Cara Pasang Otomatis Pompa Air Shimizu tanpa Panggil Tukang, Ternyata Gampang!
Cara pasang otomatis pompa air Shimizu atau yang dikenal pula dengan sebutan pressure switch cukup mudah dilakukan sendiri sehingga tak perlu panggil tukang.
Pressure switch pada pompa air berfungsi untuk mendeteksi sekaligus mengendalikan hidup matinya pompa sesuai tekanan air dalam sistem.
Misalnya, ketika tekanan air melebihi ambang batas yang telah ditetapkan, pressure switch bakal memberi sinyal untuk menonaktifkan alias mematikan motor pompa.
Hasilnya, penggunaan air sehari-hari bisa menjadi lebih efektif dan efisien.
Bahkan, tak hanya itu, biaya listrik bulanan pun dapat ditekan karena pemakaian air disesuaikan dengan kebutuhan.
Lantas, bagaimana cara pasang otomatis pompa air Shimizu atau merek lainnya?
Cara Pasang Otomatis Pompa Air Shimizu
1. Persiapkan Alat Otomatis Pompa Air (Pressure Switch)
Menukil laman Youtube Agus Riyanto berjudul Cara Pasang Otomatis Pompa Air Shimizu, langkah pertama yang perlu dilakukan adalah mempersiapkan alat otomatis pompa air alias pressure switch.
Di pasaran terdapat beberapa merek otomatis pompa yang cukup populer, salah satunya adalah KIP.
Pada output-nya ada dua jenis ukuran yakni 1/4 inch dan 3/8 inch, disarankan sesuaikan dengan lubang pancingan pompa.
Untuk pompa merek Shimizu, misalnya, biasanya ukurannya adalah 3/8 inch.
2. Pasang Fitting Drat
Selanjutnya adalah memasang fitting drat pada alat otomatis pompa air sesuai ukuran.
Jika output pancingan pompa berukuran 3/8 inch, maka fitting drat-nya pun harus disesuaikan alias disamakan.
3. Memasang Seal Tape di Lubang Fitting Drat
Seal tape yang dipasang pada drat berfungsi untuk mencegah kebocoran air yang kemungkinan terjadi.
Bagi sebagian orang, pemasangan seal tape kerap dipandang sebelah mata, tetapi jika menilik fungsinya ternyata teramat penting.
Kamu bisa memasang seal tape pada fitting drat dengan cara membalutkannya ke arah kiri atau kanan pada bagian drat secara merata.
Jika dirasa telah cukup tebal dan mampu mencegah kebocoran, gunting dan rapatkan pada drat.
4. Memasang Alat Otomatis Pompa Air
Jika semua langkah-langkah di atas telah dilakukan, cara selanjutnya adalah memasang alat otomatis pompa air Shimizu alias pressure switch ke lubang atau drat output.
Caranya mudah, masukkan pressure switch ke lubang drat output lalu putar searah jarum jam sampai dirasa kuat.
Langkah lanjutan dari proses pemasangan pressure switch adalah menghubungkan dua kabel yang tersedia ke aliran dua kabel utama yang tersambung ke listrik.
Hubungkan kabel utama yang satu ke kabel otomatis, lalu satu kabel pressure switch lainnya tersambung ke mesin pompa air Shimizu.
Sebagai catatan, kamu juga bisa menggunakan sakelar tambahan sebagai pemutus aliran air.
5. Uji Coba Pompa Air Shimizu
Terakhir, lakukan uji coba pompa air Shimizu secara menyeluruh meliputi fungsi pompa, pengaturan tekanan, hingga kemungkinan munculnya kebocoran air.
Apabila tidak ada kebocoran pada alat pompa air dan air mati ketika telah penuh, itu artinya cara pasang otomatis pompa air Shimizu telah benar.
FAQ
Bagaimana cara kerja mesin pompa air otomatis?
Cara kerja mesin pompa air otomatis adalah ketika air dalam tangki habis, pressure switch akan mendeteksi penurunan tekanan lantas mengirimkan sinyal untuk memulai pompa, begitu pula sebaliknya.
Berapa ukuran drat otomatis pompa air Shimizu?
Ukuran drat otomatis pompa air Shimizu adalah 3/8 inch.
Apa yang terjadi jika otomatis pompa air rusak?
Otomatis mesin pompa air yang rusak bisa bikin pompa air mati total dan tidak bekerja sama sekali.
***
Itulah ulasan mengenai cara pasang otomatis pompa air Shimizu yang bisa kamu praktikkan sendiri di rumah.
Temukan informasi menarik lainnya seputar properti dan rumah di artikel.rumah123.com.
Jangan lupa follow Google News kami agar tidak ketinggalan berita terkini.
Dapatkan kemudahan memiliki hunian karena bersama Rumah123, #SemuaAdaDisini!