5 Rekomendasi Face Mist Terbaik Tahun 2024, Beri Kelembapan Instan!
Face mist jadi salah satu produk yang wajib kamu miliki apabila ingin menjaga kelembapan kulit wajah. Bagi kami yang berencana menambahkan face mist dalam rangkaian skincare, inilah rekomendasi face mist terbaik.
Ada banyak jenis skincare yang berfungsi melembapkan kulit, mulai dari moisturizer atau pelembap yang memang diformulasikan khusus untuk melembapkan kulit hingga face mist.
Apakah kamu belum familiar dengan produk face mist?
Face mist adalah produk spray yang berfungsi menghidrasi kulit wajah, khususnya tipe kulit kering.
Nah, kalau kamu ingin mendapatkan kulit yang lebih lembap, berikut ini rekomendasi face mist terbaik yang bisa kamu pilih!
Rekomendasi Face Mist Terbaik 2024
1. Wardah Lightening Face Mist
Kelebihan
- Serbaguna
- Efektif melembapkan
- Mencerahkan dan meratakan warna kulit
- Melindungi dari blue light
- Membuat make up tahan lama dan tidak mudah luntur
- Ringan dan tidak lengket
- Cocok untuk semua jenis kulit
Kekurangan
- Mengandung Parfum
Wardah Lightening Face Mist adalah salah satu face mist terbaik di pasaran yang serbaguna karena bersifat 3-in-1, yakni bisa digunakan sebagai primer, setting spray, dan refreshing mist.
Produk ini diformulasikan dengan advanced niacinamide untuk membantu mencerahkan dan melindungi kulit dari efek negatif blue light sekaligus mencerahkan kulit.
Selain itu, formulanya mengandung glycerin dan aloe vera yang efektif menghidrasi kulit.
Apabila difungsikan sebagai setting spray, produk ini dapat membantu membuat make up tahan lama dan tidak mudah luntur.
Wardah Lightening Face Mist aman digunakan untuk semua jenis kulit, termasuk kulit sensitif karena bebas alkohol.
- Kisaran harga: Rp29.500 (60 ml)
2. BASE All Day Quick Comfort Face Mist
Kelebihan
- Menyegarkan dan menghidrasi
- Meredakan kemerahan dan iritasi
- Membantu melawan jerawat
- Memberikan efek antibakteri
- Tahan lama
- Formula vegan dan bebas alkohol
- Cocok untuk semua jenis kulit
Kekurangan
- –
BASE All Day Quick Comfort Face Mist adalah face mist multifungsi dengan formula antibakteri yang praktis untuk melawan jerawat dan iritasi.
Face mist terbaik dari brand lokal ini mengunggulkan formula vegan yang terbuat dari bahan-bahan alami seperti cica, heart leaf extract, allantoin, dan aloe barbadensis leaf water.
Bahan-bahan tersebut dapat menenangkan kulit dan memberikan kelembaban yang lebih tahan lama.
BASE All Day Quick Comfort Face Mist aman digunakan untuk semua jenis kulit, sebab formulanya bebas alkohol dan parfum.
- Kisaran harga: Rp98.000 (100 ml)
3. Scarlett Whitening C-Power Face Mist
Kelebihan
- Melembapkan kulit wajah
- Mencerahkan kulit
- Menyamarkan bintik hitam pada wajah
- Merawat keremajaan kulit
- Menyegarkan kulit wajah
- Menyerap minyak berlebih
- Membantu penyerapan produk skincare lainnya
Kekurangan
- Kurang melembapkan
- Tidak direkomendasikan untuk kulit sensitif
Scarlett Whitening C-Power Face Mist layak dipertimbangkan apabila kamu mencari face mist terbaik yang mampu melindungi kulit dari sinar matahari.
Face mist ini memiliki formula yang menarik, yakni tetrahexyldecyl ascorbate (vitamin C 50x lebih kuat dari asam askorbat standar), sodium hyaluronate yang fungsinya serupa dengan HA, mugwort, black ginseng water, orange oil, dan lemon extract.
Namun, dengan kandungan vitamin C-nya yang kuat, produk ini tidak direkomendasikan bagi kulit sensitif maupun acne prone.
- Kisaran harga: Rp75.000 (100 ml)
4. Studio Tropik Rescue RX
Kelebihan
- Membunuh bakteri penyebab jerawat
- Memperkuat skin barrier
- Menenangkan kulit
- Aman untuk semua jenis kulit
- Harga terjangkau
Kekurangan
- Semprotannya kurang halus
Studio Tropik Rescue RX Antibacterial Face Mist adalah face mist dengan formula antibakteri yang diformulasikan untuk melawan jerawat dan iritasi pada kulit.
Face mist ini mengandung IPMP yang dapat melindungi kulit dengan membunuh tujuh jenis bakteri yang sering kita temui sehari-hari.
Selain itu, Rescue RX juga mengandung provitamin D3 dan bisabolol untuk membantu memperkuat fungsi skin barrier dan menenangkan iritasi pada kulit.
Studio Tropik Rescue RX cocok untuk semua jenis kulit karena formulanya yang bebas alkohol dan parfum.
- Kisaran harga: Rp99.000 (150 ml)
5. Timur Tengah Facemist Safron
Kelebihan
- Menyegarkan dan menghidrasi
- Mencerahkan kulit
- Melembakan kulit
- Mencegah penuaan dini
- Melindungi kulit dari paparan sinar matahari
- Lembut dan cepat meresap
Kekurangan
- –
Tertarik dengan face mist yang mengandung saffron? Timur Tengah Facemist Safron layak dipertimbangkan.
Face mist saffron ini mengandung ekstrak saffron, salmon DNA 10%, dan arisamea extract 2%.
Formulanya dapat membantu menyegarkan, mencerahkan, dan melembapkan kulit dengan baik.
Selain itu, produk ini juga melindungi kulit dari paparan sinar matahari dan mencegah penuaan dini.
- Kisaran harga: Rp112.500 (100 ml)
***
Mana produk face mist terbaik yang sesuai dengan kulitmu?
Simak artikel informatif lainnya di artikel.rumah123.com dan Google News.
Dapatkan rekomendasi hunian terbaik di Rumah123 karena #SemuaAdaDisini.
Kalau punya pertanyaan soal properti, kunjungi Teras123 untuk ngobrolin properti!