7 Manfaat Sedekah untuk Kehidupan, Salah Satunya Menangkal Kepedihan Sakaratul Maut!
Ada banyak manfaat sedekah yang baik bagi kehidupan. Tidak usah heran, banyak orang mempraktikkan konsep berbagi dalam Islam tersebut.
Bersedekah dengan harta baik dan halal di jalan Allah, termasuk ibadah yang paling mulia.
Keutamaan sedekah telah dijelaskan dalam sejumlah ayat Al- Qur’an dan juga hadist Nabi Muhammad SAW..
Dari Abu Hurairah radhiyallahu ‘anhu, Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda:
“Barangsiapa yang bersedekah dengan sesuatu senilai dengan sebutir kurma dari usaha yang halal, sedangkan Allah tidaklah menerima kecuali yang baik.
Maka, Allah akan menerima sedekahnya dengan tangan kanan-Nya. Kemudian mengembangkannya untuk pemiliknya seperti seorang di antara kalian membesarkan kuda kecilnya, hingga sedekah tersebut menjadi besar seperti gunung.” (HR. Bukhari, no. 1410 dan Muslim, no. 1014)
Melansir dari berbagai sumber, terdapat banyak manfaat sedekah yang sayang untuk dilewatkan.
Penasaran apa saja itu? Mari kita simak bersama-sama dalam pembahasan di bawah ini.
Beragam Manfaat Sedekah untuk Kehidupan
1. Dapat Menghapus Dosa
Hikmah sedekah yang pertama adalah bisa menghapus dosa. Namun, tentu disertai pula dengan niat taubat dari perbuatan maksiat.
Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda:
“Sedekah itu dapat menghapus dosa sebagaimana air itu memadamkan api“.(HR. At-Tirmidzi).
2. Sedekah Bisa Memanjangkan Umur
Selain bisa menghapus dosa, keutamaan bersedekah juga dapat menambah umur.
Hal ini sebagaimana sabda Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam:
“Sesungguhnya sedekahnya orang muslim itu dapat menambah umurnya, dapat mencegah kematian yang buruk (su’ul khotimah), Allah akan menghilangkan darinya sifat sombong, kefakiran dan sifat bangga pada diri sendiri“. (HR. Thabrani).
3. Memadamkan Panasnya Alam Kubur
Bila melihat salah satu hadist keutamaan memberi, melakukan sedekah secara rutin juga akan memadamkan panas dari alam kubur.
Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam:
“Sesungguhnya sedekah itu benar-benar akan dapat memadamkan panasnya alam kubur bagi penghuninya, dan orang mukmin akan bernaung dibawah bayang-bayang sedekahnya“. (HR. At-Thabrani)
4. Menambah Harta Kekayaan
Orang yang rajin bersedekah, tidak akan berkurang rezekinya, lantaran amalan baik tersebut akan meluaskan dan membuka pintu rezeki.
Dalam QS. Saba ayat 39, Allah Ta’ala berfirman : “Apapun harta yang kalian infakkan maka Allah pasti akan menggantikannya, dan Dia sebaik-baik pemberi rezeki“.
5. Memberi Syafaat Kelak di Akhirat
Ketika berada di akhirat, tidak akan ada yang mampu menolong kita,
melainkan amal ibadah semasa di dunia.
Nah, dengan bersedekah maka ia akan menjadi pembela dan memberikan syaafat kelak di akhirat.
6. Menghindarkan dari Musibah
Keutamaan sedekah lainnya adalah sebagai penolak bala’, penyubur pahala, menahan musibah dan kejahatan
Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda:
“Shodaqoh itu menutup tujuh puluh pintu keburukan“. (HR. Thabarani).
7. Menangkal Kepedihan Sakarotul Maut
Sudah menjadi cita-cita setiap umat muslim untuk mendapat kematian yang khusnul khatimah alias dalam kondisi baik.
Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda:
“Sedekah meredakan kemarahan Allah dan menangkal (mengurangi)
kepedihan sakaratul maut.” – (buku Fiqh Sunnah karangan Sayyid Sabiq).
Itulah berbagai manfaat sedekah, yang pastinya baik bagi kehidupan dunia dan akhirat kelak.
Baca juga keutamaan dahsyatnya shalat Rawatib, hanya di artikel.rumah123.com.
Bila kamu sedang cari rumah impian di Depok, bisa lo menelusuri berbagai rekomendasinya di Rumah123.com.