah123.com.
Kalau kamu ingin cari rumah impian, yuk telusuri rekomendasi terbaiknya di Rumah123.com.