5 Rekomendasi Sepatu Bola Mills yang Harganya Terjangkau. Salah Satunya Dipakai Pemain Pro!
Sepatu bola Mills kini banyak dicari karena kualitasnya bagus dan desainnya yang ciamik. Nah, kamu bisa menemukan rekomendasinya di sini!
Brand Mills dalam beberapa tahun terakhir sedang naik daun sehingga banyak dibicarakan.
Ada faktor yang membuat Mills mulai diperhitungkan sebagai merek olahraga.
Salah satunya karena Mills menjadi official apparel resmi tim nasional sepak bola Indonesia sejak tahun 2020 hingga sekarang.
Selain itu, mereka pun mensponsori apparel sejumlah klub Liga 1 dan Liga 2 di Indonesia.
Belum cukup puas, Mills pun diketahui menjadi sponsor klub basket dalam negeri, yaitu Bali United Basketball Club dan Dewa United.
Kepopuleran Mills kian bersinar setelah perusahaan yang berdiri pada tahun 2018 ini, mensponsori klub Liga 2 Inggris, Tranmere Rovers.
Sejalan dengan “gerilya” Mills yang bermitra dengan berbagai klub sepak bola, termasuk Timnas Indonesia, pada saat ini mereka kian dikenal khalayak luas.
Maka tak mengherankan, produknya seperti sepatu sepak bola kini banyak diburu.
Kabarnya, sepatu bola Mills lumayan bagus dan desainnya cukup memikat.
Berangkat dari hal tersebut, artikel ini akan mencoba memberikan rekomendasi lengkap sepatu bola Mills yang murah dan laris di marketplace.
Ingin tahu lebih lanjut? Yuk, kita lihat rekomendasi selengkapnya di bawah ini!
5 Rekomendasi Sepatu Bola Mills
1. Servius FG Black / Orange 9300701
Harga: Rp279.650
Sepatu Mills pertama, bernama Servius.
Menurut Mills, sepatu ini mempunyai teknologi TRX GRVTY+ yang membuat kaki penggunanya memiliki daya cengkeram maksimal.
Di bagian upper, Mills memilih material elastis yang membuat sepatu lebih ringan.
Dengan harga yang murah, sepatu bola Servius dari Mills cocok bagi anak sekolah atau mereka yang tak mempunyai bujet besar.
2. Evos FG Black/Magenta 9300201
Harga: Rp296.650
Sepatu ini mempunyai desain yang ciamik, terutama dari kombinasi warnanya yang unik atau jarang ditemukan pada sepatu yang lain.
Padu padan gradasi warna yang terdapat dalam sepatu, membuat penggunanya akan tampil menawan di lapangan.
Mills pun merancang sepatu Evos dengan material ringan sehingga tepat dipakai oleh kamu yang senang melakukan banyak akselerasi di lapangan.
3. Vulcan FG Black/Gold/Dark Grey 9300301
Harga: Rp299.250
Sepatu Mills Vulcan FG Black/Gold/Dark Grey 9300301, jadi sepatu yang paling laris di marketplace, khusus di Shopee.
Bahkan di marketplace tersebut, sepatu ini sering kehabisan stock.
Lalu, apa yang membuat Vulcan spesial?
Pertama, dari segi harga yang sangat terjangkau.
Kedua, sepatu dilengkapi teknologi insole berbahan dasar molded.
Hal itu dipercaya memberikan kenyamanan bagi pemakaiannya di lapangan.
Ketiga, faktor review dari pembeli sebelumnya. Rata-rata mereka memuji kualitas sepatu yang murah dan sangat nyaman.
4. Astro Firenze FG White/Blue/Yellow 9300802
Harga: Rp336.750
Astro Firenze dari Mills memiliki desain yang apik.
Kombinasi warnanya terbilang sederhana, tetapi hal itulah yang membuat sepatu tampak menawan.
Menurut Mills, sepatu tersebut dirancang khusus bagi pemain dengan tipe pelari cepat dan berteknik tinggi.
Pasalnya, material sepatu menggunakan upper dengan teknologi yang elastis sintetik. Alhasil, sepatu jadi lebih ringan dan kuat.
Namun, dari segi harga Astro Firenze lebih mahal ketimbang sepatu lain yang ada di dalam daftar ini.
5. Astro Spartan MK Prime FG White / Gold / Navy 9301502
Harga: Rp549.000
Rekomendasi sepatu Mills terakhir, bertipe Astro Spartan MK Prime.
Kode “MK” disematkan bukan tanpa alasan. Singkatan itu merujuk pada Marc Klok, seorang pemain andalan Timnas Indonesia.
Ya, Marc Klok yang saat ini berkarier di Persib Bandung merupakan ambasador dari Mills.
Sepatu tersebut merupakan edisi khusus dari sang pemain.
Menilik dari kualitasnya, upper sepatu disebut terbuat dari kulit sapi.
Itu membuat sepatu mempunyai kekuatan, elastisitas, dan kenyamanan tingkat tinggi.
Desain sepatu juga lumayan bagus dan berkelas.
Sepatu ini pun dipakai Marc Klok dalam setiap pertandingan yang ia lakoni.
Berdasarkan review tersebut, harga sepatu yang menyentuh angka Rp500 ribuan akan sepadan dengan kualitas yang diberikan.
Kesimpulan
Sepatu bola Mills hampir mempunyai kualitas yang sepadan, antara satu dengan lainnya.
Namun, bila harus memilih, kamu bisa menjatuhkan opsi ke sepatu Mills Astro Firenze.
Pertimbangannya karena desain sepatu yang sangat kekinian.
Para pembeli pun merasa puas dengan kualitas sepatu.
Di Shopee, Astro Firenze mendapat penilaian 4,9 dari skala 5.
Sebagai gambaran kualitasnya, komentar salah satu konsumen di Shopee tentang Mills Astro Firenze mungkin bisa mewakili.
“Ada harga ada kualitas. Bahan, desain, warna, model [sepatu], bagus semua,” tulisnya di kolom review marketplace Shopee.
Sepatu bola Mills sangat direkomendasikan bagi kamu yang mempunyai bujet terbatas, tetapi ingin mendapatkan sepatu bola lokal dengan kualitas yang oke.
***
Itulah rekomendasi lengkap sepatu bola Mills.
Mana yang menjadi favoritmu, Property People?
Temukan rekomendasi produk lainnya di artikel.rumah123.com.
Ikuti Google News dari Rumah123.com supaya kamu tidak ketinggalan banyak informasi terbaru.
Cluster Griya Sakinah merupakan perumahan islami yang lokasinya di wilayah Bandung Raya.
Informasi lebih lanjut kunjungi Rumah123 karena kami selalu #AdaBuatKamu.
Cek sekarang juga!
***sumber foto: shopee.co.id