OK
KPR
Panduan

Keutamaan Surat Al Waqiah yang Bisa Kamu Dapatkan, Benarkah Akan Dijauhkan dari Kefakiran?

19 Juli 2022 · 3 min read Author: Adhitya Putra

keutamaan surat al waqiah

(Foto: istock)

Ada banyak keutamaan surat Al Waqiah yang bisa kamu dapatkan bila membacanya secara rutin. Simak penjelasan lengkapnya dalam artikel ini.

Membaca Al Quran, kemudian memahami, merenungkan dan menghafalkan akan mendatangkan manfaat luar biasa untuk kehidupan seorang muslim.

Melansir dari laman Rumaysho.com, dari Abu Umamah Al Bahiliy, Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa salam bersabda:

“Bacalah Al Quran karena akan datang pada hari kiamat nanti sebagai syafi’ (pemberi syafa’at) bagi yang membacanya”- HR. Muslim no 1910.

Menilik Surat Al Waqiah

Setiap surat dalam Al Quran memiliki keutamaan, begitu pula dengan surat Al-Waqiah.

Surah Waqiah yang berarti hari kiamat, merupakan surat ke-56 dalam Al Quran, serta berisikan 96 ayat.

Adapun kandungan isi surat ini menceritakan tentang bagaimana hari kiamat terjadi.

Selain itu, dalam surat tersebut juga diterangkan tentang penciptaan manusia, api, dan segala jenis tumbuhan.

Di dalam Waqiah juga menerangkan kekuasaan Allah Ta’ala, lainnya yakni tentang adanya hari kebangkitan.

Banyak orang mengenal surat Waqiah pembuka pintu rezeki. Maka, tidaklah mengherankan bila surat ini banyak dibaca umat muslim.

Hal ini sebagaimana dijelaskan dalam buku Amalan-amalan Pembuka Pintu Rezeki oleh Nasrudin Abdulrohim (2017:24) penerbit Qultummedia.

Nah, mau tahu keutamaan membaca surat Al Waqiah lainnya? Yuk, mari kita simak bersama.

Keutamaan Surat Al Waqiah yang Bisa Kamu Dapatkan

salah seorang muslim ingin mendapatkan keutamaan surat al waqiah-istock

(Gambar: istock)

1. Dijauhkan dari Kefakiran

Manfaat membaca surat Al Waqiah yang pertama bisa kamu dapatkan adalah akan dijauhkan dari kefakiran.

Bila seorang muslim merutinkan untuk membaca Surat Al Waqiah sebanyak satu kali setiap malam, maka ia akan mendapatkan pahala yang sangat besar.

2. Meringankan Sakit

Kamu juga akan mendapatkan manfaat surat Al Waqiah, ketika sedang sakit. Insya Allah akan dipermudah untuk kesembuhan dan penyakitnya juga diringankan.

3. Mendapatkan Ketenangan Jiwa

Manfaat surah Al Waqiah lainnya yakni mendatangkan ketenangan jiwa dan raga bagi siapa pun yang membacanya.

4. Mendapatkan Syafaat pada Hari Kiamat

Seperti telah disebutkan di atas, membaca Al Quran, termasuk surat Al Waqiah dan mengamalkannya akan mendapatkan syafaat atau perlindungan pada hari kiamat kelak.

Doa Setelah Membaca Surat Al Waqiah

doa-keutamaan-surat-al-waqiah-istock

(Sumber: istock)

Setelah membaca surat tersebut, umat muslim dianjurkan untuk mengamalkan doa surat Al Waqiah.

Menukil dari buku Aku Yakin Menjadi Kaya oleh Kholidin, S.Pd.I (58) penerbit Syntax Computama.

Beliau menerangkan tentang doa setelah baca surat Al Waqiah, sebagai berikut.

“Allahhumma inni as aluka bihaqqi suuratil waaqi’ah wa asroorihaa antu yassiroli rizki kamaa yusarritahu li katsiirin bi kholqika yaa allah yaa robbal ‘aalamiin.”

Artinya:

“Ya Allah, sesungguhnya aku memohon kepada-Mu dengan kebenaran surat Waqi’ah dan rahasia-rahasianya.

Agar Engkau berkenan memudahkan rezekiku sebagaimana Engkau memudahkannya untuk kebanyakan makhluk-Mu, ya Allah, ya robbal ‘alamin.”

Nah, itulah berbagai manfaat dan keutamaan surat Al Waqiah yang bisa didapatkan, bila rutin membacanya.

Baca juga keutamaan dzikir pagi petang sesuai sunnah, yang memiliki manfaat selaiknya sebuah baju besi, hanya di artikel.rumah123.com.

Kalau kamu sedang cari rumah idaman, yuk telusuri beragam rekomendasi terbaiknya di Rumah123.com.


Tag: ,


Adhitya Putra
Seorang jurnalis Rumah123.com yang sedang menekuni peran sebagai penulis konten.
Selengkapnya

IKLAN

Tutup iklan
×

SCROLL UNTUK TERUS MEMBACA