5 Contoh Motivation Letter Beasiswa Bank Indonesia, LPDP, dan Lainnya Terbaru 2024
Jangan asal-asalan membuat motivation letter beasiswa karena hal tersebut sangat penting dalam pengajuan beasiswa. Kalau masih bingung, simak contoh motivation letter beasiswa yang baik dan benar dari berbagai praktisi.
Menurut Buku Pintar Beasiswa oleh Erny Murniasih, dalam motivation letter, kamu harus menjelaskan pencapaian terbaik yang memiliki pengaruh sangat besar terhadap kehidupan kamu selanjutnya.
Surat yang satu ini dinilai berperan sangat vital dalam pengajuan beasiswa, baik beasiswa dalam negeri maupun beasiswa luar negri.
Hanya saja, tak sedikit yang kebingungan bagaimana cara membuat surat motivasi beasiswa, terutama bagi pemula.
Padahal, menulis motivation letter rupanya sangat sederhana karena hanya perlu menunjukkan bahwa kamu adalah sosok yang mampu dan pantas mendapatkan beasiswa berdasarkan kekuatan dan potensi yang dimiliki.
Selengkapnya, simak penjelasan di bawah ini, ya!
Apa Itu Motivation Letter Beasiswa?
Dalam Buku Pintar Beasiswa, motivation letter beasiswa adalah esai singkat yang menceritakan siapa diri kamu, latar belakang pendidikan, tujuan hidup kamu, dan harapan apa yang kamu inginkan dalam melanjutkan studi.
Surat motivasi beasiswa merupakan salah satu dokumen pendukung yang sangat membantu dalam pengajuan aplikasi beasiswa.
Hal ini mengingat ada ratusan hingga ribuan orang yang memiliki kualifikasi mengajukan lamaran untuk aplikasi beasiswa.
Alhasil, surat motivasi paling menonjol berpotensi dilirik oleh institusi atau lembaga.
Menurut buku Saatnya Berburu Beasiswa! oleh Enung Nurhayati, motivation letter harus dibuat semenarik mungkin karena sebagai media untuk menawarkan diri.
Dalam motivatian letter, kamu harus bisa menjelaskan alasan apa yang memotivasi untuk mencari dan mendapatkan beasiswa tersebut.
Jika sudah paham, berikut adalah contoh motivation letter beasiswa lengkap mulai dari contoh motivation letter beasiswa BI, beasiswa LPDP, dan lainnya yang bisa kamu jadikan referensi.
5 Contoh Motivation Letter Beasiswa
1. Motivation Letter Beasiswa
Menurut Budi Waluyo, salah satu awardee yang berkuliah di luar negeri, dalam akun YouTube pribadinya yang berjudul How to Write a Motivation Letter for Scholarship (5 Secrets), berikut adalah cara membuat motivation letter beasiswa:
Subject: Aplikasi Beasiswa (nama program/beasiswa)
Kepada Yth.,
Saya, (nama kamu), sangat bersemangat untuk mengajukan diri sebagai calon penerima beasiswa (nama program/beasiswa]. Melalui surat motivasi ini, saya ingin menjelaskan alasan saya mengajukan diri serta memberikan gambaran mengenai tujuan dan pencapaian yang saya harapkan dari beasiswa ini.
Tujuan yang Spesifik
Saya memiliki tujuan yang sangat spesifik dalam mengajukan beasiswa ini. Saya bermaksud untuk (sebutkan tujuan secara spesifik, contoh: mengembangkan karier akademik dalam bidang tertentu, atau memberikan kontribusi signifikan di bidang yang diinginkan).
Alasan Layak Mendapatkan Beasiswa
Saya yakin bahwa saya adalah kandidat yang layak untuk mendapatkan beasiswa ini. (Jelaskan mengapa kamu layak, misalnya: saya memiliki pengalaman kerja yang relevan dalam bidang kerja …… atau organisasi ……., dan pemahaman mendalam terhadap ……. yang dapat saya bawa ke dalam program ini).
Pengalaman Kerja yang Relevan
Pengalaman kerja saya, terutama dalam (sebutkan pengalaman kerja yang relevan), telah memberikan wawasan dan keterampilan yang mendalam dalam (sebutkan relevansi dengan program/studi). Hal tersebut akan menjadi aset berharga dalam mengikuti program ini.
