OK
Panduan

7 Manfaat Vaseline Repairing Jelly yang Sangat Berkhasiat

20 Februari 2024 · 5 min read Author: Alya Zulfikar · Editor: Elmi Rahmatika

manfaat vaseline repairing jelly untuk kulit

Manfaat vaseline repairing jelly (Sumber: shutterstock.com)

Vaseline Repairing Jelly memiliki fungsi sebagai pelembap kulit yang sangat berkhasiat karena punya banyak manfaat. Yuk, ketahui apa saja manfaat Vaseline Repairing Jelly untuk kulit!

Vaseline Repairing Jelly adalah produk pelembap multifungsi dengan kandungan petroleum jelly atau petrolatum yang memiliki banyak manfaat bagi kesehatan kulit.

Berbicara soal produk petroleum jelly, Vaseline dikenal sebagai pelopornya.

Tak heran jika produk petroleum jelly dari Vaseline sangat unggul di pasaran dibandingkan produk sejenis dari brand lainnya.

Dilansir dari laman Vaseline.com, produk berbahan petroleum jelly ini telah melalui tiga tahap penyaringan dengan efek hipoalergenik yang mampu mengatasi kulit  kering, rusak, hingga pecah-pecah.

Vaseline Jelly juga dapat membentuk lapisan pelindung untuk mengunci kelembapan kulit secara maksimal.

Lantas, Vaselien Repairing Jelly untuk apa saja fungsinya sih?

Biar makin yakin akan khasiatnya, yuk ketahui apa saja manfaat Vaseline Repairing Jelly berikut ini!

Manfaat Vaseline Repairing Jelly untuk Wajah dan Tubuh

1. Melembapkan Kulit

Manfaat Vaseline Repairing Jelly yang paling utama adalah membantu melembapkan kulit dengan membentuk lapisan pelindung yang menahan kelembapan di dalam kulit.

Dengan demikian, produk ini dapat membantu mencegah kulit kering dan pecah-pecah, seperti di siku, tumit, serta bibir.

2. Memperbaiki Kulit yang Kering dan Rusak

Manfaat yang juga dapat kamu peroleh dari produk ini adalah membantu memperbaiki kulit yang kering dan rusak.

Petroleum jelly Vaseline bekerja dengan membentuk lapisan pelindung yang melindungi kulit dari iritasi dan infeksi.

Dengan demikian, produk ini dapat membantu kulit untuk sembuh dan memperbaiki sel-sel kulitnya sendiri.

3. Membantu Menghilangkan Bekas Luka dan Stretch Marks

Vaseline Repairing Jelly juga dapat membantu menghilangkan bekas luka dan stretch marks.

Pasalnya, produk ini tidak sekadar melembapkan kulit, tetapi juga dapat meningkatkan sirkulasi darah.

Alhasil, proses penyembuhan dan regenerasi kulit pun akan lebih cepat.

4. Membantu Menghilangkan Riasan

Selain digunakan untuk merawat kulit, tak sedikit orang yang menggunakan Vaseline Repairing Jelly untuk membantu menghilangkan riasan.

Produk ini memang terbukti dapat mempermudah proses penghapusan riasan wajah.

5. Mengatasi Bibir Kering

Kegunaan Vaseline Repairing Jelly berikutnya yaitu cocok dipakai untuk mengatasi bibir kering dan pecah-pecah karena berbagai alasan.

Hal ini dimungkinkan berkat adanya kandungan petroleum jelly di dalam produk Vaseline.

Penggunaan produk Vaseline secara rutin terbukti dapat membuat bibir pecah-pecah hilang sehingga bibir kembali lembut dan lembap.

6. Membuat Aroma Parfum Lebih Tahan Lama

Mengutip laman Fragrancex.com, manfaat petroleum jelly Vaseline yang tak kalah menarik adalah dapat membuat aroma parfum lebih tahan lama.

Caranya sangat mudah, cukup oleskan produk ini terlebih dahulu pada bagian yang akan disemprotkan parfum, misalnya pada pergelangan tangan dan leher.

7. Merawat dan Memperbaiki Rambut

Punya masalah rambut bercabang atau ingin rambut lebih berkilau?

Sebelum mencoba berbagai produk-produk perawatan rambut, ada baiknya kamu mencoba merawat rambutmu menggunakan Vaseline.

Pasalnya, kegunaan Vaseline Repairing Jelly juga bisa dimanfaatkan untuk mengurangi masalah rambut bercabang serta kerontokan rambut.

Bahkan, kamu bisa memiliki rambut yang lebih berkilau jika menggunakan Vaseline Repairing Jelly secara rutin!

