OK
Panduan

30 Daftar Negara Anggota Nato yang Siap Melawan Rusia

19 Juli 2022 · 4 min read Author: Reyhan Apriathama

Daftar Negara Anggota NATO

Invasi Rusia dan Ukraina saat ini juga dipengaruhi oleh negara anggota NATO. Simak daftar dan sejarahnya di sini!

Konflik Rusia dan Ukraina terus berkepanjangan saat ini, bahkan banyak negara di dunia yang mengutuk ancaman perang dunia ketiga ini.

Ketegangan dua negara bekas Uni Soviet ini akan menimbulkan efek domino ke seluruh daratan Eropa saat ini.

Untuk diketahui, salah satu faktor invasi yang menjadi penentu adalah adanya keinginan Ukraina menjadi negara anggota NATO.

Menjadi bagian penting dalam ketahanan global, apa yang dimaksud dengan NATO? Simak pembahasannya bersama-sama!

Sejarah NATO 

NATO logo

Sumber : Wikipedia

Bukan Not Action Talk Only, NATO dalam Bahasa Inggris adalah North Atlantic Treaty Organization.

Atau, dalam Bahasa Indonesia adalah Pakta Pertahanan Atlantik Utara yang meliputi wilayah Eropa, Kanada dan Amerika Serikat.

Kemunculan negara anggota NATO tidak lepas dari selesainya Perang Dunia II.

Setelah perang dingin tersebut, muncul organisasi tingkat militer regional tak terkecuali organisasi NATO.

Gagasan pencetusan NATO tidak lain dan tidak bukan dicetuskan oleh Inggris dan Perancis yang khawatir akan ketegangan dua kubu politik utama, yakni Blok Barat dan Blok Timur.

Amerika Serikat dan negara-negara Eropa bagian barat khawatir akan adanya ekspansi Uni Soviet di Eropa Timur.

Proses pembentukan NATO berawal dari perjanjian Dunkirk pada 1947 antara Inggris dan Perancis.

Meski demikian, dalam perkembangannya negara anggota NATO justru didominasi oleh negara Blok Barat dengan aliran liberal.

Pada tahun 1949, 12 negara anggota NATO bersepakat dan menandatangani pembentukan NATO yang dilaksanakan di Washington DC, Amerika Serikat.

12 negara NATO tersebut meliputi : AS, Inggris, Perancis, Belgia, Belanda, Luksemburg, Italia, Kanada, Portugal, Islandia, Denmark dan Norwegia.

Tujuan Pembentukan NATO 

Dilansir dari buku “Sejarah Eropa : Dari Eropa Kuno hingga Eropa Modern” (2012), karya Wahjudi Djaja, pembentukan NATO awalnya dilakukan sebagai cara membendung paham komunisme di wilayah Atlantik Utara.

Kemudian, NATO juga berusaha menciptakan situasi aman dan damai kawasan Atlantik Utara, melindungi negara Eropa dan Amerika Utara dari pengaruh komunisme dan berperan aktif menjaga perdamaian dunia.

Permasalahan pertahanan dan keamanan negara anggota NATO juga harus saling dibantu antar negara anggota.

Prinsip dasar NATO adalah demokrasi. Dalam menjalankan organisasi, NATO menerapkan sistem yang demokratis dalam mengambil keputusan.

Prinsip negara anggota NATO juga berkaitan dengan kebebasan, karena NATO akan sangat menghargai pendapat dan perbedaan seluruh negara.

Ada juga prinsip solidaritas, yang berarti NATO selalu menjaga solidaritas untuk negara anggota menghadapi permasalahan.

NATO juga berprinsip Tranlantik link, yang membentuk hubungan keamanan antar negara Atlantik Utara.

Cara Menjadi Negara Anggota NATO 

NATO Defence Airborne

Sumber : Time

NATO membuka peluang sebesar besarnya untuk berbagai Negara di Eropa yang ingin bergabung dengan organisasi ini.

Ada beberapa langkah dan persyaratan menjadi negara anggota NATO secara lengkap berikut ini : 

1. Calon negara anggota harus di Eropa, mengikuti prinsip demokratis dalam pemerintahannya, dan bersedia komitmen dan berkontribusi dalam keamanan Atlantik Utara.

2. Mengikuti M.A.P yakni program NATO berupa saran, bantuan, dan dukungan praktis yang disesuaikan dengan kebutuhan individu dari negara yang bergabung dengan NATO.

3. Perhelatan pembicaraan. Dalam pembicaraan tersebut, dibahas berkomitmen, hak, dan kewajiban anggota NATO.

4. Calon negara harus menandatangani dan meratifikasi Accession Protocols. 

5. Calon anggota perlu mengadopsi dan mengesahkan RUU ratifikasi untuk bergabung dengan NATO. Jika RUU disahkan, maka sudah resmi menjadi negara anggota NATO.

Selain itu, anggota NATO juga bisa mengajak negara lain untuk bergabung sebagai anggotanya juga.

Untuk mengundang negara, nantinya NATO diambil oleh Dewan Atlantik Utara berdasarkan konsensus di antara semua Sekutu.

Daftar Negara Anggota NATO Terlengkap 

Bendera Anggota NATO

Sumber : Thebellebrigade

A. Daftar Negara Pendiri NATO 

1. Amerika Serikat

2. Inggris

3. Perancis

4. Belgia

5. Belanda

6. Luksemburg

7. Italia

8. Kanada

9. Portugal

10. Islandia

11. Denmark

12. Norwegia

B. Negara Anggota NATO yang Bergabung pada Perang Dingin 

13. Yunani (1952)

14. Turki (1952)

15. Jerman Barat (1955)

16. Spanyol (1982)

C. Negara Anggota NATO yang Juga Mantan Blok Timur 

17. Jerman Timur (1990)

18. Ceko (1999)

19. Polandia (1999)

20. Hongaria (1999)

21. Bulgaria (2004)

22. Estonia (2004)

23. Latvia (2004).

24. Lithuania (2004).

25. Rumania (2004).

26. Slowakia (2004)

27. Slovenia (2004)

28. Albania (2004)

29. Montenegro (2017)

30. Makedonia Utara (2020).

Mitra Negara Anggota NATO 

1. Afghanistan

2. Australia

3. Irak 

4. Jepang

5. Kolombia

6. Korea Selatan

7. Mongolia 

8. Pakistan 

9. Selandia Baru, 

Itulah beberapa negara anggota NATO yang perlu kamu ketahui sebagai bagian dari pertahanan di wilayah Atlantik Utara.

Temukan informasi menarik lainnya seputar gaya hidup dan inspirasi keluarga terkini, hanya di artikel.rumah123.com sekarang juga.

Wujudkan hunian idaman kamu seperti Gateway Park of LRT City, selengkapnya di Rumah123.com dan 99.co yang pastinya #AdaBuatKamu!


Tag:


Reyhan Apriathama
Seorang mas-mas penulis Rumah123.com yang suka otomotif, sepak bola, gadget, dan musik-musik lawas.
Selengkapnya

IKLAN

Tutup iklan
×

SCROLL UNTUK TERUS MEMBACA