Penggunaan Kata Kunci yang Relevan
Saya memahami bahwa beasiswa (nama beasiswa) sangat kompetitif, dan saya telah memastikan bahwa surat motivasi ini (jelaskan kata kunci yang relevan dengan nama program/beasiswa. Contoh kata kunci: untuk jurusan History of Arts, coba pakai kata kunci yang terkait dengan sejarah/perkembangan terkini. Misal: contemporary arts, contemporary paintings, contemporary dancing, dan lainnya).
Pencapaian yang Relevan
Saya ingin menyoroti pencapaian-pencapaian saya yang relevan, seperti (sebutkan salah satu atau dua pencapaian yang relevan). Meskipun mungkin bukan yang terbaik, saya yakin bahwa kesuksesan ini menunjukkan keseriusan saya dan keterlibatan dalam (sebutkan bidang atau aktivitas yang relevan).
Saya sangat menghargai kesempatan ini untuk dapat berkontribusi dan belajar di bawah bimbingan yang sangat berharga di (nama program/beasiswa). Saya yakin bahwa dengan dukungan ini, saya dapat mencapai tujuan saya dan memberikan kontribusi positif terhadap (sebutkan kontribusi yang diharapkan).
Terima kasih atas perhatiannya. Saya sangat berharap dapat berpartisipasi dalam seleksi ini dan memberikan kontribusi yang terbaik.
Hormat saya,
(nama kamu)
2. Contoh Motivation Letter Beasiswa Luar Negeri
Subject: Surat Motivasi untuk Beasiswa Program Master Cybersecurity di Deakin University, Australia
Kepada Yth.,
Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi Republik Indonesia
Dengan hormat,
Saya, Jajang Rachmat, ingin menyampaikan surat motivasi ini sebagai bentuk keseriusan dan keinginan saya untuk mengikuti Program Master Cybersecurity di Universitas Deakin, Australia, dengan harapan memperoleh dukungan beasiswa dari Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi Republik Indonesia.
Sejak awal kuliah, saya telah menyadari pentingnya peran keamanan cyber di Tanah Air kita. Dengan keyakinan ini, saya berusaha untuk terus menggali pengetahuan dalam bidang ilmu komputer dan cyber security dengan tujuan memberikan kontribusi positif terhadap keamanan negara Indonesia di dunia maya.
Pengalaman saya dalam berbagai organisasi seperti AIESEC dan Model United Nations telah memberikan wawasan tambahan dan pemahaman yang mendalam tentang aspek-aspek kritis dalam bidang komputer dan cyber security. Saya percaya, pengetahuan bukan hanya sebatas teori, oleh karena itu, saya aktif terlibat dalam International Collegiate Programming Contest (ICPC) regional Jakarta tahun 2023, di mana saya berhasil mengimplementasikan pengetahuan saya.
Selain itu, saat ini, saya juga memberikan pendidikan kepada masyarakat di kota-kota besar Jawa Barat tentang penggunaan internet dan komputer. Tujuannya adalah agar masyarakat memahami pentingnya menjaga keamanan data pribadi dan keluarga di internet serta cara melakukannya.
Dengan keinginan kuat untuk terus berkontribusi pada keamanan negara Indonesia, saya bermaksud untuk memperdalam pengetahuan saya melalui Program Master Cybersecurity di Universitas Deakin, Australia. Saya yakin bahwa program ini akan memberikan wawasan dan keterampilan yang lebih mendalam dalam menghadapi tantangan keamanan cyber yang semakin kompleks.
Jika berkesempatan mendapatkan beasiswa ini, saya berkomitmen untuk menggunakan dana tersebut tidak hanya untuk kepentingan pribadi, tetapi juga untuk memberikan pelatihan dan pendidikan kepada masyarakat Indonesia. Saya percaya bahwa dengan peningkatan pemahaman keamanan cyber di masyarakat, kita dapat bersama-sama menciptakan lingkungan internet yang lebih aman.
Dengan demikian, saya berharap Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi Republik Indonesia dapat mempertimbangkan dan memberikan dukungan beasiswa kepada saya untuk mengikuti Program Master Cybersecurity di Universitas Deakin, Australia.
