5 Rumah Sakit di Solo Terbaik, Dilengkapi Alamat dan Kontaknya. Yuk, Cari Tahu!
Ingin punya rumah di dekat fasilitas kesehatan di Solo, tetapi tidak tahu di mana saja letak rumah sakit di Solo? Simak saja infonya di sini!
Salah satu fasilitas paling penting yang perlu diperhatikan ketika membeli rumah adalah fasilitas kesehatan.
Hal tersebut karena rumah sebaiknya berada dekat dengan fasilitas kesehatan agar kamu tak perlu repot pergi jauh ketika anggota di rumah jatuh sakit.
Memiliki rumah di dekat sarana kesehatan pun cukup menguntungkan karena diincar banyak orang sehingga memiliki nilai investasi tinggi.
Namun, bagaimana jika kamu tidak tahu di mana saja fasilitas kesehatan terbaik di kota yang kamu tinggali?
Jika kamu tinggal di Solo, kamu tak perlu khawatir karena berikut daftar rumah sakit di Solo terbaik yang bisa kamu ketahui!
Daftar Rumah Sakit di Solo Terbaik
1. Rumah Sakit Hermina Solo
Salah satu rumah sakit di Solo yang terkenal terbaik dan berkualitas adalah Rumah Sakit Hermina.
Rumah sakit swasta ini merupakan sarana kesehatan khusus menangani kebidanan, kandungan, kesehatan anak, dan unit pelayanan spesialistik yang lain.
Ada pula beragam fasilitas medis lain yang bisa kamu temukan di rumah sakit ini, seperti IGD, ambulans, ICU, radiologi, klinik gigi, apotek, rumah bersalin, medical check-up, dan lain sebagainya.
Alamat: Jl. Kolonel Sutarto no 16, Jebres, Kecamatan Jebres, Kota Surakarta, Jawa Tengah 57126
Jam buka: 24 jam
Kontak: (0271)638989
2. RSUD Dr. Moewardi Solo
Rumah sakit berikutnya yang ada di Solo adalah RSUD Dr. Moewardi yang merupakan sarana kesehatan pemerintah.
Sarana kesehatan ini memang sudah tua karena berdiri sejak tahun 1950, tetapi ternyata memiliki layanan kesehatan yang lengkap dan canggih.
Beragam fasilitas yang tersedia di RSUD ini di antaranya adalah instalasi gizi, rawat jalan, rawat inap, hingga farmasi.
RSUD Dr. Moewardi juga dilengkapi dengan poliklinik bedah, jantung, pembuluh darah, penyakit kulit, penyakit kelamin, dan masih banyak lagi.
Alamat: Jl. Kolonel Sutarto no 132, Jebres, Kecamatan Jebres, Kota Surakarta, Jawa Tengah 57126
Jam buka: 24 jam
Kontak: (0271)634634
3. RS Orthopedi Soeharso Solo
Fasilitas kesehatan berikutnya yang berkualitas dan terkenal di Surakarta adalah Dr Ortopedi Soeharso Solo.
Rumah sakit ini awalnya merupakan tempat rehabilitasi centrum pada tahun 1945 dan kemudian berubah menjadi rumah sakit ortopedi.
Sesuai dengan namanya, rumah sakit ini berubah menjadi sarana kesehatan khusus yang menangani segala permasalahan berhubungan dengan ortopedi.
Ada tujuh klinik yang tersedia di RS ini, yakni dokter bedah, gigi umum, saraf, dan lain sebagainya.
Alamat: Jl. A. Yani no 157, Mendungan, Pabelan, Kecamatan Kartasura, Kabupaten Sukoharjo, Jawa Tengah 57162
Jam buka: 24 jam
Kontak: (0271)714458
4. RSUD Ibu Fatmawati Soekarno Solo
RSUD Ibu Fatmawati Soekarno adalah rumah sakit pemerintah pertama di Kota Surakarta yang memiliki layanan dokter yang lengkap.
Ada 14 poliklinik di RSUD ini, yakni poliklinik gigi spesialis, anak, bedah, mata, dan lain sebagainya.
Beberapa fasilitas yang bisa kamu temukan di rumah sakit ini di antaranya adalah ambulans, farmasi, instalasi rawat inap, radiologi, laboratorium, fisioterapi, dan lain sebagainya.
Alamat: Jl. Lettu Sumarto no 1, Kedungupit, Kadipiro, Kecamatan Banjarsari, Kota Surakarta, Jawa Tengah 57136
Jam buka: 24 jam
Kontak: (0271)715700
5. RS JIH Solo
Rumah sakit JIH Solo merupakan sarana kesehatan di bawah PT Yabinstra Medika Farma yang beroperasi mulai tahun 2019.
Sarana kesehatan ini terkenal dengan pelayanan professional, modern, dan didasarkan oleh nilai-nilai Islam.
Fasilitas yang ada di RS JIH Solo di antaranya adalah ketersediaan dokter spesialis, dokter gigi, dokter gigi spesialis, dokter umum, dan unit gawat darurat yang tersedia 24 jam.
Alamat: Jl. Adi Sucipto no 118, Jajar, Kecamatan Laweyan, Kota Surakarta, Jawa Tengah 57114
Jam buka: 24 jam
Kontak: (0271)7469100
***
Semoga ulasannya bermanfaat, ya, Property People.
Dapatkan informasi beragam topik hanya di artikel.rumah123.com.
Yuk, follow Google News Rumah123.com sekarang juga untuk mendapatkan berita terbaru!
Jika sedang mencari rumah untuk keluarga, www.rumah123.com adalah solusi yang tepat.
Ya, kini mencari properti semakin mudah karena kami selalu #AdaBuatKamu.