7 Tips Merawat Peralatan Dapur Berbahan Kayu di Rumah Tetap Awet dan Bebas Jamur
Peralatan dapur berbahan kayu menjadi salah satu yang kerap digunakan banyak orang.
Entah itu talenan, sendok, piring, dan peralatan makan lainnya.
Material kayu juga memiliki kelebihan karena tidak mengubah cita rasa masakan.
Tak hanya itu, peralatan dapur dari kayu juga dianggap lebih awet, aman, serta terbebas dari karat atau bakteri lho.
Meski begitu, kamu tetap harus merawat peralatan kayu agar tidak mudah berjamur dan awet digunakan dalam waktu yang lama.
Hal itu juga akan membuat kamu menghemat pengeluaran untuk membeli peralatan dapur baru.
Yuk, simak tujuh tips merawat peralatan dapur berbahan kayu yang dilansir dari berbagai sumber di bawah ini:
Cuci dengan Air Panas
Melansir The Spruce Eats, peralatan dapur kayu sebaiknya dicuci dengan menggunakan air panas dan sabun yang lembut.
Pastikan kamu tidak menggunakan detergen yang memberikan efek panas serta air dingin dengan aliran kuat.
Sebab, hal itu bisa membuat perkakas kayu di dapur menjadi retak atau pecah dalam waktu singkat.
Hindari pula penggunaan mesin cuci piring untuk peralatan kayu.
Sebaiknya kamu mencucinya secara manual menggunakan spons dan menggosoknya dengan lembut untuk menghilangkan noda serta sisa makanan.
Lap Peralatan Kayu Setelah Dicuci
Setelah mencuci, pastikan kamu membuang sisa air dari peralatan kayu dengan cara mengelapnya dengan lap bersih.
Hal ini dilakukan untuk mencegah kayu menyerap banyak kelembapan.
Sebab, kondisi lembap akan membuat perkakas kayu ini mencapi cepat mengembang dan menjadi mudah retak.
Kayu yang lembap juga bisa menimbulkan tumbuhnya jamur, lho.
Diamkan Sampai Kering
Setelah mencuci dan mengelap peralatan kayu, pastikan kamu tidak langsung menyimpannya di lemari atau rak dapur.
Pastikan kalau tidak ada sisa air di peralatan kayu tersebut.
Sebab, tetesan air yang berada di celah-celah kayu bisa menumpuk dan berpotensi memecahkan kayu.
Oleskan Minyak Agar Terlihat Mengkilap
Ingin tampilan peralatan kayu terlihat selalu baru?
Kamu bisa menggunakan food grade mineral oil atau beeswax untuk peralatan dapur berbahan kayu.
Lalu, gantung peralatan kayu dan tunggu sampai kering.
Pastikan kamu tidak menggunakannya sebelum benar-benar kering, ya.
Jangan Rendam Semalaman
Rasa malas terkadang membuat orang menunda untuk membersihkan peralatan dapur di lain waktu.
Namun, jangan biarkan peralatan kayu milikmu terendam air semalaman ya karena malas mencuci.
Sebab, hal itu bisa mempercepat kerusakan pada kayu lho.
Tak hanya itu, ada pula kemungkinan berkembangnya bakteri yang berisiko untuk kesehatan.
Sebaiknya, kamu tidak menunda pencucian peralatan kayu setelah digunakan ya agar tetap awet.
Gunakan Garam
Cara lain membersihkan peralatan dapur dari bahan kayu adalah dengan garam.
Bumbu dapur yang satu ini juga bisa kamu campur dengan semangkuk air panas.
Lalu, rendam perkakas dapur tersebut ke dalam air campuran garam selama kurang lebih lima menit.
Setelah itu, keringkan alat masakmu dan lap hingga airnya hilang dan jemur sampai kering.
Hilangkan Bau dengan Baking Soda
Peralatan kayu cenderung menimbulkan bau tak sedap jika jarang digunakan.
Untuk mengatasinya, kamu bisa memanfaatkan baking soda.
Rendam peralatan kayu dengan air sabun yang dicampur satu sendok teh baking soda.
Diamkan beberapa menit, lalu cuci seperti biasa.
Itulah tujuh cara yang bisa kamu coba untuk merawat peralatan kayu di dapur tetap awet.
Jangan lupa kunjungi artikel.rumah123.com untuk dapatkan artikel menarik lainnya seputar properti.
Kamu juga bisa mencari properti yang sesuai kebutuhanmu seperti Verdi Residence hanya di www.rumah123.com.