OK
Dijual
Disewa
Properti Baru
Panduan

8 Rekomendasi Smart TV Murah dan Terbaik 2023

16 Juni 2023 · 7 min read Author: Maskah Alghofar

smart tv terbaik 2023

Sumber: Shutterstock.com

Berikut rekomendasi smart TV murah dan terbaik 2022 yang ada di pasaran. Cocok untuk hiburan kamu di rumah.

Televisi merupakan salah satu media hiburan di rumah.

Kamu bisa menghabiskan waktu bersama keluarga untuk menyaksikan tontonan layar kaca yang menarik.

Apalagi, saat ini siaran TV digital sudah mulai diaktifkan sehingga gambar di layar televisi menjadi lebih jernih.

Nah, selain itu smart TV juga bisa kamu sambungkan dengan perangkat lainnya, seperti WiFi dan televisi kabel berlangganan.

Sayangnya, masih banyak produk yang ditawarkan dengan harga cukup tinggi.

Namun, bukan berarti tidak ada produk elektronik dengan harganya terjangkau, lo. 

Melansir dari berbagai sumber, Rumah123.com sudah merangkum smart TV murah dan terbaik yang cocok nemenin kamu serta keluarga di rumah.

Cara Memilih Smart TV yang Baik

Sebelum membeli smart TV dengan harga terjangkau, sebaiknya perhatikan beberapa fitur yang dimilikinya.

Pertimbangkan juga hal-hal mendukung lainnya mulai dari kapasitas ruangan hingga kebutuhan di rumah.

1. Periksa Kualitas Gambar Smart TV

Selanjutnya, kamu bisa memeriksa kualitas gambar yang ditampilkan oleh TV.
Sebab, tampilan layar Tb akan mempengaruhi kenyamana kamu dan keluarga dalam menonotn.
Pastikan, resolusi layar atau ketajaman gambar memiliki nilai piksel yang besar.

Berikut resolusi layar yang biasa ada pada smart TV, di antaranya:

  • HD (high definition) memiliki resolusi 1.280p x 720p
  • FHD (full high definition) resolusinya adalah 1.920p x 1.080p
  • 4K UHD (ultra high definition) memiliki resolusi 3.840p x 2.160p

2. Pilih Ukuran Smart TV Sesuai Ruangan

Selanjutnya, pilih TV dengan ukuran yang sesuai dengan kapasitas ruangan.

Jika ruangan kamu cukup besar sebaiknya gunakan TV dengan inch yang lebih besar agar sesuai.

Namun, jika ruangan kamu berukuran standar seperti ruang tamu minimalis, ukuran smart tv 32 inch sudah cukup menjadi pemanis ruangan.

Berikut ini ukuran inch yang ada pada TV, di antaranya:

  • TV 24 Inci
  • Android TV 32 Inch
  • TV 42 Inch
  • TV 43 Inch
  • TV 48 Inch
  • TV 50 Inch
  • TV 55 Inch
  • TV 60 Inch
  • TV 65 Inch
  • TV 70 Inch
  • TV 75 Inch
  • TV 85 Inch

3. Cek Kelengkapan TV

Cara memilih Smart TV berikutnya adalah memperhatikan kelengkapan yang ada pada TV.

Periksa konektivitas jaringan dan input port pada smart TV.

Konektivitas jaringan menentukan jenis jaringan apa saja yang dapat terhubung dengan smart TV.

Sementara itu, input port menentukan jenis perangkat yang bisa disambungkan dengan smart TV.

4. Periksa Sistem Operasi Smart TV

Smart TV memiliki sistem operasi (OS) yang berbeda-beda, sesuai dengan pemberian perusahaannya.

Hal ini ditentukan oleh perusahaan pembuat smart TV tersebut.

Ada tiga jenis OS yang sering digunakan pada smart TV, yakni Android TV, WebOS, dan Tizen.

Rekomendasi Smart TV Murah dan Terbaik

1. Samsung 32 T4500

Smart tv murah samsung 32 T4500

Sumber: Samsung.com

Merk TV Samsung merupakan produsen terkenal untuk urusan produk elektronik.

Brand dari Korea Selatan ini sudah cukup terpercaya dan patut kamu pertimbangkan.

Menariknya, Samsung Smart TV juga hadir dengan harga terjangkau untuk kamu.

Samsung 32 t4500 ini berukuran 32 inch dengan resolusi layar 1280 x 720 pixels yang memanjakan mata.

Selain itu, televisi ini sangat hemat listrik karena hanya mengkonsumsi daya 48 watt saja.

Android TV terbaik ini dibanderol sekitar Rp2.595.000.

 

2. Mi TV 4A

Smart Mi TV 4A

Sumber: Kompas.com

Smart TV Xiaomi menghadirkan tipe yang terjangkau, yaitu Xiaomi Mi TV 4A.

Dengan kecanggihan teknologinya, Xiaomi hadir dengan layar TV LED yang tajam.

Ada juga beberapa keunggulan dari produk ini, yaitu mengadopsi speaker 8w x 2 powerful stereo speaker, remote 12 tombol yang nyaman, dan Google voice search.

Untuk harga Smart TV Xiaomi ini dibanderol sekitar Rp1.995.000.

 

3. Realme Smart TV

Realme Smart TV murah

Sumber: Jawapos.com

Smart TV murah selanjutnya datang dari Realme TV yang mengusung tipe layar LED dengan resolusi 1366 x 768 pixel.

