OK
Panduan

46 Contoh Kalimat Interogatif, Pengertian dan Ciri-cirinya

03 Nopember 2024 · 4 min read Author: Maskah Alghofar

Contoh Kalimat Interogatif

Sumber: Artikel.rumah123.com

Berikut ini ulasan lengkap terkait contoh kalimat interogatif mulai dari pengertian, ciri, hingga jenisnya.

Dalam kehidupan sehari-hari kamu pasti sudah tidak asing dengan pertanyaan yang menggunakan unsur atau elemen 5W + 1H (apa, kapan, siapa, mengapa, di mana, dan bagaimana).

Ya, elemen tersebut merupakan bagian dari kalimat interogatif yang berfungsi untuk meminta jawaban mengenai sesuatu, dari seseorang pendengar (lawan bicara) atau pembaca.

Sebagaimana menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), arti kalimat interogatif adalah bentuk verba (tipe kalimat) yang digunakan untuk mengungkapkan suatu pertanyaan.

Jadi, jika kamu bertanya dan ingin mengetahui jawaban akan sesuatu hal, maka kalimat yang perlu digunakannya itu kalimat interogatif.

Adapun elemen yang terkandung dalam kalimat interogatif, yaitu:

  • Apa (What): berfungsi menanyakan barang, hal, hewan maupun tumbuhan.
  • Siapa (Who): berfungsi untuk menanyakan manusia.
  • Kenapa (Why): berfungsi untuk menanyakan sebab terjadinya suatu hal.
  • Di mana (Where): berfungsi untuk menanyakan tempat.
  • Bagaimana (How): berfungsi untuk menanyakan kejelasan suatu hal bisa terjadi.

Contoh Kalimat Interogatif

Contoh Kalimat Interogatif

Sumber : Rumah123

1. Contoh Kalimat Interogatif Apa

  • Apa kamu suka musik klasik?
  • Apakah dia sudah makan?
  • Apa saja manfaat singkong untuk kesehatan?
  • Apakah kamu sudah belajar tadi malam?
  • Buku apa sajakah yang sudah kamu baca selama ini?

2. Contoh Kalimat Interogatif Mengapa/Kenapa

  • Mengapa kamu terlambat?
  • Kenapa dia menangis tadi pagi?
  • Mengapa kamu memotong rambut sendiri?
  • Kenapa wanita itu mengikutimu sejak tadi?
  • Mengapa bocah itu bisa pingsan?

3. Contoh Kalimat Interogatif Siapa

4. Contoh Kalimat Interogatif Kapan

  • Kapan kamu berangkat sekolah?
  • Kapan kamu akan mandi?
  • Kapan kamu berangkat ke Bandung?
  • Kapan Indonesia dijajah oleh Jepang?
  • Kapan jalanan ini diaspal?

5. Contoh Kalimat Interogatif Bagaimana

  • Bagaimana cara mendaftar program beasiswa?
  • Bagaimana kronologi kejadian dompet ibu itu hilang?
  • Bagaimana cara agar lolos CPNS?
  • Bagaimana anak itu hilang?
  • Bagaimana kamu bisa bertemu dengan pasanganmu?

6. Contoh Kalimat Interogatif Dimana

  • Di manakah R.A Kartini lahir?
  • Di manakah pasar terdekat?
  • Di manakah kamu lahir?
  • Di mana kamu dibesarkan?
  • Jaket baru kamu itu beli di mana?

7. Contoh Kalimat Interogatif Untuk Apa (tujuan)

  • Untuk apa kegiatan tersebut dilaksanakan?
  • Untuk apa kamu rajin menabung?
  • Untuk apa kita mengeluarkan zakat?
  • Untuk apa mandi setiap hari?
  • Untuk apa cuci tangan sebelum makan?

8. Contoh Kalimat Interogatif Berapa

  • Berapakah harga buah mangga 1 kg?
  • Berapa ya harga smartphone terbaru itu?
  • Berapa banyak peserta yang mengikuti lomba berenang?
  • Berapa banyak warga yang datang ke kelurahan?
  • Berapa banyak uang yang sudah kamu keluarkan untuk perawatan wajah?

Ciri Kalimat Interogatif

Adapun sejumlah ciri-ciri kalimat interogatif antara lain:

  • Kalimat berisi pertanyaan
  • Awal kalimatnya ditandai kata 5W + 1H
  • Tanggapan berupa suatu jawaban
  • Secara tulisan, akan diakhiri dengan tanda tanya (?)
  • Umumnya diikuti tambahan kah, setelah kata tanya. Contoh: siapakah, apakah, dimanakah, dan lain-lain
  • Memiliki intonasi naik dan menurun pada bagian akhir kalimat.

Jenis Kalimat Interogatif

1. Kalimat Tanya Total

Kalimat tanya total, juga dikenal sebagai kalimat tanya umum, adalah jenis kalimat interogatif yang meminta informasi atau konfirmasi mengenai keseluruhan dari suatu hal.

Dalam contoh kalimat ini, pertanyaan diajukan dengan maksud untuk memperoleh pengetahuan yang lebih luas atau menyeluruh tentang topik yang dibahas.

Biasanya, kalimat tanya total diakhiri dengan tanda tanya.

Contoh Kalimat Tanya Total:

  • “Apa kamu suka musik klasik?”
  • “Apakah dia sudah makan?”
  • “Apakah kamu pernah mengunjungi Paris?”

2. Kalimat Tanya Parsial

Kalimat tanya parsial, juga dikenal sebagai kalimat tanya terbagi, adalah jenis kalimat interogatif yang hanya meminta informasi tentang bagian tertentu dari suatu topik atau hal.

Dalam contoh kalimat ini, pertanyaan diajukan dengan fokus pada satu aspek atau detail, bukan keseluruhan topik.

Kalimat tanya parsial juga diakhiri dengan tanda tanya.

Contoh Kalimat Tanya Parsial:

  • “Di mana kamu belajar bahasa Jepang?”
  • “Berapa umur anakmu?”
  • “Bagaimana kamu merasa tentang film tersebut?”

***

 



Maskah Alghofar

Content Writer

Maskah adalah seorang content writer di 99 Group sejak tahun 2022. Lulusan Penerbitan PoliMedia Jakarta ini mengawali karir sebagai jurnalis online. Kini, Maskah rutin menulis tentang properti, gaya hidup, pendidikan, dan kesehatan.
Selengkapnya

IKLAN

Tutup iklan
×

SCROLL UNTUK TERUS MEMBACA