Dapur Selalu Bersih, Makanan pun Jadi Sehat
Kamu pasti pengen dong kalau kamu dan keluarga selalu sehat. Nah, hal-hal di bawah perlu kamu perhatikan agar kamu sekeluarga sehat lewat menjaga kebersihan dapur.
Pas kamu memasak, bakteri yang ada dalam bahan makanan akan mati karena suhu panas saat proses masak. Tetapi mesti diingat setelah matang bakteri bisa balik lagi kalau kamu nggak bisa menyimpan makanan dengan baik dan benar.
Nah, biasanya kamu suka menyimpan makanan dalam wadah tertutup dalam kulkas. Meski kedap udara, tetapi banyak hal yang kamu perhatikan agar makanan yang tersimpan bisa bebas bakteri.
Biasakan Cuci Tangan
Kamu harus membiasakan diri untuk cuci tangan sebelum dan sesudah mengolah makanan. Kalau tangan kamu bersih, setidaknya ada upaya pencegahan pencemaran makanan dari bakteri.
Rajin Bersihkan Kulkas secara Teratur
Lemari es atau kulkas biasanya jadi tempat penyimpanan makanan. Kalau kulkas kamu bersih tentunya makanan aman dari bakteri.
Jangan Pernah Memasukkan Makanan Panas ke Kulkas
Selesai memasak, jangan pernah langsung memasukkan makanan yang masih panas ke dalam lemari es. Selain merusak kulkas, makanan ini bisa menjadi tempat berkembangnya bakteri. Kamu harus menunggu makanan itu menjadi dingin, memasukkannya ke wadah rapat dan baru ditaruh di kulkas.
Baca juga: Jadikan Dapur Idaman yang Bebas Minyak
Jangan Pernah Memanaskan Makanan Berkali-kali
Ada makanan yang enak disantap saat hangat atau panas. Tetapi ingat ya kalau kamu nggak boleh memanaskan hidangan lebih dari sekali lantaran hal itu membuat makanan tidak sehat lagi.
Bahan Makanan Dingin Harus Selalu Dingin
Ingat ya kalau ada sederetan bahan makanan yang perlu dimasukkan ke dalam lemari es untuk menjaga kesegarannya seperti produk susu, makanan beku, dan lainnya. Kalau kamu baru membelinya, jangan lupa segera masukkan ke dalam lemari es agar tetap segar.
Selalu Cuci Permukaan Kaleng pada Makanan Kaleng
Kalau kamu membeli makanan atau minuman dalam kaleng, ingat selalu untuk mencuci bagian luar kaleng lebih dulu sebelum membuka atau menyimpannya. Kamu nggak tahu kan produk itu disimpan di mana sebelumnya. Supaya kamu terhindar dari bakteri, ingat selalu untuk membersihkannya.
Selalu Memisahkan Daging Mentah
Kalau kamu pengen menyimpan daging mentah ke dalam lemari es, selalu ingat untuk menempatkannya dalam wadah tertutup dan baru diletakkan dalam freezer. Mesti diingat lho kalau ini dilakukan untuk mencegah bakteri.