Varian ini hadir dengan dua ukuran, yaitu 43 inci dan 32 inci.

Daya tarik dari Realme Smart TV ada pada fitur Chroma Boost Picture Engine untuk meningkatkan warna dan kecerahan pada layar.

Seperti produk televisi pintar pada umumnya, kamu bisa menikmati platform video, musik, film, dan beberapa platform lain pendukung hiburan dapat diunduh melalui PlayStore.

Untuk harga Smart TV murah ini sekitar Rp1.979.000 untuk ukuran 32 inci.

 

4. LG 32LM630

Smart TV Murah LG 32LM630

Sumber: Tokopedia

Smart TV LG32LM630 menggunakan teknologi Dynamic Color Enhancer dan mendukung teknologi HDR.

Kualitas gambarnya bagus dan suaranya apik menggunakan Virtual Surround Plus dan Dolby Audio .

Untuk harga Smart TV ini dibanderol sekitar Rp. 2.199.000.

 

5. Samsung UA43 N5500

samsung smart tv murah

Sumber: Klikmania.net

Samsung Smart TV UA43 N5500 hadir dalam ukuran layar 43 inch dengan resolusi Full HD 1,920 x 1,080 pixel.

Smart TV terbaru dari Samsung ini sudah menggunakan picture engine Hyperrealism dan mendukung fitur HDR.

Produk ini juga sudah mendukung siaran digital dan memiliki penghubung ke perangkat lain.

Harga Smart TV Samsung UA43 N5500 dibanderol sekitar Rp. 4.039.000.

 

6. TCL 32S62

TCL 32S62

Sumber: Review.bukalapak.com

Smart TV TCL 32S62 menjadi salah satu produk yang termurah dengan harga di bawah Rp2 juta.

Kendati demikian, produk televisi ini sangat menarik lantaran memiliki body tipis yang elegan.

TV berukuran 32 inch ini juga hadir dengan prosesor quad core dan tampilan layar yang jernih.

Harga Smart TV ini berkisar mulai dari Rp1.900.000 Juta.

 

7. CooCaa 32S5C

Smart tv murah CooCaa 32S5C

Sumber: Review.bukalapak.com

CooCaa 32S5C menjadi salah satu smart TV 32 inch yang juga sudah mendukung siaran TV digital DVB-T2.

TV CooCaa memiliki layar 32 inci dengan Android 9.0 yang mendukung Google Voice, Netflix hingga YouTube.

Dengan resolusi HD 1024×768 pixel, kamu bisa memiliki televisi ini dengan harga Smart TV termurah ini sekitar Rp1.552.000.

 

8. Toshiba Smart LED TV 32L5650

Toshiba Smart LED TV 32L5650 ukuran 32 inch(1)

Sumber: Bukalapak

Toshiba Smart LED TV 32L5650 hadir dengan ukuran 32 inch.

TV LED Toshiba ini mudah dioperasikan dengan adanya easy and quick connection.

Lalu, pada bagian belakang produk ini ada dua input plug untuk HDMI dan USB.

Oleh karena itu, selain siaran digital, kamu dapat menyaksikan terhubung dengan perangkat lain, seperti laptop atau smartphone.

Harga Smart TV terbaik ini berkisar mulai Rp2.600.000.

 

FAQ

1. Apa perbedaan Smart Tv dan Android TV?

Smart TV dan Android TV sama-sama diatur menggunakan remote kontrol.

Smart TV pun menggunakan remote yang umum layaknya TV analog.

Namun, tombol-tombol pasa Smart TV cenderung lebih banyak karena terdapat fitur dalam remot.

Sedangkan Android TV, opsi penekanan remote hanya sedikit, dan lebih praktis.

Selain itu, Android TV memiliki sistem operasi Android yang mirip dengan hp sehingga bisa mengakses Google Play Store.

2. Apakah smart TV harus terhubung ke WiFi?

Smart TV bisa mengakses internet dengan mudah. Namun, perlu untuk menyambungkannya dengan jaringan wifi yang tersedia di rumah terlebih dahulu.

3. Apa Bedanya smart TV dengan TV LED biasa?

Perbedaan Smart TV dengan TV LED biasa terletak pada kemampuan TV untuk mengakses internet dan fitur lainnya, seperti YouTube atay Netflix.

4. Berapa in TV paling kecil?

Ukuran TV paling kecil saat ini adalah ukuran 14 inch.

5. Apakah smart TV bisa untuk nonton YouTube?

Tentu saja bisa. Jenis TV ini bisa mengakses internet untuk menonton YouTube dengan mudah.

***

Itulah daftar rekomendasi smart TV murah dan terbaik 2023 yang ada di pasaran.

Semoga bermanfaat untuk kamu, ya, Property People!

Temukan artikel seputar property dan gaya hidup lainnya hanya di artikel.rumah123.com.

Periksa juga kehadiran Rumah123 di Google News, ya.

Sedang mencari hunian? Cimanggis Golf Estate mungkin bisa jadi pilihan menarik lainnya, lo.

Dapatkan kemudahan untuk memenuhi kebutuhan properti, karena Rumah123.com akan selalu #AdaBuatKamu.


Tag: , ,


Maskah Alghofar

Content Writer

Maskah adalah seorang content writer di 99 Group sejak tahun 2022. Lulusan Penerbitan PoliMedia Jakarta ini mengawali karir sebagai jurnalis online. Kini, Maskah rutin menulis tentang properti, gaya hidup, pendidikan, dan kesehatan.
Selengkapnya