10 Jenis Baut dan Kegunaannya, Kamu Wajib Tahu!
Ada beberapa jenis baut yang bisa digunakan untuk keperluan konstruksi maupun industri otomotif. Simak pembahasannya dalam artikel ini!
Kehadiran baut dalam konstruksi bangunan sangat penting. Pasalnya, baut dapat digunakan untuk memperkuat sebuah struktur.
Jika dilihat dari pengertiannya, baut adalah bentuk pengikat mekanis yang biasanya digunakan untuk menghubungkan dua bagian atau lebih.
Baut terdiri dari kepala dan badan silinder, serta terdapat ulir (alur yang melilit pada sebuah batang poros) di bagian atas hingga ujung bawahnya.
Benda yang satu ini memiliki karakteristik mudah dipasang maupun dilepas, sehingga proses pengerjaannya pun akan sangat mudah.
Namun demikian, tidak semua baut bisa digunakan pada semua jenis barang maupun konstruksi bangunan.
Agar tidak salah dalam penggunaannya, kenali lebih dalam mengenai jenis-jenis baut melalui penjelasan berikut, yuk!
Mengenal Jenis Baut dan Kegunaannya
Tak hanya bisa digunakan untuk otomotif saja, baut juga sangat dibutuhkan untuk memasang peralatan rumah tangga yang ada di rumah.
Dilansir dari berbagai sumber, berikut jenis-jenis baut yang perlu dikenali.
1. Baut Jangkar
Baut jangkar adalah baut yang biasanya digunakan untuk menyambungkan komponen ke pelat lantai beton atau pondasi tuang.
Pemasangan baut jangkar biasanya dilakukan saat proses pengecoran struktur beton maupun pengeboran.
2. Baut Arbor
Khusus perkakas listrik, seperti halnya gergaji listrik biasanya menggunakan baut jenis arbor.
Alasannya, baut arbor memiliki kemampuan untuk menahan bilah pada tempatnya dengan baik.
Memasang baut arbor tidak sulit, karena umumnya baut arbor sudah dirakit ketika berada di pasaran.
3. Baut Kereta
Apakah Property People pernah melihat baut yang digunakan untuk mengikat logam ke logam? Jika iya, baut tersebut dikenal sebagai baut kereta.
Jenis baut ini memiliki kemampuan untuk mengunci sendiri, sehingga dapat dipasang dengan hanya menggunakan satu alat dari satu sisi.
Selain digunakan pada logam, baut kereta juga bisa digunakan pada kayu polos.
4. Baut Hexagonal
Sesuai dengan namanya, baut hexagonal memiliki kepala yang berbentuk segi enam. Dalam penggunaannya, baut hexagonal memerlukan mur.
Jenis baut ini banyak digunakan dalam konstruksi hingga industri otomotif.
5. Baut Kepala Bulat
Baut kepala bulat (round head) seringkali digunakan pada sambungan kayu.
Baut ini memiliki kemampuan untuk menahan kayu dengan baik, membuat sekrup tetap berada pada tempatnya.
6. Baut Pentagon
Baut pentagon memiliki kepala berbentuk segi lima dan sering digunakan untuk menutup lubang selokan.
Keunggulan baut pentagon yakni memiliki ketahanan yang kuat dan tidak mudah untuk melepaskannya pada sebuah struktur.
7. Baut U
Memiliki bentuk seperti huruf U dan terdiri dari dua ulir di masing-masing ujung baut.
Kebanyakan baut U memiliki bentuk setengah lingkaran, tetapi terdapat juga baut jenis ini yang berbentuk persegi.
Baut U bisa digunakan untuk berbagai kebutuhan, mulai dari pemasangan pipa hingga penggunaan pada poros penggerak dalam bidang otomotif.
Selain itu, baut ini juga bisa digunakan untuk memasang struktur pada sistem pembuangan.
8. Baut Mesin
Baut mesin memiliki bentuk yang mirip dengan baut hexagonal, tetapi yang membedakannya adalah baut mesin tidak memiliki permukaan penyangga di bagian bawah kepalanya.
Baut ini digunakan untuk menyambungkan dua material menjadi satu, khususnya untuk merancang mesin maupun alat berat.
9. Baut Shoulder
Baut shoulder adalah jenis baut yang memiliki diameter kepala bawahnya lebih besar dan semakin ke bawah ukurannya semakin mengecil.
Baut shoulder memungkinkan pemasangan struktur menjadi lebih kuat tanpa menjepit bagian struktur lain.
10. Baut Ujung Ganda
Baut ujung ganda adalah jenis baut yang memiliki uliran di kedua bagian ujungnya.
Biasanya, baut ujung ganda digunakan untuk sambungan pipa.
Baut ujung ganda memiliki panjang yang sama di masing-masing bagiannya.
***
Itulah informasi lengkap mengenai jenis baut dan kegunaannya.
Semoga artikel ini bermanfaat ya, Property People!
Temukan informasi lain seputar bahan bangunan hingga kabar properti hanya di Artikel Rumah123.com.
Ikuti terus akun Google News kami untuk mendapatkan berita terupdate, ya!
Sedang mencari hunian dengan lokasi strategis seperti di Urban Signature?
Cari tahu informasi lengkapnya di Rumah123.com dan dapatkan berbagai kemudahan untuk mewujudkan hunian impian karena kami selalu #AdaBuatKamu!