Varian Vaseline Repairing Jelly yang Bisa Dipilih

Varian Vaseline Repairing Jelly

Sumber: Tokopedia.com

1. Original

Varian Vaseline Repairing Jelly yang pertama adalah Original dengan kemasan flip-top dan label berwarna biru.

Vaseline Repairing Jelly Original ini mengandung 100 petroleum jelly murni.

Seorang pengguna Vasline Repairing Jelly bernama Indah Nurmala di laman review.soco.id mengonfirmasi bahwa penggunaan produk Vaseline ini telah membantunya mengatasi kulit kering.

Menurut Indah, Vaseline Repairing Jelly juga bisa digunakan di semua bagian tubuh, khususnya bibir yang membuatnya merasakan bibirnya semakin lembap setiap kali menggunakan Vaseline.

Manfaat Vaseline Repairing Jelly Original

  • Melindungi dan mengunci kelembapan untuk membantu memperbaiki kulit kering
  • Mengurangi tampaknya garis halus dan kering pada kulit rusak
  • Membantu meredakan iritasi akibat beraktivitas
  • Menenangkan kulit terbakar sinar matahari
  • Menyamarkan luka gores kecil
  • Mencegah kulit kasar dan kusam di siku serta tanda tumit pecah-pecah

 

  • Kisaran harga: Rp63.120 (100 ml)

 

2. Aloe

Varian Vaseline Repairing Jelly yang kedua adalah Aloe dengan kemasan flip-top dan label berwarna berwarna hijau.

Vaseline Repairing Jelly Aloe ini memiliki kandungan utama dengan banyak manfaat seperti petrolatum, perfume, aloe barbadensis leaf juice, serta Cucumis Sativus (cucumber) oil.

“Wangi aloevera banget yang bikin calming! Super duper bikin lembap. Bisa dipake di bagian-bagian kering,” demikian ulas Nisa Nurul di laman Sociolla.com.

Nisa Nurul mengaku multi purpose Vasline Repairing Jelly Aloe ini juga sering dipakai untuk bulu mata, alis, hingga tumit yang pecah-pecah dengan hasil yang menakjubkan.

Kegunaan Vaseline Repairing Jelly Aloe

  • Mengandung 100 persen aloe vera yang beraroma segar dan dingin untuk menenagkan kulit
  • Melindungi dan mengunci kelembapan untuk membantu memperbaiki kulit kering
  • Mengurangi tampaknya garis halus dan kering pada kulit rusak
  • Membantu meredakan iritasi akibat beraktivitas
  • Menenangkan kulit terbakar sinar matahari
  • Menyamarkan luka gores kecil
  • Mencegah kulit kasar dan kusam di siku serta tanda tumit pecah-pecah

 

  • Kisaran harga: Rp38.580 (50 ml)

 

3. Baby

Varian Vaseline Repairing Jelly yang ketiga adalah Baby dengan kemasan flip-top dan label berwarna berwarna merah muda.

Vaseline Repairing Jelly Baby ini mengandung 100 petroleum jelly murni dengan formula hypoallergenic.

Selain itu, kandungan lain di dalam Varian Vaseline Repairing Jelly adalah petrolatum, perfume, tocopheryl acetate, dan BHT.

Amy Marcinda di laman beautyjournal.id menuturkan dengan rinci bahwa Vaseline Baby ini sangat aman untuk bayi karena sudah melewati tahap pediatrician tested serta dermatologist tested.

Menurut Amy, Vaseline Repairing Jelly Baby ini sangat spesial karena tak banyak produk kecantikan yang sudah teruji lengkap oleh dokter kulit serta dokter anak.

Kegunaan Vaseline Repairing Jelly Baby

  • Membantu mencegah ruam popok
  • Melembapkan kulit bayi sehingga tetap lembut dan halus
  • Menyembuhkan luka ringan
  • Meredakan iritasi kulit seperti biang keringat atau alergi
  • Menjaga kulit tetap sehat dengan melindungi kulit dari kekeringan, iritasi, dan infeksi

 

  • Kisaran harga: Rp43.320 (50 ml)

 

***

Itulah manfaat petroleum jelly Vaseline dan pilihan variannya.

Baca artikel informatif lainnya hanya di artikel.rumah123.com.

Jangan lupa ikuti Google News Rumah123 untuk terus mendapatkan update terbaru.

Apa pun pilihan hunian impianmu, carinya ya hanya di www.rumah123.com yang serbalengkap! #SemuaAdaDisini


Tag: , ,


alya

Content Writer

Berkarier di dunia kepenulisan sejak 2018 sebagai penulis lepas. Kini menjadi penulis di 99 Group dengan fokus seputar gaya hidup, properti, hingga teknologi. Gemar menulis puisi, memanah, dan mendaki gunung.
Selengkapnya

IKLAN

Tutup iklan
×

SCROLL UNTUK TERUS MEMBACA