OK
Panduan

Potret Rumah Demian Aditya Bernuansa Klasik dengan Perabot Serba Hitam. Berhantu Enggak, ya?

08 September 2022 · 2 min read Author: Maskah Alghofar

rumah demian aditya

Terkenal dengan outfit serba hitam, rupanya rumah Demian Aditya juga berisikan perabot serba hitam. Penasaran bagaiamana penampakannya? Hmmh.. kira-kira ada penampakannya di dalam enggak, ya?

Demian Aditya merupakan seorang pesulap terkenal yang memulai karir sulapnya secara otodidak.

Meski mengawali karirnya sebagai kontestan Abang dan None pada tahun 2002, Demian sukses menjadi pesulap.

Sebagai ilusionis, Suami Sara Wijayanto ini terkenal sering melakukan aksi yang ekstrem dan menantang maut.

Dia pun semakin sukses dan memiliki hunian mewah nan klasik dengan interior serba hitam.

Hal itu bisa terlihat dari berbagai perabot rumah tangganya di ruang tamu dan ruangan lainnya yang dominan hitam.

Penasaran bagaimana penampakan hunian dari Demian? Intip potretnya berikut.

Potret Rumah Demian Aditya

1. Halaman Depan Rumah Minimalis

halaman depan rumah demian aditya

Sumber: YouTube/Ricis Official

Bagian depan rumah Demian terlihat minimalis dengan adanya taman kecil depan rumah.

Ada rumput dan tanaman hias yang menambah kesejukan hunian pesulap terkenal ini.

Lalu, ada bagian teras dengan kursi dan meja kaca untuk sekadar bersantai atau menerima tamu.

2. Ruang Tamu Demian Aditya dengan Piano

ruang tamu demian aditya

Sumber: YouTube/Ricis Official

Masuk ke bagian dalam rumah, kamu akan melihat ruang tamu klasik yang menarik perhatian.

Pasalnya, ada alat musik piano yang biasa digunakan Demian dan istrinya, Sarah Wijayanto saat bersantai.

Pada ruangan ini kamu bisa melihat cat dinding berwarna putih dengan perabot rumah dominan hitam.

3. Ruang Kerja Penuh Alat Syuting

ruang kerja pesulap

Sumber: YouTube/Ricis Official

Pindah ke bagian lain ada ruang kerja yang disebut Demian sebagai ruangan rahasianya.

Pada ruangan ini, ada sejumlah alat kerja mulai dari perangkap komputer, lighting syuting, dan penghargaannya yang dijadikan hiasan dinding.

Ada karpet lantai juga yang digunakan Demian sebagai pemanis ruangan dengan warna gelap.

4. Dinding dengan Kaca Besar 

ruang kerja demian

Sumber: YouTube/Ricis Official

Menariknya pada bagian lain ruang kerja, Demian Aditya juga memasang sebuah kaca besar seluas dindingnya.

Kaca tersebut bisa dijadikan properti syuting, papan meeting, hingga memperluas ruangan.

Dalam ruangan ini juga terlihat hampir semua perabotan yang digunakan memiliki warna hitam.

***

Itulah potret rumah Demian Aditya yang klasik dengan perabot serba hitam.

Bagaimana nih menurut kamu?

Temukan artikel menarik lainnya hanya di artikel.rumah123.com.

Sedang mencari hunian di sekitar Lebak? Citra Maja Raya mungkin bisa jadi pilihan menarik lainnya, lo.

Dapatkan kemudahan untuk memenuhi kebutuhan properti, karena Rumah123.com akan selalu #AdaBuatKamu.


Tag: ,


Maskah Alghofar

Content Writer

Maskah adalah seorang content writer di 99 Group sejak tahun 2022. Lulusan Penerbitan PoliMedia Jakarta ini mengawali karir sebagai jurnalis online. Kini, Maskah rutin menulis tentang properti, gaya hidup, pendidikan, dan kesehatan.
Selengkapnya

IKLAN

Tutup iklan
×

SCROLL UNTUK TERUS MEMBACA