Tips Memilih Kasur Terbaik untuk Kamar. Waktu Istirahat Dijamin Lebih Berkualitas!
Hati-hati ketika membeli tempat tidur. Kalau salah pilih, bisa-bisa kualitas tidur kamu terganggu dan kesehatan pun menurun. Simak tips memilih kasur terbaik di sini!
Menurut riset kesehatan, waktu tidur yang dibutuhkan orang dewasa aktif adalah sekitar 8 jam.
Dengan tidur selama 8 jam, tubuh kita mengeluarkan hormon yang bisa mengatasi beragam penyakit seperti kolesterol, darah tinggi, dan stres.
Namun, bukan hanya soal waktu tidur yang perlu dijaga, kualitasnya pun perlu diperhatikan jika kamu ingin lebih sehat.
Nah, salah satu menjaga kualitas tidur adalah dengan memilih kasur yang tepat.
Kasur yang tepat tidak hanya bisa menunjang kesehatan, tetapi juga membuat kamar terlihat lebih rapi.
Agar tidak keliru, berikut adalah tips-tipsnya!
Tips Memilih Kasur Terbaik untuk Kamar. Wajib Tahu!
1. Sesuaikan dengan Ukuran Kamar
Tips memilih kasur yang pertama adalah menyesuaikannya dengan luas kamar.
Ada beberapa jenis ukuran kasur yang bisa kamu pilih, seperti single, double, queen, dan king.
Adapun detail ukuran kasur yang lengkap adalah sebagai berikut:
- Single: 90 cm x 200 cm
- Double: 120 cm x 200 cm
- Queen: 160 cm x 200 cm
- King: 180 cm x 200 cm
Pilih ukuran yang tidak menutupi ruang gerak sehingga kamar tidur tidak terlihat sumpek.
Perlu diketahui, ukuran kasur termasuk kerangka, jadi pastikan kamu tidak salah hitung, ya.
2. Pilih Jenis Matras
Selain memilih jenis ukuran kasur, kamu juga perlu tahu jenis matras yang kamu butuhkan.
Melasnir hellosehat, Ada tiga jenis matras yang bisa kamu pilih, yakni sebagai berikut:
- Memory bed: matras ini terbuat dari bahan yang bisa mengikuti lekuk tubuh. Fungsi matrasnya adalah untuk memperbaiki postur tubuh dan mencegah rasa sakit. Kekurangan dari matras ini adalah permukannya yang terasa panas.
- Spring bed: matras ini terbuat dari pegas spiral yang kokoh. Lapisan busa di dalamnya cukup tebal dan bisa digunakan bagi kamu yang sering merasa sakit punggung.
- Latex bed: matras ini terbuat dari bahan sintesis. Jenis matrasnya lebih kokoh, tetapi sayangnya kurang lembut bagi orang-orang yang mengidap asam urat. Kekurangan dari kasur lateks yang lain adalah harganya yang lebih mahal dibanding jenis matras yang lain.
3. Paham Soal Kriteria Kasur
Tips memilih kasur yang ketiga adalah memperhatikan kriteria kasur.
Melansir laman resmi Sleep, ada beberapa kriteria kasur yang sesuai dengan kebutuhan dan kesehatan.
Berikut adalah penjelasannya
- Soft: cocok untuk orang yang senang tidur menyamping dan memiliki berat badan kurang dari 58 kg.
- Extra soft: cocok untuk orang yang mengidap sakit punggung dengan berat badan kurang dari 58 kg.
- Medium soft: cocok untuk orang yang tidur menyamping, tetapi memiliki berat badan sekitar 100 kg.
- Medium firm: cocok untuk orang yang tidur dengan segala posisi dan berat badannya kurang dari 58 kg.
- Firm: cocok untuk orang sering tidur menyamping dan memiliki berat badan lebih dari 100 kg, atau orang yang sering tidur tengkurap dan berat badannya sekitar 58 kg.
- Extra firm: cocok untuk orang yang tidur dengan berbagai macam posisi dan memiliki berat badan lebih dari 100 kg.
4. Pilih Kerangka yang Kokoh
Tips selanjutnya adalah memilih kerangka kasur yang kokoh.
Memilih kerangka kasur yang tepat membutuhkan perhitungan yang akurat.
Akan tetapi, untuk kebaikan bersama, pilih kerangka yang paling kokoh sehingga kasur bisa digunakan lebih dari satu orang.
Jenis kerangka yang cocok untuk semua jenis kasur adalah kayu jati karena materialnya yang terkenal kuat.
***
Semoga bermanfaat ya, Property People!
Apabila kamu sedang mencari hunian terbaik, bisa kunjungi Rumah123.com.
Untuk mendapatkan penawaran terbaik seperti di Dela Land Pamulang Tangerang Selatan.
Buka lembaran baru dan wujudkan impianmu, kami selalu #AdaBuatKamu.
Jangan sampai ketinggalan untuk mendapatkan berita dan tips terbaru mengenai dunia properti dalam negeri serta mancanegara di artikel Rumah123.com.