Kamu Tipikal Orang Glamor? Pilih Saja Desain Rumah Klasik
Kolom-kolom yang besar, tiang yang besar, lampu gantung yang besar, hingga material marmer yang digunakan pada sejumlah bagian rumah.
Nah, apa yang kamu teringat soal ini? Kastil bangsawan Eropa pada abad pertengahan tentunya. Ini salah satu desain interior yang sering dipakai oleh orang yang menyukai hal yang megah.
Baca juga: Atasi Minimnya Cahaya Alami di Rumah dengan Skylight, Mau Coba?
Kamu juga bisa menerapkannya di rumah. Desain interior klasik ini memang cocok untuk kamu yang berkarakter elegan, glamor, dan romantis.
Selain, ciri-ciri yang telah disebutkan tadi, desain klasik juga memiliki ciri khas berupa detil dan ornamen-ornamen. Warna emas menjadi warna yang paling menonjol.
Baca juga: Partisi dari Kaca? Wah, Bisa Jadi Alternatif Pemisahan Ruangan Lho
Desain ini sudah tentu terkesan megah. Bayangkan saja kalau kamar tidur bergaya kolonial klasik maka tipe ranjang yang digunakan biasanya ranjang yang memiliki empat tiang atau malah yang memasang kanopi di atasnya.
Tetapi sebelum kamu menerapkannya di rumah, kamu harus melihat apakah rumah kamu cukup luas dan besar.
Baca juga: Mau Punya Ruang Baca? Manfaatkan Saja Sudut Rumah
Rumah bergaya klasik memiliki tiang besar dan kokoh bayangkan kalau rumah kamu sempit dan ukuran langit-langit kurang tinggi.
Begitu juga dengan lampu gantung besar yang digantung di beberapa ruang, nah kamu ingin mengaplikasikannya di rumah, tetapi plafon rumah kamu malah tidak terlalu tinggi.
Baca juga: Wow, Betapa Cantiknya Lemari Buku Bercat Putih
Kalau kamu ingin mengambil desain interior klasik ini, tetapi rumah kamu kurang mendukung tentunya jangan nekat agar tidak terkesan tidak memaksa.