Atas perhatian dan kesempatan ini, saya mengucapkan terima kasih. Saya berharap dapat memberikan kontribusi positif bagi bangsa dan negara Indonesia melalui pengetahuan dan keterampilan yang saya peroleh dari program ini.
Hormat saya,
Jajang Rachmat
3. Motivation Letter Beasiswa Bank Indonesia
Subject: Permohonan Beasiswa Bank Indonesia
Yth. Panitia pelaksana seleksi penerimaan Beasiswa Bank Indonesia (BI),
Salam sejahtera,
Perkenalkan, nama saya …………, saya adalah mahasiswa di Universitas …………, jurusan …………. Saya menulis surat motivasi ini dengan penuh antusias dan minat besar untuk mendaftar beasiswa Bank Indonesia.
Setelah memahami kriteria umum penerima Beasiswa Bank Indonesia untuk Jurusan ………… di Universitas …………, saya yakin bahwa saya memiliki kualifikasi yang pantas untuk mendapatkannya. Saya berharap agar Allah Swt. mempermudah perjalanan saya untuk meraih beasiswa tersebut.
Saya memiliki ketertarikan khusus dalam bidang ………… karena saya melihat bahwa latar belakang pendidikan saya dapat memberikan kontribusi positif di dunia kerja dan masyarakat. Namun, untuk menyelesaikan studi, saya memerlukan dukungan dari Beasiswa Bank Indonesia sebagai penunjang biaya pendidikan.
Saya berasal dari keluarga yang memiliki keterbatasan ekonomi, sehingga biaya kuliah menjadi suatu hal yang cukup besar bagi saya. Dengan mendapatkan beasiswa ini, saya tidak hanya dapat mengurangi beban keuangan keluarga, tetapi juga dapat hidup mandiri. Saya percaya, beasiswa Bank Indonesia akan membantu saya dalam menyelesaikan studi dengan baik.
Selama kuliah di jurusan …………, saya telah mengambil berbagai mata kuliah yang memperkuat pengetahuan. Saya memiliki tekad untuk membantu masyarakat yang memiliki keterbatasan melalui pembukaan lapangan kerja, memberikan pelatihan berbisnis, serta mengembangkan produk yang dapat memberikan manfaat kepada masyarakat.
Saya mengusung prinsip bahwa sebaik-baiknya manusia adalah yang bermanfaat bagi orang lain. Dengan beasiswa Bank Indonesia, saya yakin dapat mencapai tujuan tersebut. Selain itu, pengalaman saya di berbagai organisasi, seperti menjadi bagian inti dari ………… dan anggota …………, serta pengalaman sebagai ………… dalam …………, membuktikan bahwa saya adalah individu yang pekerja keras dan dapat bekerja secara tim.
Saya percaya, pengalaman organisasi saya akan menjadi nilai tambah dalam berkontribusi pada komunitas Generasi Bank Indonesia (GenBI). Saya memiliki tekad untuk aktif berpartisipasi dalam menciptakan kesejahteraan sosial sesuai dengan tujuan negara Indonesia.
Dengan penuh keyakinan, saya berharap dapat lolos dalam seleksi ini dan mendapatkan dukungan beasiswa dari Bank Indonesia. Saya siap berkomitmen untuk memberikan yang terbaik dan aktif berkontribusi dalam kemajuan Generasi BI.
Demikian surat motivasi ini saya buat dengan penuh kesungguhan. Terima kasih atas perhatian Bapak/Ibu panitia.
Hormat saya,
…………
4. Motivation Letter Beasiswa PDF
Sumber: pmb.utu.ac.id
Tertarik dengan template surat motivasi beasiswa tersebut? Download di sini!
5. Contoh Motivation Letter Bahasa Inggris
Kalau tertarik dengan motivation letter beasiswa bahasa Inggris, kamu bisa unduh di sini!
***
Semoga ulasannya bermanfaat, Property People.
Baca informasi menarik lainnya hanya di artikel.rumah123.com.
Jangan lupa, kunjungi Teras123 untuk ngobrolin seputar properti, tips, hingga hukum.
Nah, kalau kamu sedang mencari hunian, cek pilihannya di Rumah123.com karena yang kamu butuhkan #SemuaAdaDisini.